Baju Lebaran Jangan Hanya Kaos dan Baju Koko, Intip Tips Ini

Reporter

Bisnis.com

Editor

Mitra Tarigan

Sabtu, 9 Juni 2018 10:50 WIB

Baju Koko

TEMPO.CO, Jakarta - Kurang lebih satu Minggu lagi, umat muslim di seluruh dunia akan merayakan Hari Raya Idul Fitri 1439H. Tentunya, untuk menyambut hari yang Fitri beragam kebutuhan sudah dipersiapkan mulai dari jauh-jauh hari. Salah satu yang paling dicari untuk merayakan hari raya adalah baju lebaran.

Untuk para laki-laki yang sedang berburu baju lebaran nanti, Anda perlu memperhatikan tips dari desainer baju muslim pria dari Fatih Indonesia, Fahmi Hendrawan berikut ini. "Pertama, jangan takut untuk mengeksplor, desain-desain baju laki-laki yang tidak biasa, dalam artian jangan kaku," kata Fahmi saat ditemui Bisnis di Gandaria City Mall, Jakarta, Kamis 7 Juni 2018.

Menurut Fahmi, biasanya laki-laki menyukai model baju yang standar seperti kemeja koko, kaos. "Padahal sekarang banyak bermunculan desain-desain dan motif-motif yang sudah modern, stylish dan tetap 'laki' dan macho gitu," kata Fahmi.

Baca: Model Baju Lebaran 2018, Intip Anak Muda yang Gemar Padu Padan

Menurut Fahmi, kaum laki-laki di Indonesia sekarang sudah mulai sadar akan fashion. Dia menyarankan agar para laki-laki bisa mengeksplorasi desain pakaian seperti koko kimono dengan modifikasi patern atau baju kurta yakni pakaian yang berkerah shanghai seperti baju koko pada umumnya namun panjangnya mencapai lutut.

Baju Koko karya Sonny Muchlison (Foto: Koleksi Pribadi)

Selain itu, Koko dengan paduan motif batik juga dapat menjadi pilihan seperti produk-produk dari Fatih Indonesia. Atau model gamis untuk laki-laki pun kini semakin digemari, Anda bisa mencari gamis dengan aplikasi batik atau polosan dengan warna-warna yang sesuai selera Anda. "Kedua, untuk warna-warna saya menyarankan agar tidak harus melulu putih bagi baju muslim, sekarang berbagai macam warna bisa kita eksplor dari mulai warna-warna yang soft (warna-warna pastel), warna earth tone atau warna-warna yang bold sampai warna yang cerah sekalipun bisa dipilih dan dipakai oleh laki-laki masa kini," katanya.

Advertising
Advertising

Untuk potongan atau model bajunya Fahmi mengatakan model slimfit sangat cocok digunakan baik saat lebaran ataupun untuk dikenakan sehari-hari setelah lebaran seperti untuk jadi pakaian kerja atau bahkan hanya sekedar hang out bersama teman.

Baca: Model Baju Lebaran untuk Wanita Aktif, Sederhana dan Elegan

"Ketiga, untuk celananya sekarang sudah banyak ya celana-celana laki-laki yang di atas lutut karena kan sudah banyak yang mulai hijrah ya, tapi modelnya tetap stylish juga, atau bisa pilih celana yang sesuai dengan selera namun tetap nyaman dipakai selama lebaran" katanya.

Pasangan selebriti sekaligus penyanyi Cynthia Lamusu dan suaminya Surya Saputra membawakan koleksi ramadan dari Lekat bertajuk Majorelle di Senayan City, Jakarta, 1 Juni 2018. TEMPO/Nurdiansah

Keempat, untuk bahan pakaian, Fahmi menyarankan agar memilih pakaian yang terbuat dari kain katun, karena Hari Lebaran identik dengan pergi bersilaturahmi ke rumah sanak saudara sehingga bahan pakaian dari katun yang ringan dan mudah menyerap keringat akan membuat lebih nyaman.

Terakhir, Fahmi menyarankan agar Anda membeli produk dan model pakaian yang dapat dikenakan untuk setiap kesempatan, sehingga pakaian tersebut bisa digunakan setiap waktu Anda membutuhkannya dan pilihlah pakaian yang sesuai dengan proporsi tubuh Anda.

Berita terkait

Vokalis Coldplay Chris Martin Pakai Baju SukkhaCitta Brand Indonesia

4 hari lalu

Vokalis Coldplay Chris Martin Pakai Baju SukkhaCitta Brand Indonesia

Founder SukkhaCitta Denica Riadini Flesch bangga Chris Martin mengenakan salah satu karya brandnya.

Baca Selengkapnya

Jogja Fashion Week 2024 Bakal Libatkan 100 Produsen Fashion dan 112 Desainer

16 hari lalu

Jogja Fashion Week 2024 Bakal Libatkan 100 Produsen Fashion dan 112 Desainer

Puncak acara Jogja Fashion Week akan diadakan di Jogja Expo Center Yogyakarta pada 22 - 25 Agustus 2024.

Baca Selengkapnya

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

16 hari lalu

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

Badan Pusat Statistik mencatat tingkat inflasi pada momen Lebaran atau April 2024 sebesar 3 persen secara tahunan.

Baca Selengkapnya

5 Rekomendasi Tempat Sewa Kebaya di Jakarta yang Bagus

16 hari lalu

5 Rekomendasi Tempat Sewa Kebaya di Jakarta yang Bagus

Untuk acara pernikahan atau wisuda, Anda dapat menyewa kebaya agar lebih hemat. Berikut ini rekomendasi tempat sewa kebaya di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Startup Asal Bandung Produksi Material Fashion Berbahan Jamur, Tembus Pasar Singapura dan Jepang

20 hari lalu

Startup Asal Bandung Produksi Material Fashion Berbahan Jamur, Tembus Pasar Singapura dan Jepang

Startup MYCL memproduksi biomaterial berbahan jamur ramah lingkungan yang sudah menembus pasar Singapura dan Jepang.

Baca Selengkapnya

Tampil Menarik Itu Menyakitkan, Ternyata Penyebabnya Pakaian

23 hari lalu

Tampil Menarik Itu Menyakitkan, Ternyata Penyebabnya Pakaian

Dalam beberapa kasus ingin tampil menarik dengan pakaian tertentu tapi justru berdampak pada kesehatan. Berikut penyebabnya.

Baca Selengkapnya

Ramadan-Lebaran 2024, Tokopedia: Produk Kebutuhan Harian hingga Fesyen Paling Laris

23 hari lalu

Ramadan-Lebaran 2024, Tokopedia: Produk Kebutuhan Harian hingga Fesyen Paling Laris

E-Commerce Communications Director Shop Tokopedia, Nuraini Razak mengungkap tren belanja sepanjang Ramdan dan Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

KAI Sebut Penjualan Tiket Kereta Kelas Suite Compartment dan Luxury Laris saat Libur Lebaran, Laku hingga 112 Persen

23 hari lalu

KAI Sebut Penjualan Tiket Kereta Kelas Suite Compartment dan Luxury Laris saat Libur Lebaran, Laku hingga 112 Persen

EVP of Corporate Secretary PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI Raden Agus Dwinanto Budiadji mengatakan penjualan tiket kereta api kelas Suite Class Compartment dan Luxury laris dibeli saat pelaksanaan angkutan masa Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

Bawang Merah Rp 80 Ribu, Menteri Zulhas: Gara-gara Lebaran

24 hari lalu

Bawang Merah Rp 80 Ribu, Menteri Zulhas: Gara-gara Lebaran

Harga bawang merah naik hingga Rp 80 ribu per kilogram. Menteri Zulhas bilang gara-gara lebaran.

Baca Selengkapnya

Penumpang Commuter line di Masa Angkutan Lebaran Mencapai 20 Juta

25 hari lalu

Penumpang Commuter line di Masa Angkutan Lebaran Mencapai 20 Juta

PT Kereta Commuter Indonesia atau KCI mencatat total 20.944.000 penumpang commuter line selama masa angkutan Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya