Prosedur Berobat ke Dokter Gigi kala Pandemi COVID-19

Kamis, 9 Juli 2020 11:15 WIB

Ilustrasi dokter gigi menggunakan APD. ANTARA/Zabur Karuru

TEMPO.CO, Jakarta - Mengalami masalah gigi dan mulut di tengah pandemi Covid-19 tentu berbeda dari biasanya sebab kini berbagai bentuk pembatasan telah dilakukan pemerintah untuk mencegah penularan virus corona. Lalu, jika memang ingin ke dokter, apa saja prosedur yang harus diperhatikan?

Satgas Covid-19 PB Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI) Rahmi Amtha mengatakan hingga kini segala bentuk pengobatan dan konsultasi langsung dengan dokter gigi hanya berlaku pada yang dalam kondisi darurat. Misalnya, mengalami nyeri gigi yang tidak tertahankan, trauma karena kecelakaan, dan pendarahan yang tak terkontrol.

“Jadi, syarat utama kalau mau ke dokter gigi hanya keadaan darurat saja. Kalau yang biasa-biasa, semuanya dialihkan ke telemedicine karena perawatan gigi itu risikonya tinggi sekali sebab berhubungan langsung dengan aerosol atau air liur pasien,” katanya dalam webinar bersama Betadine pada Rabu, 8 Juli 2020.

Rahmi juga mengatakan di era pandemi Covid-19 ini setiap pengobatan ke dokter diwajibkan terlebih dulu melakukan penjadwalan.

“Harus janjian, tidak bisa langsung datang dan ditangani begitu saja. Jadi kalau memang sudah mendesak, segera hubungi klinik atau rumah sakit untuk appointment,” katanya.

Advertising
Advertising

Memperhatikan kesehatan dan kebersihan sebelum memeriksakan diri ke dokter gigi juga menjadi prosedur yang wajib ditaati. Rahma mengatakan setiap orang wajib dalam kondisi kesehatan yang baik dan selalu menerapkan pola hidup bersih agar tidak menularkan atau berisiko terjangkit virus corona.

“Dari segi pasien harus higienis dan sehat, begitu pula dengan para petugas kesehatan. Dokter gigi akan menggunakan APD lengkap. Tempat praktek seperti rumah sakit dan klinik juga akan dipastikan selalu bersih agar pasien nyaman selama berobat. Keduanya harus bekerjasama untuk kesehatan semua,” jelasnya.

Berita terkait

Kisah Dokter Gigi dari Universitas Gaza, Awalnya Bahagia Kini Hidup Terasa Hampa

1 jam lalu

Kisah Dokter Gigi dari Universitas Gaza, Awalnya Bahagia Kini Hidup Terasa Hampa

Naim berasal dari keluarga dokter dan dokter gigi. Dia hidup gelimang kebahagiaan, namun penjajahan Israel telah membuat hidupnya hampa.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

1 hari lalu

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

KPK masih terus menyelidiki kasus korupsi pada proyek pengadaan APD saat pandemi Covid-19 lalu yang merugikan negara sampai Rp 625 miliar.

Baca Selengkapnya

Tips agar Gigi Putih bak Mutiara dari Pakar Kesehatan Mulut

2 hari lalu

Tips agar Gigi Putih bak Mutiara dari Pakar Kesehatan Mulut

Menjaga gigi putih dan bersinar adalah tantangan karena berbagai faktor bisa membuat warnanya berubah. Berikut tujuh tips dari dokter gigi.

Baca Selengkapnya

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

2 hari lalu

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

Langkah ini untuk menghindari kebingungan penularan wabah yang terjadi di awal pandemi COVID-19, yang menyebabkan korban jiwa yang cukup signifikan.

Baca Selengkapnya

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

2 hari lalu

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

Perum Peruri mencatat lonjakan permintaan pembuatan paspor dalam negeri hingga tiga kali lipat usai pandemi Covid-19.

Baca Selengkapnya

Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

6 hari lalu

Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

Fungsi utama antibodi itu untuk mencegah infeksi virus SARS-CoV-2 yang menyebabkan pandemi Covid-19 pada 2020.

Baca Selengkapnya

Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

9 hari lalu

Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

MURI nobatkan Guru Besar Pulmonologi dan Kedokteran Respirasi Fakultas Kedokteran UI, Prof Tjandra Yoga Aditama sebagai penulis artikel tentang Covid-19 terbanyak di media massa

Baca Selengkapnya

KPK Tuntut Bekas Bupati Muna Hukuman 3,5 Tahun Penjara dalam Korupsi Dana PEN

10 hari lalu

KPK Tuntut Bekas Bupati Muna Hukuman 3,5 Tahun Penjara dalam Korupsi Dana PEN

"Terbukti secara sah dan meyakinkan," kata jaksa KPK di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat saat membacakan surat tuntutan pada Kamis, 18 April 2024.

Baca Selengkapnya

Pesan PB IDI agar Masyarakat Tetap Sehat saat Liburan dan Mudik di Musim Pancaroba

16 hari lalu

Pesan PB IDI agar Masyarakat Tetap Sehat saat Liburan dan Mudik di Musim Pancaroba

Selain musim libur panjang Idul Fitri, April juga tengah musim pancaroba dan dapat menjadi ancaman bagi kesehatan. Berikut pesan PB IDI.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Menhub Budi Karya Usulkan WFH di Selasa dan Rabu, Sri Mulyani Sebut Idul Fitri Tahun Ini Sangat Istimewa

17 hari lalu

Terpopuler: Menhub Budi Karya Usulkan WFH di Selasa dan Rabu, Sri Mulyani Sebut Idul Fitri Tahun Ini Sangat Istimewa

Menhub Budi Karya Sumadi mengusulkan work from home atau WFH untuk mengantisipasi kepadatan lalu lintas saat puncak arus balik Lebaran.

Baca Selengkapnya