Gaya Pria Melawan Bosan

Reporter

Editor

Selasa, 24 Mei 2011 11:06 WIB

Peragaan Busana Karya perancang Sofie. TEMPO/Wisnu Agung Prasetyo
TEMPO Interaktif, Jangan bicara tentang harga diri di hadapan para pria. Kaum Adam ini selalu punya semangat bila membicarakan soal harga diri. Bagi mereka, demi harga diri, dalam hal penampilan hampir semua ingin selalu terlihat memukau. Entah untuk diri sendiri, pasangan, keluarga, teman, maupun masyarakat.

Namun, tak semua pria melepaskan kecanggungan mereka untuk mencoba berbagai busana berbeda dan tidak membosankan. Pada akhirnya mereka pun terkungkung dalam busana kasual, paduan kaus atau kemeja dengan celana jins. Hal inilah lalu menginspirasi perancang busana Sofie dan D'Labels untuk membuat desain baru dalam pamerannya di panggung hitam Jakarta Food and Fashion Festival beberapa waktu lalu di Jakarta.

Kali ini, Sofie memamerkan belasan busana bertema "Bewitchment", yaitu metamorfosis yang menciptakan ilusi dan berdamai dengan kemajuan teknologi. Busananya menonjolkan slim cut dan detail pada perpaduan kain yang menggunakan sedikit batik Jember.

Tampaknya perancang asal Jawa Timur ini mencoba menawarkan paduan maskulin dan stylish dengan kaus capuchon warna gelap lengan pendek beraksen rajutan bermotif besar berwarna terang yang memenuhi bagian dada. Celana yang dipilih Sofie pun tak berpotongan jins biasa. Ia mendesain celana bahan dengan sedikit kerumitan tali di bagian pinggang serta dengan potongan hingga dengkul yang mengerucut.

"Warna yang digunakan Sofie adalah monocromatif yang tidak bermotif. Aksesori lebih dititikberatkan pada bagian dada serta perpotongan antara lengan dan badan," ujar Ketua Asosiasi Perancang Pengusaha Mode Indonesia, Taruna K. Kusmayadi.

Adapun D'Labels menawarkan karya lain, yakni "Urban Jungle: Walk on The Wild Side". Dengan tiga modelnya, Ali Charisma, Oka Diputra, dan Dwi Iskandar, ditampilkan 30 set busana pria. Koleksi ini diperuntukkan bagi pria modern yang jengah terhadap busana yang terlalu biasa. Siluet dari garis potongan yang tak biasa sengaja dirancang untuk memanjakan pria yang ingin lepas dari jeratan ekspresi diri yang tertahan.

"Mendesain busana pria itu susah-susah gampang. Kami tidak terlalu menyajikan sisi feminin yang akhirnya terjebak jadi ngondek atau hal biasa yang membosankan. Kami menyajikan sisi maskulin dengan menerjemahkan permainan memperbanyak layer," ujar Oka.

Koleksi Spring dan Summer 2011 memiliki palet warna redup dengan sedikit sentuhan warna terang untuk aksen yang kontroversial. Gaya koleksi ini sangat maskulin dengan acuan gaya street wear Kota New York dan Tokyo, tempat hutan urbanitas berada.

Pada kemeja kerah V warna gelap dipadukan dengan jas warna terang tanpa kancing dan celana pendek memberi kesan santai sekaligus elegan. Ada pula kaus dengan kerah longgar ala Asia digabungkan dengan celana gelembung sedengkul yang memberi gaya, tapi tak berlebihan.

"Busana tetap kreatif dan cantik tanpa harus menunjukkan terlalu feminin. Ciri selera pria adalah harus berbeda sekaligus eksklusif setiap saat," ujar Dwi.
RENNY FITRIA SARI

Berita terkait

Profil Kim Jaejoong JYJ yang akan Meluncurkan Album Baru

7 menit lalu

Profil Kim Jaejoong JYJ yang akan Meluncurkan Album Baru

Solois dan anggota dari grup idola JYJ Kim Jaejoong akan meluncurkan album untuk merayakan ulang tahun debutnya yang ke-20 tahun pada Juni 2024

Baca Selengkapnya

Dibanderol Hingga Rp 75 Juta, Begini Spesifikasi Laptop Gaming Terbaru Asus

10 menit lalu

Dibanderol Hingga Rp 75 Juta, Begini Spesifikasi Laptop Gaming Terbaru Asus

Laptop AsusROG Strix Scar 18 (G834JYR) yang rilis pada awal 2024 diklaim memiliki performa lengkap. Masuk segmen laptop premium seharga Rp 75 juta.

Baca Selengkapnya

Mengenal 8 Pemeran Drakor The 8 Show

12 menit lalu

Mengenal 8 Pemeran Drakor The 8 Show

Drakor The 8 Show mengisahkan 8 orang yang terjerat dalam kesulitan finansial dan menerima undangan misterius untuk berpartisipasi dalam permainan

Baca Selengkapnya

Kasus Pembunuhan 4 Anak oleh Ayahnya di Jaksel segera Masuk Pengadilan

15 menit lalu

Kasus Pembunuhan 4 Anak oleh Ayahnya di Jaksel segera Masuk Pengadilan

Ada dua berkas untuk tersangka Panca Darmansyah, yaitu terkait pembunuhan 4 anak kandungnya dan kasus KDRT

Baca Selengkapnya

Tak Ingin Musuhan dengan Mantan Pasangan, Apa Saja yang Perlu Dilakukan?

21 menit lalu

Tak Ingin Musuhan dengan Mantan Pasangan, Apa Saja yang Perlu Dilakukan?

Putus cinta atau berpisah sering menyebabkan permusuhan dengan mantan pasangan. Bila tak ingin itu terjadi, coba lakukan hal berikut.

Baca Selengkapnya

Anak Bunuh Ibu Kandung di Sukabumi Lantaran Akumulasi Kekesalan

21 menit lalu

Anak Bunuh Ibu Kandung di Sukabumi Lantaran Akumulasi Kekesalan

Polres Sukabumi tengah menangani kasus anak bunuh ibu kandung di Sukabumi.

Baca Selengkapnya

Program Wirausaha Bantu Tingkatkan Rasa Percaya Diri Anak Wujudkan Potensi

31 menit lalu

Program Wirausaha Bantu Tingkatkan Rasa Percaya Diri Anak Wujudkan Potensi

Pelatihan program wirausaha muda bantu anak melatih pola pikir menjadi pengusaha, sekaligus tingkatkan rasa percaya diri mereka.

Baca Selengkapnya

Waspadai Ubur-ubur yang Muncul Lebih Awal di Pantai Selatan Yogyakarta

32 menit lalu

Waspadai Ubur-ubur yang Muncul Lebih Awal di Pantai Selatan Yogyakarta

Kemunculan ubur-ubur biasanya terjadi saat puncak kemarau atau saat udara laut dingin pada Juli hingga September.

Baca Selengkapnya

Sari Ater Subang akan Bangun Cable Car yang Terhubung dengan Tempat Wisata Lain di Sekitarnya

33 menit lalu

Sari Ater Subang akan Bangun Cable Car yang Terhubung dengan Tempat Wisata Lain di Sekitarnya

Cable car ini akan menghubungkan Sari Ater dengan tempat wisata lain di sekitarnya sampai ke Tangkuban Perahu, panjang total lima kilometer.

Baca Selengkapnya

Rubicon Milik Mario Dandy Tak Laku, Kejari Jaksel Turunkan Harga Lelang

37 menit lalu

Rubicon Milik Mario Dandy Tak Laku, Kejari Jaksel Turunkan Harga Lelang

Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan kembali melelang mobil Rubicon milik terpidana perkara penganiayaan, Mario Dandy Satrio

Baca Selengkapnya