Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

5 Macam Usaha dari Rumah untuk Pensiunan

Reporter

image-gnews
Ilustrasi dana pensiun. Pixabay/Tumisu
Ilustrasi dana pensiun. Pixabay/Tumisu
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Ketika banyak orang menantikan hari-hari pensiun yang santai, sebagian pensiunan justru tidak siap berhenti bekerja atau memiliki masalah keuangan yang mengharuskan untuk terus bekerja. Bekerja secara teratur setelah pensiun tidak hanya dihindari oleh banyak lansia, tetapi juga bisa sulit untuk mendapatkan kesempatan seperti ketika masih muda.

Menurut The Balance Small Business, pilihan yang lebih baik bagi pensiunan adalah dengan mengubah semua pengetahuan dan pengalaman yang diperoleh selama berkarier menjadi bisnis yang berbasis dari rumah. Bisnis rumahan memungkinkan fleksibilitas dan kebebasan yang lebih besar, yang diperoleh para pensiunan setelah berkarir untuk waktu lama. Bisnis ini dapat dijalankan dari mana saja bahkan dijalankan paruh waktu.

Berikut lima ide usaha rumahan yang memungkinkan pensiunan memanfaatkan apa yang mereka ketahui atau suka untuk mencari pendapatan secara paruh waktu atau bahkan penuh waktu dari rumah atau di manapun berada.

Pelatihan/konsultasi
Memulai bisnis pelatihan atau konsultasi dari rumah memungkinkan Anda mengambil untung dari pengetahuan dan pengalaman kerja. Pelatihan dan konsultasi dapat dilakukan sepenuhnya dari rumah menggunakan konferensi online dan Skype. Pembinaan dapat dilakukan dengan individu pribadi, seperti pembinaan kehidupan, atau kebutuhan profesional, seperti mengembangkan strategi keberhasilan atau keterampilan wawancara. Anda dapat memulainya dengan menghubungi mantan bos dan menawarkan bantuan. Anda juga dapat menggunakan jaringan untuk menemukan referensi.

Menulis/blogging
Orang-orang mendapatkan informasi dan hiburan secara online. Jika dapat memberikan apa yang mereka cari melalui blog, Anda dapat menghasilkan uang melalui berbagai opsi monetisasi, seperti pemasaran afiliasi. Jumlah topik blog yang dapat di tulis tidak terbatas.

Mungkin Anda menikmati menulis, tetapi tidak ingin repot memulai dan memasarkan blog. Banyak blogger dan sumber media online membayar artikel. Anda dapat memulai bisnis penulisan lepas atau menemukan pasar dan pekerjaan menulis di berbagai tempat termasuk situs pekerjaan lepas, situs sumber daya tulisan, dan media sosial.

Ketika pilihan penerbitan tradisional tidak mudah untuk ditembus, penerbitan mandiri lebih cepat dan terjangkau dan bisa menjadi cara yang menguntungkan untuk memasarkan buku ke masyarakat.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Bisnis berbasis layanan
Hampir semua keterampilan yang Anda miliki dapat diubah menjadi bisnis rumahan. Menjual keterampilan itu melalui bisnis rumahan berbasis layanan adalah salah satu cara tercepat dan paling murah untuk mulai menghasilkan uang di rumah.

Tugas apapun yang akan dilakukan oleh individu atau bisnis lain dapat diubah menjadi bisnis, termasuk dukungan virtual, pembukuan, penulisan, lansekap, jasa perbaikan, perawatan hewan peliharaan, dan banyak lagi.

Ubah hobi menjadi bisnis
Mungkin Anda bosan dengan tugas yang dilakukan di kantor lama dan ingin mengubahnya menjadi bisnis. Untungnya, bisnis rumahan dapat dikembangkan dari hobi juga. Hobi seperti berkebun, memanggang kue, hingga fotografi, semua berpotensi diubah menjadi bisnis rumahan. Anda bisa memulai dengan membuat konten podcast, blog, atau video. Trik untuk mengubah hobi menjadi sumber penghasilan adalah dengan mengetahui aspek apa dari hobi yang akan dibayar atau diiklankan oleh orang.

Berbisnis dari platform e-commerce
Anda dapat mendapat untung dari barang bekas dan yang tidak diinginkan dengan menjualnya di platform e-commerce. Jika menemukan barang yang laris manis, Anda dapat menemukan sumbernya di pasar loak, garage sale, dan toko barang bekas untuk memulai toko barang bekas sendiri.

Jika menikmati membuat barang-barang kerajinan rumah, Anda dapat menjualnya melalui e-commerce atau di pameran dagang dan bazaar. Anda juga dapat menjual barang-barang antik yang berusia lebih dari dua puluh tahun di internet.

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Dirut PLN Dinobatkan Pemimpin Transformasi Bisnis Berkelanjutan

2 hari lalu

Direktur Utama PT PLN (Persero) Darmawan Prasodjo dinobatkan sebagai Pemimpin Transformasi Bisnis Berkelanjutan dalam ajang Nusantara Corporate Social Responsibility (CSR) Awards 2024 yang digelar La Tofi School of Social Responsibility di Hotel Indonesia Kempinski, Jakarta, Rabu 17 Juli 2024. Dok. PLN
Dirut PLN Dinobatkan Pemimpin Transformasi Bisnis Berkelanjutan

Direktur Utama PT PLN (Persero), Darmawan Prasodjo, dinobatkan sebagai Pemimpin Transformasi Bisnis Berkelanjutan dalam ajang Nusantara Corporate Social Responsibility (CSR) Awards 2024 yang digelar oleh La Tofi School of Social Responsibility


Bupati Asahan Dorong ASN Kerja Optimal sebelum Pensiun

2 hari lalu

Bupati Asahan, H. Surya. 
Dok. Pemkab Asahan
Bupati Asahan Dorong ASN Kerja Optimal sebelum Pensiun

Surya mendorong ASN yang akan memasuki masa purnabakti untuk memberikan kinerja terbaiknya dalam melayani masyarakat.


Apa Arti JHT dalam Program BPJS Ketenagakerjaan?

2 hari lalu

Pengemudi bajaj menunjukkan kartu BPJS Ketenagakerjaan di kawasan Pantai Carnaval Ancol, Jakarta Utara, Selasa 17 Desember 2019. Sebanyak seribu pengemudi bajaj melalui perwakilan Komunitas Bajaj Gas (Kobagas) secara resmi telah diberikan perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan melalui program BPJS Ketenagakerjaan. ANTARA FOTO/Aprillio Akbar
Apa Arti JHT dalam Program BPJS Ketenagakerjaan?

Peserta BPJS Ketenagakerjaan akan mendapatkan manfaat jaminan hari tua atau JHT. Begini penjelasannya.


Peluang Besar Ekspansi Bisnis di Industri Kesehatan

2 hari lalu

Foto bersama saat pembukaan Apotek Pasfarma, yang sudah memiliki 20 cabang  tersebar di Pulau Jawa dan Kalimantan. Dok
Peluang Besar Ekspansi Bisnis di Industri Kesehatan

Ekspansi bisnis dalam industri kesehatan merupakan pilihan yang menarik bagi para wirausahawan.


Pemerintah Catat Pajak Atas Usaha Ekonomi Digital Capai Rp 25,88 Triliun

6 hari lalu

Ilustrasi kripto. Pexels/Alesia Kozik
Pemerintah Catat Pajak Atas Usaha Ekonomi Digital Capai Rp 25,88 Triliun

Pemerintah mencatat penerimaan dari sektor usaha ekonomi digital hingga 30 Juni 2024 sebesar Rp 25,88 triliun.


Meningkat 40,6 Persen di Kuartal I 2024, Garuda Indonesia Optimalkan Angkutan Kargo Internasional

7 hari lalu

Pekerja mengecek pesawat Garuda Indonesia yang akan digunakan untuk armada angkutan haji 1445 H/2024 di hanggar GMF Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Rabu 8 Mei 2024. Garuda Indonesia menyiapkan 14 pesawat berbadan lebar untuk mengangkut 109.072 jamaah calon haji dari sembilan embarkasi yakni Jakarta, Solo, Medan, Padang, Banda Aceh, Makassar, Banjarmasin, Balikpapan, dan Lombok yang akan mulai diberangkatkan pada Minggu (12/5). ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal
Meningkat 40,6 Persen di Kuartal I 2024, Garuda Indonesia Optimalkan Angkutan Kargo Internasional

Garuda Indonesia siap mengoptimalkan angkutan kargo internasional dengan menjalin kerja sama maskapai asing.


Kemenperin Tunjuk 20 Startup Implementasikan Inovasinya ke IKM, Dilibatkan di Tech Link Summit 2024

7 hari lalu

Kementrian Perindustrian memilih 20 Startup untuk menerapkan inovasi teknologi kepada 20 industri kecil menengah, yang ditetapkan dalam event Link Tech Summit 2024 di Gedung PIDI 4.0, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. TEMPO/Nandito Putra
Kemenperin Tunjuk 20 Startup Implementasikan Inovasinya ke IKM, Dilibatkan di Tech Link Summit 2024

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) menjaring 20 startup untuk menerapkan inovasinya kepada 20 industri kecil menengah (IKM).


7 Tips Memulai Bisnis Florist agar Berusia Panjang

8 hari lalu

Tips memulai bisnis florist. Foto: Canva
7 Tips Memulai Bisnis Florist agar Berusia Panjang

Ketahui tips memulai bisnis florist berikut ini agar bisnis toko bunga Anda berkembang dan berusia panjang. Siapkan ketrampilan dan modal.


Amnesty Sangsi Pemerintah Mampu Ubah Praktek TNI Berbisnis

8 hari lalu

Direktur Eksekutif Amnesty International Indonesia, Usman Hamid bersama Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Trisakti saat pembacaan 'Maklumat Trisakti Lawan Tirani' di Tugu Reformasi 12 Mei, Jakarta, Jumat, 9 Febuari 2024. Para civitas academica yang terdiri dari guru besar, pengajar, mahasiswa, karyawan dan alumni Universitas Trisakti yang memegang teguh nilai-nilai etik kebangsaan, demokrasi, dan hak asasi manusia, kekhawatiran atas matinya Reformasi dan lahirnya tirani sepakat mengeluarkan maklumat. TEMPO/Joseph.
Amnesty Sangsi Pemerintah Mampu Ubah Praktek TNI Berbisnis

Amnesty menengarai pemerintah tak akan mampu mengubah praktik TNI berbisnis, tapi justru menormalisasinya.


Koalisi Masyarakat Sipil Kritik Revisi UU TNI, Tolak Pencabutan Larangan Prajurit Berbisnis

10 hari lalu

Ketua YLBHI, Muhammad Isnur ditemui di Kantor YLBHI, Jakarta Pusat, Ahad, 2 Juni 2024. Tempo/Novali Panji
Koalisi Masyarakat Sipil Kritik Revisi UU TNI, Tolak Pencabutan Larangan Prajurit Berbisnis

Koalisi Masyarakat Sipil untuk Reformasi Sektor Keamanan menyoroti revisi UU TNI.