Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Menggunakan AC Vs Kipas Angin, Mana Lebih Sehat?

image-gnews
Kipas Angin
Kipas Angin
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - AC (Air Conditioner) dan kipas angin merupakan dua hal yang paling dibutuhkan masyarakat yang tinggal di sejumlah tempat dengan suhu tinggi untuk menghilangkan rasa gerah. Walaupun begitu, biasanya penggunaan kipas angin dan AC sebagai penyejuk udara disesuaikan dengan kebutuhan. Faktor lain seperti harga pun menjadi pertimbangan memiliki penyejuk udara itu. Adapun harga kipas angin, bagi sebagian orang lebih terjangkau dibandingkan dengan air conditioner. Namun ada juga yang  memilih menggunakan penyejuk udara atau AC karena terasa lebih dingin.

Nah di antara keduanya, mana sebenarnya yang baik untuk kesehatan? Berikut penjelasan selengkapnya. 

Kualitas Udara AC Vs Kipas Angin

Melansir berbagai sumber, studi ilmiah mengenai efek penggunaan AC masih terus dikaji hingga saat ini. Namun penggunaannya sering dikaitkan dengan efek rumah kaca. Penggunaan AC bisa berdampak pada perubahan iklim, sehingga kipas angin sering dianggap oleh sebagian orang lebih baik dibandingkan dengan AC.

Hal ini karena sirkulasi udara pada ruangan ber-AC selalu sama. Dalam kata lain, jika seseorang batuk atau bersin maka kuman juga akan berputar di sekitar ruangan sepanjang hari. 

Selain itu, penggunaan AC juga berpengaruh pada kelembaban ruangan. Seringkali kondisi kulit seseorang yang seharian bekerja di ruangan ber-AC cenderung lebih kering. Secara tidak langsung hal ini juga membuat tubuh dehidrasi atau kekurangan air. 

Hal ini berbeda dengan penggunaan kipas angin dalam ruangan karena tidak mempengaruhi kelembaban ruangan. Kipas angin berfungsi untuk membuat suhu ruangan menjadi sejuk dan mengurangi gerah. Hanya saja kipas cenderung memberi aliran angin saja, udara panas akan tetap terasa. 

Penggunaan Kipas Angin atau AC Dengan Tepat

Kipas angin sebaiknya tidak diarahkan langsung ke tubuh saat tidur. Melainkan dipantulkan pada benda lain seperti tembok sehingga angin bisa berputar memenuhi ruangan. Dengan begitu, ruangan tetap sejuk dan sirkulasi udara tetap lancar sehingga memungkinkan Anda menghirup udara yang bersih. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sedangkan jika Anda menggunakan AC sehari-hari, jangan lupa menggunakan lotion. Tujuannya untuk menjaga kelembaban kulit agar tidak kering. Selain itu, Anda juga harus lebih banyak minum air putih guna menghindari dehidrasi.

Baik menggunakan AC atau kipas angin, usahakan dalam keadaan bersih. Hal ini karena udara yang kotor karena debu dapat mengganggu sistem pernafasan. Terlebih bagi Anda yang memiliki riwayat penyakit asma atau alergi debu. 

Sehingga dapat disimpulkan bahwa antara kipas angin dan AC, tidak ada yang lebih sehat. Penggunaan keduanya pun disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing. Hal penting yang harus terus diperhatikan adalah kebersihan kipas angin atau AC secara berkala agar bebas dari partikel debu menumpuk yang dapat menyebarkan polusi, kuman, dan penyakit.

Pilihan Editor: Sering Tidur dengan Kipas Angin Menyala Bisa Berbahaya, Ini 6 Alasannya

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

AWALIA RAMADHANI 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Memasuki Musim Kemarau, 8 Tips Membeli AC untuk Mendinginkan Ruangan

13 hari lalu

Ilustrasi AC (air conditioner). TEMPO/Tony Hartawan
Memasuki Musim Kemarau, 8 Tips Membeli AC untuk Mendinginkan Ruangan

Saat ini, negara iklim tropis sudah mulai memasuki musim kemarau sehingga tidak sedikit orang membutuh air conditioner atau AC. Simak tipsnya.


Besaran PK yang Terdapat di AC untuk Mengetahui Satuan Daya Selama Beroperasi

13 hari lalu

Uji coba gerbong kereta K3 kelas ekonomi yang dilengkapi dengan pendingin udara atau air conditioner (AC) di Stasiun Besar Madiun, Kamis, 5 Juli 2012. TEMPO/Ishomuddin
Besaran PK yang Terdapat di AC untuk Mengetahui Satuan Daya Selama Beroperasi

Saat membeli dan menggunakan AC atau penyejuk udara, istilah PK kerap ditanyakan, seperti 1 PK, 2 PK, atau setengah PK. Lantas, apa itu PK dalam AC?


Kilas Balik Penemuan Air Conditioner atau AC Pertama Kali oleh Seorang Dokter

14 hari lalu

Ilustrasi AC (air conditioner). TEMPO/Tony Hartawan
Kilas Balik Penemuan Air Conditioner atau AC Pertama Kali oleh Seorang Dokter

Memasuki musim kemarau, AC banyak digunakan orang untuk mendinginkan ruangan dari hawa panas. Namun, sudah tahukah bagaimana penemuan AC?


Terdengar Ledakan sebelum Kebakaran di Gedung YLBHI, Warga: Saya Kira Tabrakan

42 hari lalu

Kebakaran Gedung YLBHI, Kapolres Jakpus Sebut Terdengar Ledakan dari Blower AC
Terdengar Ledakan sebelum Kebakaran di Gedung YLBHI, Warga: Saya Kira Tabrakan

Api melalap Kantor YLBHI di Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, pada Ahad malam. Kebakaran disebut bermula dari ledakan AC di lantai dua.


Kebakaran di Gedung YLBHI, Isnur Sebut Tak Ada Korban Jiwa Akibat Peristiwa Ini

42 hari lalu

Suasana Gedung Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Indonesia atau YLBHI di Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, yang terbakar pada Ahad malam, 7 April 2024, sekitar pukul 22.20. Tempo/ Adil Al Hasan
Kebakaran di Gedung YLBHI, Isnur Sebut Tak Ada Korban Jiwa Akibat Peristiwa Ini

Kantor YLBHI di Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, kebakaran pada Ahad malam. Kebakaran terjadi di lantai dua lantas menjalar ke lantai tiga.


Kebakaran Gedung YLBHI, Kapolres Jakpus Sebut Terdengar Ledakan dari Blower AC

43 hari lalu

Suasana Gedung Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Indonesia atau YLBHI di Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, yang terbakar pada Ahad malam, 7 April 2024, sekitar pukul 22.20. Tempo/ Adil Al Hasan
Kebakaran Gedung YLBHI, Kapolres Jakpus Sebut Terdengar Ledakan dari Blower AC

Kebakaran melanda Kantor Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Indonesia atau YLBHI di Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat


Ketahui Suhu AC untuk Bayi yang Ideal Berdasarkan Usianya

13 Maret 2024

Suhu AC untuk bayi perlu disesuaikan sesuai dengan usianya. Hal ini agar suhu tidak terlalu dingin atau panas. Berikut ini informasinya. Foto: Canva
Ketahui Suhu AC untuk Bayi yang Ideal Berdasarkan Usianya

Suhu AC untuk bayi perlu disesuaikan sesuai dengan usianya. Hal ini agar suhu tidak terlalu dingin atau panas. Berikut ini informasinya.


Ramai Video Penumpang Nyalakan Kipas Angin di Kereta Api, KAI: Bisa Bahayakan Penumpang Lain

18 Februari 2024

Pemudik menunggu keberangkatan di dalam kereta di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Sabtu, 15 April 2023. Sebanyak 23.000 pemudik berangkat menuju ke berbagai daerah di Pulau Jawa, mereka diangkut menggunakan 32 kereta api yang tersedia di Stasiun Pasar Senen. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Ramai Video Penumpang Nyalakan Kipas Angin di Kereta Api, KAI: Bisa Bahayakan Penumpang Lain

KAI menanggapi video yang beredar di media sosial mengenai seorang penumpang kereta api yang menyalakan kipas angin gantung dari colokan listrik yang ada di kereta api.


Profil RS Semen Padang yang Meledak karena AC

31 Januari 2024

Tim SAR Gabungan mengevakuasi pasien pasca terjadi ledakan di Semen Padang Hospital (SPH) Padang, Sumatera Barat, Selasa, 30 Januari 2024. Data kepolisian menyebutkan dugaan sementara ledakan akibat sentral AC yang sedang diperbaiki, sehingga membuat plafon dan kaca gedung pecah dan 102 pasien dievakuasi serta dipindahkan ke rumah sakit terdekat .  ANTARA/Iggoy el Fitra
Profil RS Semen Padang yang Meledak karena AC

RS Semen Padang Hospital mengalami ledakan pada Selasa sore, 30 Januari 2024


4 Tips Perawatan AC, Bersihkan Walaupun Musim Hujan

25 November 2023

Model duduki Air Conditioner Mitsubishi Electric Corporation saat diperkenalkan di Jakarta, (14/11). Tempo/Aditia Noviansyah
4 Tips Perawatan AC, Bersihkan Walaupun Musim Hujan

Piranti AC di rumah-rumah sudah jamak di manna-mana. Umur AC juga tergantung bagaimana merawatnya. Bagaimana cara perawatan AC yang baik?