Yakin Makanan Anak yang Mengandung Buah Benar-benar Menyehatkan?

Reporter

Tabloid Bintang

Editor

Mila Novita

Sabtu, 6 April 2019 15:00 WIB

Ilustrasi bayi makan biskuit. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Banyak produk makanan dan minuman anak yang diklaim mengandung buah-buahan yang menyehatkan. Promosi yang gencar membuat para orang tua tertarik, lalu membelikannya untuk anak. Yakin makanan dan minuman itu benar-benar memiliki nutrisi layaknya buah?

Baca: Bagimana Membaca Label pada Kemasan Makanan?

Sebuah penelitian di Universitas Glasgow, Skotlandia, menguji kandugan makanan dan minuman yang diklaim menyehatkan itu. Hasilnya, kebanyakan dari produk itu ternyata tidak benar-benar menyehatkan.

Masalah yang sering tidak disadari orang tua adalah, banyak makanan dan minuman yang mengklaim produk mereka sebagai produk bebas gula tambahan. Namun mengandung konsentrat buah atau puree buah sebagai bahan tambahan untuk memberikan rasa manis.

Ada Garcia, dokter anak dari Universitas Glasgow mengatakan, beberapa orang akan melihat buah yang telah diproses sebagai alternatif makanan camilan yang sehat, namun sebenarnya gula di dalam buah yang telah diproses sudah mengalami kerusakan sehingga lebih cepat diserap tubuh. "Ini berarti anak-anak akan lebih cepat merasa lapar. Belum lagi, camilan ‘bebas gula’ ini juga tetap berkontribusi pada kerusakan gigi anak,” ujar Garcia yang terlibat dalam penelitian tersebut.

Ada Garcia menegaskan, “Pada saat ini beberapa perusahaan menggunakan pesan kesehatan untuk membuat produk mereka lebih menarik bagi orang, namun (produk) mereka tidak selalu sesuai dengan klaim tersebut,” kata Ada Garcia.

“Penting bagi orang tua untuk tidak serta merta percaya pada klaim yang dibuat produsen, namun perhatikan dengan saksama kandungan bahan makanan yang tertera di kemasan dan nilailah kualitas keseluruhan makanan,” lanjut Ada Garcia.

Agar anak mendapatkan manfaat maksimal dari buah dan sayuran, sebaiknya orang tua memberikannya dalam bentuk segar seperti jus buah buatan rumah atau buah potong dan salad. Boleh saja memberikan camilan rasa buah sebagai selingan, namun jangan mengandalkan camilan rasa buah sebagai sumber vitamin dan mineral alami untuk anak.

Baca: Sedang Alami Masalah Pencernaan? Bantu dengan 4 Makanan Baik Ini

TABLOIDBINTANG.COM

Advertising
Advertising

Berita terkait

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

1 jam lalu

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

Bayi harus menjalani imunisasi karena beberapa alasan tertentu yang akan dibahas dalam artikel ini.

Baca Selengkapnya

10.000 Warga Palestina Hilang di Gaza, 210 Hari Sejak Serangan Israel Dimulai

1 jam lalu

10.000 Warga Palestina Hilang di Gaza, 210 Hari Sejak Serangan Israel Dimulai

Sejauh ini, 30 anak telah meninggal karena kelaparan dan kehausan di Gaza akibat blokade total bantuan kemanusiaan oleh Israel

Baca Selengkapnya

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

7 jam lalu

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

Bayi penting untuk melakukan imunisasi secara rutin agar terhindar dari bahaya kesehatan mendatang. Lantas, apa saja bahaya bagi bayi yang tidak melakukan imunisasi?

Baca Selengkapnya

Saran Psikolog agar Anak Berkembang di Bidang Seni

1 hari lalu

Saran Psikolog agar Anak Berkembang di Bidang Seni

Orang tua perlu memberikan kesempatan kepada anak untuk bereksplorasi di berbagai bidang, baik seni maupun bidang lain.

Baca Selengkapnya

Ingin Terlihat Awet Muda? Hindari 7 Makanan dan Minuman Ini

3 hari lalu

Ingin Terlihat Awet Muda? Hindari 7 Makanan dan Minuman Ini

Menjaga kulit agar tetap awet muda bisa dimulai dengan olahraga teratur dan makan makanan sehat.

Baca Selengkapnya

Uang Kementan untuk Keluarga Syahrul Yasin Limpo: dari Tagihan Parfum, Skincare, Kafe, hingga Sunatan

4 hari lalu

Uang Kementan untuk Keluarga Syahrul Yasin Limpo: dari Tagihan Parfum, Skincare, Kafe, hingga Sunatan

Dalam sidang terungkap bekas Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo alias SYL acapkali menggunakan uang Kementan untuk keperluan pribadi.

Baca Selengkapnya

Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

4 hari lalu

Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

Aturan kompensasi diatur dalam Permenhub Nomor PM 63 Tahun 2019 tentang Standar Pelayanan Minimum Angkutan Orang dengan Kereta Api.

Baca Selengkapnya

15 Makanan Penghilang Mual untuk Ibu Hamil yang Wajib Dicoba

4 hari lalu

15 Makanan Penghilang Mual untuk Ibu Hamil yang Wajib Dicoba

Saat hamil muda, Anda sebaiknya mengonsumsi makanan penghilang mual untuk ibu hamil. Baiknya konsumsi makanan sehat dan bergizi.

Baca Selengkapnya

Susu Sapi Vs Susu Kerbau: Mana yang Lebih Sehat?

5 hari lalu

Susu Sapi Vs Susu Kerbau: Mana yang Lebih Sehat?

Memilih antara susu sapi dan susu kerbau bergantung pada preferensi individu, kebutuhan nutrisi, dan pertimbangan pola makan.

Baca Selengkapnya

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

5 hari lalu

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

Banyak yang belum menyadari pentingnya mengonsumsi makanan tinggi kolagen yang secara langsung dapat meningkatkan pembentukan kolagen pada kulit.

Baca Selengkapnya