Deretan Efek Samping Mengonsumsi Omega 3 bagi Tubuh

Reporter

Tempo.co

Editor

Dwi Arjanto

Senin, 20 Juni 2022 23:02 WIB

Ilustrasi ikan salmon (Pixabay.com)

TEMPO.CO, Jakarta -Meskipun omega 3 menawarkan berbagai manfaat untuk kesehatan, namun mengonsumsi suplemen omega 3 dengan dosis yang tinggi juga memberikan efek samping.

Omega 3 dikenal karena kekayaan khasiatnya yang meningkatkan kualitas kesehatan tubuh. Bahkan, American Heart Association (AHA) merekomendasikan agar setiap orang mengonsumsi omega 3 seperti makan ikan (terutama ikan air dingin yang berlemak) setidaknya dua kali seminggu.

Tinggi Asam Lemak Omega 3

Ikan salmon, mackerel, herring, sarden, trout danau dan tuna sangat tinggi kandungan asam lemak omega 3.

Namun, melansir dari berbagai sumber, ada potensi efek samping yang bisa terjadi jika Anda terlalu banyak mengonsumsi minyak ikan atau asam lemak omega 3, diantaranya:

1. Meningkatkan Kadar Gula Darah

Melansir dari Healthline, beberapa penelitian menunjukkan mengonsumsi suplementasi asam lemak omega 3 dalam jumlah tinggi dapat meningkatkan kadar gula darah pada penderita diabetes.

Sebuah studi menemukan bahwa mengonsumsi 8 gram asam lemak omega-3 per hari dapat menyebabkan peningkatan 22 persen kadar gula darah pada orang dengan diabetes tipe 2 selama periode delapan minggu.

Advertising
Advertising

2. Pendarahan

Dikutip dari laman WebMD, omega-3 dapat meningkatkan risiko perdarahan ketika seseorang meminumnya dengan antikoagulan atau obat-obatan tertentu. Minyak ikan kemungkinan akan aman bagi kebanyakan orang dalam dosis 3 gram atau kurang setiap hari.

Apabila Anda mengonsumsi lebih dari 3 gram setiap hari, maka dapat meningkatkan kemungkinan pendarahan. Efek samping minyak ikan termasuk mulas, mencret, dan mimisan.

Beberapa kasus juga menyebutkan minyak ikan dapat menyebabkan pendarahan di perut atau usus dan dapat menyebabkan atau memperburuk bisul. Ini bisa jadi karena minyak ikan cenderung mengencerkan darah, meningkatkan pendarahan.

3. Gejala gastrointestinal

Sama seperti suplemen dan obat lainnya, beberapa orang mengalami masalah pencernaan setelah mengonsumsi minyak ikan. Adapun gejalanya termasuk mual, diare, sembelit, hingga muntah.

4. Reaksi Alergi

Mengutip dari Medicalnewstoday.com, seseorang dapat membuat alerginya kambuh terhadap makanan atau suplemen apa pun, termasuk minyak ikan. Orang dengan alergi ikan atau kerang mungkin lebih rentan terhadap reaksi alergi terhadap minyak ikan.

5. Insomnia

Beberapa penelitian menemukan bahwa mengonsumsi minyak ikan dalam dosis sedang dapat meningkatkan kualitas tidur. Namun, dalam beberapa kasus, mengonsumsi terlalu banyak minyak ikan sebenarnya dapat mengganggu tidur dan menyebabkan insomnia. Dalam satu studi kasus, dilaporkan bahwa mengonsumsi minyak ikan dosis tinggi memperburuk gejala insomnia dan kecemasan pada pasien dengan riwayat depresi.

Perlu diperhatikan, jika Anda ingin mengonsumsi suplemen minyak ikan omega 3 dengan dosis tinggi, konsultasikan dengan dokter Anda terlebih dahulu.

RINDI ARISKA

Baca : 5 Manfaat Omega 3 untuk Kesehatan Tubuh

Berita terkait

Kemenkes, UNDP dan WHO Perkuat Layanan Kesehatan Hadapi Perubahan Iklim

5 hari lalu

Kemenkes, UNDP dan WHO Perkuat Layanan Kesehatan Hadapi Perubahan Iklim

Kemenkes, UNDP dan WHO kolaborasi proyek perkuat layanan kesehatan yang siap hadapi perubahan iklim.

Baca Selengkapnya

Jenis Ikan yang Perlu Rutin Disantap, Sahabat Kesehatan dan Jantung

7 hari lalu

Jenis Ikan yang Perlu Rutin Disantap, Sahabat Kesehatan dan Jantung

Tak semua ikan punya kandungan nutrisi super yang sama sehingga disarankan untuk memilih yang tepat. Berikut saran ahli diet.

Baca Selengkapnya

Penelitian Sebut Diet Ini Bisa Turunkan Risiko Gagal Jantung

18 hari lalu

Penelitian Sebut Diet Ini Bisa Turunkan Risiko Gagal Jantung

Diet sayur dan rendah gula, yang dikenal sebagai diet EAT-Lancet, membantu mengurangi risiko gagal jantung. Bagaimana hubungannya?

Baca Selengkapnya

Macam Penyakit yang Rawan Menyerang Anak di Masa Mudik Lebaran

26 hari lalu

Macam Penyakit yang Rawan Menyerang Anak di Masa Mudik Lebaran

Dokter mengatakan anak berisiko diare selama mudik Lebaran akibat pola makan yang tidak teratur. Penyakit apa lagi yang juga mengintai?

Baca Selengkapnya

Waspada 9 Penyakit ini Sering Muncul Saat Musim Hujan

38 hari lalu

Waspada 9 Penyakit ini Sering Muncul Saat Musim Hujan

Musim hujan membawa risiko peningkatan penyebaran berbagai penyakit berikut ini.

Baca Selengkapnya

4 Tanda Tubuh Kekurangan Omega-3

40 hari lalu

4 Tanda Tubuh Kekurangan Omega-3

Kekurangan omega-3 dapat menyebabkan sejumlah masalah pada tubuh.

Baca Selengkapnya

Benarkah Santan Bisa Menyebabkan Diare?

47 hari lalu

Benarkah Santan Bisa Menyebabkan Diare?

Sebagai bahan makanan yang mengandung lemak, santan memang dapat memicu gangguan pencernaan pada sebagian orang, terutama jika dikonsumsi secara berlebihan atau oleh orang yang memiliki sensitivitas pencernaan tertentu.

Baca Selengkapnya

5 Tips Menghindari Dehidrasi saat Berpuasa

47 hari lalu

5 Tips Menghindari Dehidrasi saat Berpuasa

Dehidrasi saat puasa tetap dapat dicegah, salah satunya dengan penuhi kebutuhan cairan di dalam tubuh agar tetap seimbang.

Baca Selengkapnya

8 Penyakit yang Paling Banyak Menyerang Anak

48 hari lalu

8 Penyakit yang Paling Banyak Menyerang Anak

Pakar kesehatan menjelaskan delapan penyakit yang paling umum menyerang anak-anak, dari campak sampai cacar air.

Baca Selengkapnya

Saran Ahli Gizi agar Pasien Kanker Tak Kekurangan Nutrisi

28 Februari 2024

Saran Ahli Gizi agar Pasien Kanker Tak Kekurangan Nutrisi

Ahli gizi menjelaskan pentingnya asupan makanan sehat bagi pasien kanker apapun agar terhindar dari risiko malnutrisi. Simak sarannya.

Baca Selengkapnya