Anak Tya Ariestya Alami Infeksi Saluran Kemih, Waspadai Gejalanya

Kamis, 31 Oktober 2019 10:34 WIB

Tya Ariestya. Instagram.com/tya_ariestya

TEMPO.CO, Jakarta - Putra kedua artis Tya Ariestya yang bernama Kalundra baru saja melakukan proses sirkumsisi alias sunat pada Selasa, 29 Oktober 2019. Bayi berusia 6 bulan itu harus disunat karena ada penyakit.

“Kalundra cek urin kultur, ternyata ada Infeksi Saluran Kemih (ISK),” tulisnya dalam keterangan foto sebuah unggahan dirinya dan sang anak di Instagram pribadinya, @tya_ariestya.

Tidak ada orang tua yang menginginkan anaknya mengidap Infeksi Saluran Kemih. Namun, jika sudah terlanjur, ada beberapa gejala yang patut diperhatikan agar anak segera mendapat pertolongan dan kesembuhan.

Menurut Dr. dr. Partini Pudjiastuti Trihono, Sp.A (K) MMPaed, gejala yang sering muncul ketika anak terserang ISK adalah demam. ISK merupakan penyebab demam terbanyak kedua setelah infeksi saluran pernapasan.

“Pada bayi, orang tua harus waspada ketika demam berlangsung lebih dari dua hari, tidak pilek dan tidak mencret, kemungkinan itu ISK,” kata Partini.

Advertising
Advertising

Gejala lain yang perlu diwaspadai pada bayi adalah menangis terus menerus, tidak berhenti meskipun sudah digendong dan disusui, ditambah menangis ketika buang air kecil, tampak lesu, dan lemas. Bayi yang mengalami ISK juga kerap gagal tumbuh dan berat badan tidak bertambah.

Tapi, pada anak usia sekolah, gejala tersebut bertambah khas. Gejala yang paling sering muncul adalah sering berkemih, sakit ketika berkemih, anyang-anyangan, dan sakit perut. Ketika kondisi bertambah parah, muncul demam, muntah, urin keruh, hingga terdapat darah di urin.

“Urin harusnya berwarna kuning jernih. Kalau keruh atau berwarna merah, kemungkinan ISK,” kata Partini.

Berita terkait

Stevie Agnecya Meninggal, Tya Ariestya hingga Fuji Berduka

41 hari lalu

Stevie Agnecya Meninggal, Tya Ariestya hingga Fuji Berduka

Sejumlah selebritas berduka dang sangat kehilangan Stevie Agnecya, istri dari Anggi Pratama yang meninggal pada 21 Maret 2024 di RSCM.

Baca Selengkapnya

Cegah Batu Ginjal dengan Diet Mediterania dan Perbanyak Makan Jeruk

52 hari lalu

Cegah Batu Ginjal dengan Diet Mediterania dan Perbanyak Makan Jeruk

Batu ginjal merupakan akumulasi mineral dan garam yang terbentuk di ginjal. Mengubah pola makan bisa mencegah terbentuknya batu ginjal.

Baca Selengkapnya

5 Cara Mencegah Infeksi Saluran Kemih

4 Desember 2023

5 Cara Mencegah Infeksi Saluran Kemih

Diperkirakan, sekitar 20 persen wanita akan mengalami infeksi saluran kemih dalam hidup mereka, dengan risiko 1 hingga 2 persen terjadi pada anak-anak

Baca Selengkapnya

Seri Infeksi Saluran Kemih: 5 Penyebab Vagina Panas atau Serasa Terbakar

4 Desember 2023

Seri Infeksi Saluran Kemih: 5 Penyebab Vagina Panas atau Serasa Terbakar

Selain adanya Infeksi Saluran Kemih (ISK) pada wanita, ada beberapa penyebab lain yang juga membuat vagina terasa terbakar.

Baca Selengkapnya

Infeksi Saluran Kemih Wanita Bisa Sebabkan Vagina Serasa Terbakar, Gejalanya?

3 Desember 2023

Infeksi Saluran Kemih Wanita Bisa Sebabkan Vagina Serasa Terbakar, Gejalanya?

Vagina terasa panas adalah kondisi umum yang dialami wanita. Sensasi panas ini biasanya dapat disebabkan oleh berbagai hal, salah satunya Infeksi Saluran Kemih

Baca Selengkapnya

Kesalahan Menggunakan Tisu Toilet yang Berisiko pada Kesehatan

26 November 2023

Kesalahan Menggunakan Tisu Toilet yang Berisiko pada Kesehatan

Pakar menyatakan kesalahan terbesar yang biasa dilakukan orang adalah mengusapkan tisu toilet dari arah belakang ke depan.

Baca Selengkapnya

Bisakah Infeksi Menular Seksual atau Infeksi Saluran Kemih Menular dari Dudukan Toilet?

27 Agustus 2023

Bisakah Infeksi Menular Seksual atau Infeksi Saluran Kemih Menular dari Dudukan Toilet?

Infeksi menular seksual atau infeksi saluran kemih tidak dapat menular melalui dudukan toilet karena dudukan toilet tidak dapat menahan kelembapan.

Baca Selengkapnya

Tips Efektif Mengatasi Anyang-anyangan

1 Agustus 2023

Tips Efektif Mengatasi Anyang-anyangan

Anyang-anyangan adalah infeksi saluran kemih yang umum terjadi pada perempuan.

Baca Selengkapnya

Jangan Sembarangan Duduk di Toilet, Bisa Kena Kuman Sebabkan Berbagai Penyakit Ini

31 Juli 2023

Jangan Sembarangan Duduk di Toilet, Bisa Kena Kuman Sebabkan Berbagai Penyakit Ini

Setiap inci persegi dudukan toilet membawa lebih dari 50 bakteri. Apa saja penyakit yang bisa ditimbulkannya? Termasuk infeksi saluran kemih dan PMS.

Baca Selengkapnya

Terlalu Sering Buang Air Kecil Bisa Jadi Tanda 7 Masalah Kesehatan Ini

6 Juni 2023

Terlalu Sering Buang Air Kecil Bisa Jadi Tanda 7 Masalah Kesehatan Ini

Berikut tujuh masalah kesehatan yang terkait dengan buang air kecil terlalu sering.

Baca Selengkapnya