Jangan Sampai Pernikahan Gagal Karena Gangguan Pencernaan!

Reporter

Jumat, 10 Februari 2017 17:49 WIB

Ilustrasi pasangan menikah/pernikahan. Shutterstock

TEMPO.CO, Jakarta - Pernikahan merupakan peristiwa yang paling istimewa bagi setiap orang. Mempersiapkan segala sesuatu dengan sempurna pada saat pernikahan seolah menjadi suatu keharusan.

Menjadi sangat menyebalkan apabila semua persiapan sudah sempurna itu tiba-tiba berantakan lantaran Anda mengalami sakit perut atau gangguan pencernaan akibat salah makan. Untuk menghindarinya kejadian menyesakkan itu, Anda bisa memulainya dengan menghindari makanan tertentu, seperti dilansir di laman Shape.

1. Soda
Siapa tak suka soda, minuman menyegarkan ini biasanya disediakan pada setiap restoran cepat saji. Tetapi, minuman soda atau minuman berkarbonasi mengandung karbondioksida yang membuat perut menjadi begah atau kembung. Menurut Molly Morgan, penulis The Skinny Rules (Harlequin Non-Fiction 2011) mengatakan bahwa meminum soda tidak dapat menghilangkan dahaga. "Cobalah ganti dengan air berisi irisan mentimun yang lebih menyegarkan ketika haus tiba," tambahnya.

2. Keju
Keju memang merupakan makanan yang enak dan kaya protein tetapi kandungan lemak dan minyak yang terdapat pada keju dapat menyebabkan mual. Seiring dengan tingginya lemak jenuh yang ada di dalam keju membuat sering terjadinya masalah pencernaan seperti mual atau sakit perut. Hal ini tentu tak diinginkan di hari pernikahan Anda bukan?

3. Makanan pedas dan kafein
Seperti diketahui bahwa makanan pedas dapat membuat Anda mengalami gangguan pencernaan sedangkan kopi dapat membuat jantung menjadi berdebar-debar dan gelisah. Menurut Kelley REdbord, dermatolog dari rumah sakit swasta di Wina, memaparkan bahwa makanan pedas dan kafein dapat mengaktifkan neurotransmitter yang disebut asetilkolin. "Apapun yang merangsang neurotransmitter, terkadang dapat mempengaruhi produksi kelenjar keringat dan kegelisahan," tambahnya.

4. Kacang-kacangan
Kacang-kacangan memang sangat bagus karena kandungan protein nabatinya. Akan tetapi, kacang dapat memproduksi gas pada saluran pencernaan sehingga mungkin akan membuat Anda buang gas.

TABLOIDBINTANG.COM

Berita terkait

Mengenal Apa Itu Platonic Relationship dan Karakteristiknya

51 hari lalu

Mengenal Apa Itu Platonic Relationship dan Karakteristiknya

Platonic relationship adalah salah satu hubungan yang mengedepankan kedekatan tanpa gairah atau nafsu. Ini pengertian dan karakteristiknya.

Baca Selengkapnya

The Strained Joko Widodo and Megawati Relationship

2 Oktober 2023

The Strained Joko Widodo and Megawati Relationship

The relationship between President Joko Widodo and Megawati Soekarnoputri is becoming increasingly tense.

Baca Selengkapnya

Terjebak dalam Hubungan Tanpa Status, Hati-Hati Alami Situationship

13 Desember 2022

Terjebak dalam Hubungan Tanpa Status, Hati-Hati Alami Situationship

Situationship adalah kondisi yang menggambarkan hubungan tanpa status. Jika menjalani, siap terima konsekuensinya.

Baca Selengkapnya

Jangan Menyangkal Sakit Hati Dikhianati, Ayo Bangkit dan Pulihkan Diri

7 Agustus 2021

Jangan Menyangkal Sakit Hati Dikhianati, Ayo Bangkit dan Pulihkan Diri

Wajar jika kamu merasa sakit hati karena dikhianati. Tapi sampai batas mana sakit hati itu bersemayam di dalam dirimu?

Baca Selengkapnya

Terjebak dalam Hubungan Pertemanan yang Toxic, Lakukan 4 Langkah Berikut

22 Juli 2021

Terjebak dalam Hubungan Pertemanan yang Toxic, Lakukan 4 Langkah Berikut

Kita harus menjaga pikiran tetap sehat dan jernih selama pandemi Covid-19. Sebab itu, jangan ambil risiko membangun hubungan yang toxic.

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani: Pemimpin Harus Masukkan Ego ke Lemari Es, Dikunci, Ditutup

6 Maret 2021

Sri Mulyani: Pemimpin Harus Masukkan Ego ke Lemari Es, Dikunci, Ditutup

Menteri Keuangan Sri Mulyani berbicara soal peran perempuan sebagai pemimpin.

Baca Selengkapnya

9 Tips Agar Pria Tidak Lama Melajang

20 November 2018

9 Tips Agar Pria Tidak Lama Melajang

Data menyatakan dunia bakal menghadapi ledakan jumlah pria yang lebih banyak daripada wanita. Simak 9 tips agar para pria tidak terlalu lama melajang.

Baca Selengkapnya

Rasakan 5 Hal Ini dengan Pasangan, Tanda Hubungan akan Berakhir

14 November 2018

Rasakan 5 Hal Ini dengan Pasangan, Tanda Hubungan akan Berakhir

Para Pasangan suami istri perlu memahami kondisi saat hubungan sudah berada di ujung tanduk. Simak beberapa tanda hubungan akan berakhir.

Baca Selengkapnya

15 Kamar Kos di Pejaten Kebakaran, Diduga Korsleting Listrik

14 Oktober 2018

15 Kamar Kos di Pejaten Kebakaran, Diduga Korsleting Listrik

Sebanyak 15 kamar indekos di Jalan Lebak RT8 RW8 Kelurahan Pejaten Timur, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Minggu pagi ludes akibat kebakaran.

Baca Selengkapnya

Cerita 3 Panti Pijat di Tebet Masih Beroperasi Setelah Digerebek

12 Agustus 2018

Cerita 3 Panti Pijat di Tebet Masih Beroperasi Setelah Digerebek

Tiga panti pijat yang telah digerebek pemerintah DKI ternyata masih beroperasi, yakni griya-griya pijat di kawasan Tebet, Jakarta Selatan.

Baca Selengkapnya