Kecap, Minyak, dan Santan Bisa Kurangi Manfaat Daging Kambing

Reporter

Tempo.co

Editor

Mitra Tarigan

Jumat, 31 Juli 2020 21:15 WIB

Ilustrasi daging kambing. Pixabay.com/BlackWolfi

TEMPO.CO, Jakarta - Daging kambing pada dasarnya merupakan daging yang menyehatkan. Meskipun daging kambing kerap dianggap penyebab tekanan darah tinggi, faktanya kandungan total kalori, lemak, dan kolesterol pada daging kambing lebh rendah daripada daging sapi atau ayam.

Dikutip dari Sehat.Q, daging kambing memiliki zat besi yang dibutuhkan oleh tubuh. Dalam seporsi daging kambing, terkandung 3,2 miligram zat besi. Selain itu, seporsi daging kambing dapat memenuhi 46 persen kebutuhan protein harian tubuh.

Meskipun demikian, pengolahan daging kambing yang kurang tepat justru berdampak pada hilangnya nutrisi bahkan gangguan kesehatan. Penggunaan bahan tambahan seperti minyak, kecap, santan, dan garam dapat mengurangi manfaat dari daging kambing.

Penggunaan garam secara berlebihan pada daging kambing bahkan berpotensi meningkatkan tekanan darah dalam tubuh. Sedangkan penggunaan santan yang berlebih dapat meningkatkan kadar lemak dalam darah.

Untuk meyiasatinya, beberapa bahan dapat diganti dengan bahan-bahan yang lebih sehat, misalnya menggunakan minyak zaitun yang memiliki manfaat kesehatan. Penggunaan garam juga harus dibatasi. Untuk menambahkan citarasa, gunakan rempah-rempah yang memiliki manfaat baik bagi tubuh.

Advertising
Advertising

Selain itu, memasak daging kambing dengan suhu tinggi juga dapat mengurangi kandungan nutrisi yang menyehatkan dalam daging kambing. Memasak sehat dapat dilakukan dengan beberapa cara seperti ungkep atau rebus dalam waktu lama, presto, ataupun sous vide. Cara-cara tersebut merupakan metode memasak yang paling sedikit membuang nutrisi pada daging kambing.

Hal lain yang juga perlu diperhatikan adalah hidangan penyerta daging kambing. Sayuran seperti mentimun dapat mengontrol tekanan darah setelah menyandap olahan daging kambing.

MUHAMMAD AMINULLAH | SEHATQ

Berita terkait

Orang Asia Lebih Rentan Terkena Hipertensi, Ini Faktornya

21 jam lalu

Orang Asia Lebih Rentan Terkena Hipertensi, Ini Faktornya

Orang Asia punya gen yang sensitif dengan garam. Mereka rentan terkena hipertensi dibanding ras lainnya.

Baca Selengkapnya

10 Tips Pencegahan Penyakit Hipertensi, Tak Perlu Habiskan Kuah

23 jam lalu

10 Tips Pencegahan Penyakit Hipertensi, Tak Perlu Habiskan Kuah

Penyakit hipertensi seringkali timbul tanpa adanya gejala. Cegah dengan lakukan 10 kebiasaan ini.

Baca Selengkapnya

Sebut Sektor Migas Masih Menjanjikan, Kementerian ESDM Catat Komitmen Eksplorasi Rp 15 Triliun Sejak 2021

2 hari lalu

Sebut Sektor Migas Masih Menjanjikan, Kementerian ESDM Catat Komitmen Eksplorasi Rp 15 Triliun Sejak 2021

Kementerian ESDM menyatakan sektor minyak dan gas atau migas di Indonesia masih menjanjikan.

Baca Selengkapnya

Kementerian ESDM Buka Lelang 5 Wilayah Kerja Migas pada 2024

4 hari lalu

Kementerian ESDM Buka Lelang 5 Wilayah Kerja Migas pada 2024

Kementerian ESDM membuka penawaran sebanyak lima wilayah kerja minyak dan gas (migas) pada lelang Wilayah Kerja (WK) Migas Tahap I Tahun 2024.

Baca Selengkapnya

Indonesia-Glencore Bakal Akuisisi Aset Minyak Shell di Singapura, Target Rampung Akhir Tahun Ini

7 hari lalu

Indonesia-Glencore Bakal Akuisisi Aset Minyak Shell di Singapura, Target Rampung Akhir Tahun Ini

Tercapainya kesepakatan mengakuisisi aset minyak Shell di Singapura semakin memperkuat ketahanan bisnis PT Chandra Asri Pacific Tbk.

Baca Selengkapnya

PT Sunindo Pratama Raup Laba Bersih Rp 33,4 Miliar di Kuartal Pertama 2024

11 hari lalu

PT Sunindo Pratama Raup Laba Bersih Rp 33,4 Miliar di Kuartal Pertama 2024

Laba bersih meningkat 68,6 persen secara tahunan (yoy).

Baca Selengkapnya

Pertamina Hulu Energi: Produksi Migas 1,04 Juta Barel per Hari Triwulan I-2024

14 hari lalu

Pertamina Hulu Energi: Produksi Migas 1,04 Juta Barel per Hari Triwulan I-2024

Hingga Maret 2024, Pertamina Hulu Energi juga mencatatkan kinerja penyelesaian pengeboran tiga sumur eksplorasi.

Baca Selengkapnya

Gedung Putih Minta Rusia Dijatuhi Sanksi Lagi karena Kirim Minyak ke Korea Utara

16 hari lalu

Gedung Putih Minta Rusia Dijatuhi Sanksi Lagi karena Kirim Minyak ke Korea Utara

Gedung Putih menyarankan agar Rusia dijatuhi lagi sanksi karena diduga telah secara diam-diam mengirim minyak olahan ke Korea Utara

Baca Selengkapnya

Pedagang Sembako Pasar Palmerah Keluhkan Harga Gula Pasir dan Sagu Naik

18 hari lalu

Pedagang Sembako Pasar Palmerah Keluhkan Harga Gula Pasir dan Sagu Naik

Selain gula pasir, bahan pokok lain yang dikeluhkan adalah keberadaan minyak kita yang hilang dari peredaran.

Baca Selengkapnya

Parto Patrio Operasi Batu Ginjal, Kenali Gejala dan Penyebab Batu Ginjal

20 hari lalu

Parto Patrio Operasi Batu Ginjal, Kenali Gejala dan Penyebab Batu Ginjal

Komedian Parto Patrio sedang menjalani pemulihan usai operasi batu ginjal. Lantas, apa yang menyebabkan dan tanda-tanda dari penyakit ini?

Baca Selengkapnya