Jangan Remehkan Kutil Kelamin

Reporter

Editor

Jumat, 22 April 2011 12:52 WIB

Ilustrasi
TEMPO Interaktif, Jakarta - Jangan anggap enteng jika ada benjolan di sekitar kelamin Anda. Bisa jadi, Anda sedang terkena kutil kelamin. Kutil ini disebabkan oleh human papillomavirus (HPV). HPV ini tak hanya menyerang pria, tapi juga wanita.

Menurut Dr. Wresti Indriatmi B. Makese M.D. M. Epid, dermatovenereologist RS Cipto Mangunkusumo, kutil kelamin harus segera diobati agar tak membahayakan pemiliknya. "Benjolan itu bisa hilang, tapi sementara. Sewaktu-waktu penyakit ini bisa kembali lagi," ujarnya dalam siaran pers yang diterima Tempo, Jumat (22/4).

Pengobatan penyakit ini, kata Wresti, berkisar Rp 4 juta. "Tapi, bisa lebih besar lagi karena penyakit kutil kelamin dapat tumbuh kembali dan diperlukan perawatan dengan laser," ujar Wresti.

Kutil kelamin atau genital warts ini disebabkan oleh HPV tipe 6 dan 11. Data WHO menyebutkan satu kasus baru kutil kelamin didiagnosis setiap detiknya.

Gejala kutil kelamin ini di antaranya panas, gatal, dan ketidaknyamanan. Secara psikologis penderita juga akan malu, menutup diri, terganggu dan sebagainya.

Meski tidak menyebabkan kanker, kutil kelamin ini bisa menyebabkan beban psikologi.

Mereka yang telah terinfeksi HPV tipe ini lebh rentan terhadap infeksi HPV tipe lain yang menjadi penyebab kanker serviks.

Wresti mengatakan penyakit ini bisa dicegah melalui vaksinasi sebagai perlindungan.

DIAN YULIASTUTI

Berita terkait

Ini Alasan Berat Badan Tidak Bertambah Meski Makan Banyak

26 Januari 2019

Ini Alasan Berat Badan Tidak Bertambah Meski Makan Banyak

Para peneliti menemukan alasan berat badan seseorang tidak bertambah meski makan sesuka hatinya.

Baca Selengkapnya

10 Alasan untuk Memasukkan Lemon dalam Menu Harian

17 September 2017

10 Alasan untuk Memasukkan Lemon dalam Menu Harian

Sejak dulu, lemon memang dikenal sangat kaya akan vitamin C dan zat gizi lain.

Baca Selengkapnya

Pertajam Kemampuan Otak dengan Alpukat dan Kacang-kacangan

14 September 2017

Pertajam Kemampuan Otak dengan Alpukat dan Kacang-kacangan

Sebuah penelitian menegaskan pentingnya makanan yang mengandung asam lemak tak jenuh buat kesehatan kognitif.

Baca Selengkapnya

Pasang Kondom dengan Benar, Cek 5 Kiatnya Agar Aman

19 Juli 2017

Pasang Kondom dengan Benar, Cek 5 Kiatnya Agar Aman

Kesalahan saat memakai kondom ketika berhubungan intim bisa menyebabkan kehamilan tak diinginkan akibat kondom bocor atau tertinggal di lubang vagina.

Baca Selengkapnya

Menghindari Karbohidrat? Gangguan Fungsi Otak Mengintai

19 Juli 2017

Menghindari Karbohidrat? Gangguan Fungsi Otak Mengintai

Banyak orang yang malas mengkonsumsi karbohidrat karena takut gemuk padahal hal itu salah.

Baca Selengkapnya

Olahraga Berlebihan Vs Kulit, Jangan Lupa Minum Suplemen

19 Juli 2017

Olahraga Berlebihan Vs Kulit, Jangan Lupa Minum Suplemen

Menurut seorang pakar kesehatan, berolahraga berlebihan ternyata berdampak buruk bagi kulit yang cepat menua.

Baca Selengkapnya

Tipe Orang Seperti Ini Tak Mudah Terkena Insomnia

12 Juli 2017

Tipe Orang Seperti Ini Tak Mudah Terkena Insomnia

Pakar neurologi mengatakan ada tipe orang yang tak mudah mengalami insomnia dan gangguan tidur lainnya.

Baca Selengkapnya

Unduh Aplikasi Pintar Ini Jika Anda Menderita Insomnia

24 Juni 2017

Unduh Aplikasi Pintar Ini Jika Anda Menderita Insomnia

Kini, terdapat ratusan aplikasi yang didesain khusus untuk dapat membantu para penderita insomnia.

Baca Selengkapnya

Kolesterol Tinggi Mengundang Penyakit, Begini Cara Mengontrolnya  

21 Juni 2017

Kolesterol Tinggi Mengundang Penyakit, Begini Cara Mengontrolnya  

Kadar kolesterol yang tinggi dapat memicu terjadinya penyakit jantung koroner, stroke, hipertensi, perlemakan hati, dan kerusakan pankreas.

Baca Selengkapnya

Gingkgo Biloba Bantu Memperbaiki Mood dan Daya Ingat

16 Juni 2017

Gingkgo Biloba Bantu Memperbaiki Mood dan Daya Ingat

Berdasarkan penelitian, manfaat ginkgo biloba antara lain meningkatan fungsi kognitif, mood positif, energi, dan memori.

Baca Selengkapnya