Yogya Marak Pesepeda saat Pandemi, Begini Saran Dinas Kesehatan

Minggu, 14 Juni 2020 12:55 WIB

Kawasan Titik Nol Kilometer Yogya, di ujung jalan Malioboro, tampak sudah kembali dipadati pengunjung pada Sabtu petang (6/6). Pemerintah DIY sendiri masih memperpanjang masa tanggap darurat hingga 30 Juni 2020 guna memastikan new normal yang diproyeksi paling cepat Juli 2020. TEMPO/Pribadi Wicaksono

TEMPO.CO, Jakarta - Aktivitas bersepeda di masa pandemi ampak kian marak di Kota Yogyakarta. Ribuan pesepeda bahkan sempat memadati kawasan Malioboro dan sekitarnya akhir pekan lalu hingga membuat pemerintah DIY berang karena sebagian tak patuh protokol Covid-19.

Terkait antusias warga bersepeda di masa masih tanggap darurat Covid-19 ini, Dinas Kesehatan Kota Yogyakarta mewanti-wanti agar hobi sekaligus olahraga itu tak menjadi bumerang pecintanya.

"Pesepeda perlu memperhatikan medan, jarak, rute, hingga durasi. Pemilihan medan sebaiknya tidak menanjak dan hanya bersepeda untuk tujuan santai," ujar Kepala Seksi Pelayanan Kesehatan Khusus Dinas Kesehatan Kota Yogyakarta Okto Heru Santosa Jumat 12 Juni 2020.

Okto menuturkan waktu ideal bersepeda antara 20-60 menit. Di masa pandemi ini, ia meminta jika para pesepeda beristirahat dapat memilih tempat yang jauh kerumunan.

Menurutnya, hal lain yang perlu diperhatikan dalam bersepeda juga memperhatikan prinsip progresif, yaitu melakukan pemanasan sebelum olahraga dan pendinginan setelahnya. Masyarakat juga disarankan tidak saling meminjam fasilitas olahraga, menghindari menyentuh sarana umum, serta menghindari menyentuh area wajah saat berolahraga.

Advertising
Advertising

“Pastikan kondisi tubuh fit, sebab ada beberapa kasus di mana orang kolaps saat berolahraga. Utamakan melakukan olahraga pagi hari saat kadar oksigen lebih tinggi,” ujar Okto.

Okto menambahkan olahraga di masa pandemi corona ini, masyarakat perlu memperhatikan rekomendasi Perhimpunan Dokter Spesialis Kedokteran Olahraga soal tiga risiko, yakni risiko rendah, sedang, dan tinggi. Risiko rendah adalah olahraga di rumah, baik sendiri atau dengan anggota keluarga dan menggunakan peralatan sendiri.

Risiko sedang meliputi olahraga di tempat umum secara sendiri atau berkelompok, tidak lebih dari lima orang dan menggunakan peralatan sendiri. Sedang risiko tinggi adalah olahraga di tempat umum, berkelompok dengan orang lain yang bukan anggota keluarga, dan menggunakan peralatan yang bergantian.

“Sangat dianjurkan untuk melakukan olahraga di rumah, namun jika di luar pastikan tetap menggunakan masker dan disiplin menerapkan protokol kesehatan,” ujar Okto.

Para pecinta bersepeda pun diimbau memilih masker yang nyaman dipakai dan berpori longgar. Karena harus memakai masker, pesepeda dianjurkan melakukan aktivitas berintensitas ringan dan sedang sebab jika melakukan intensitas berat saat memakai masker, berisiko menghambat pasokan oksigen dan bisa berakibat fatal.

Wakil walikota yang juga Ketua Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kota Yogya, Heroe Poerwadi, mengatakan bersepeda menjadi hobi dan olahraga yang belakangan kian populer di masyarakat Kota Yogyakarta. Selain bersifat rekreatif, bersepeda juga dinilai menjadi salah satu cara mudah dan murah untuk menjaga daya tahan tubuh di tengah pandemi corona. Namun, kegiatan bersepeda harus juga dibarengi protokol kesehatan ketat.

“Di masa pandemi ini, bersepeda cukup berkeliling klintong-klintong bukan dalam konteks sport yang berintensitas tinggi,” ujar Heroe.

Berita terkait

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

1 hari lalu

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

KPK masih terus menyelidiki kasus korupsi pada proyek pengadaan APD saat pandemi Covid-19 lalu yang merugikan negara sampai Rp 625 miliar.

Baca Selengkapnya

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

2 hari lalu

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

Langkah ini untuk menghindari kebingungan penularan wabah yang terjadi di awal pandemi COVID-19, yang menyebabkan korban jiwa yang cukup signifikan.

Baca Selengkapnya

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

3 hari lalu

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

Perum Peruri mencatat lonjakan permintaan pembuatan paspor dalam negeri hingga tiga kali lipat usai pandemi Covid-19.

Baca Selengkapnya

10 Tips Bagi Para Pemula yang Ingin Bersepeda Jarak Jauh

4 hari lalu

10 Tips Bagi Para Pemula yang Ingin Bersepeda Jarak Jauh

Ada beberapa faktor yang harus dipertimbangkan untuk memastikan pengalaman bersepeda jarak jauh Anda berjalan dengan aman dan nyaman.

Baca Selengkapnya

Berlari vs Bersepeda, Mana yang Lebih Baik untuk Tubuh Bugar

5 hari lalu

Berlari vs Bersepeda, Mana yang Lebih Baik untuk Tubuh Bugar

Pertanyaan sering muncul: manakah yang lebih efektif untuk menurunkan berat badan? Apakah berlari lebih baik dari bersepeda, atau justru sebaliknya?

Baca Selengkapnya

Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

6 hari lalu

Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

Fungsi utama antibodi itu untuk mencegah infeksi virus SARS-CoV-2 yang menyebabkan pandemi Covid-19 pada 2020.

Baca Selengkapnya

Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

10 hari lalu

Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

MURI nobatkan Guru Besar Pulmonologi dan Kedokteran Respirasi Fakultas Kedokteran UI, Prof Tjandra Yoga Aditama sebagai penulis artikel tentang Covid-19 terbanyak di media massa

Baca Selengkapnya

KPK Tuntut Bekas Bupati Muna Hukuman 3,5 Tahun Penjara dalam Korupsi Dana PEN

10 hari lalu

KPK Tuntut Bekas Bupati Muna Hukuman 3,5 Tahun Penjara dalam Korupsi Dana PEN

"Terbukti secara sah dan meyakinkan," kata jaksa KPK di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat saat membacakan surat tuntutan pada Kamis, 18 April 2024.

Baca Selengkapnya

Pesan PB IDI agar Masyarakat Tetap Sehat saat Liburan dan Mudik di Musim Pancaroba

16 hari lalu

Pesan PB IDI agar Masyarakat Tetap Sehat saat Liburan dan Mudik di Musim Pancaroba

Selain musim libur panjang Idul Fitri, April juga tengah musim pancaroba dan dapat menjadi ancaman bagi kesehatan. Berikut pesan PB IDI.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Menhub Budi Karya Usulkan WFH di Selasa dan Rabu, Sri Mulyani Sebut Idul Fitri Tahun Ini Sangat Istimewa

17 hari lalu

Terpopuler: Menhub Budi Karya Usulkan WFH di Selasa dan Rabu, Sri Mulyani Sebut Idul Fitri Tahun Ini Sangat Istimewa

Menhub Budi Karya Sumadi mengusulkan work from home atau WFH untuk mengantisipasi kepadatan lalu lintas saat puncak arus balik Lebaran.

Baca Selengkapnya