Ingin Usaha Sukses Terbangun, Perhatikan Hal Krusial Berikut

Reporter

Bisnis.com

Jumat, 12 Maret 2021 21:01 WIB

Ilustrasi pebisnis sukses atau orang kaya. freepik.com

TEMPO.CO, Jakarta - Sebuah bisnis tak langsung sukses dalam sekejap. Banyak yang dulunya usaha rintisan kecil dengan berbagai kesulitan. Tidak sedikit yang tumbang, banyak pula yang berhasil melewati tantangan.

Di dunia, sekitar 66 persen bisnis mengalami kegagalan dalam kurun waktu 10 tahun namun ada peluang agar seorang pebisnis dapat menjadikan bisnisnya sukses untuk jangka panjang. Tidak ada cara pasti untuk menjamin kesuksesan sebuah usaha tetapi dengan prosedur yang tepat, Anda dapat melakukan beberapa strategi dasar untuk sukses. Dilansir dari Forbes, berikut lima langkah terpenting yang dapat memicu kesuksesan yang solid bagi pemilik bisnis kecil dalam jangka panjang.

Buktikan konsep
Alih-alih menuangkan semua waktu dan uang ke dalam konsep yang belum terbukti, minimalkan risiko secara signifikan dengan meneliti sebuah ide terlebih dulu. Anda perlu memastikan sedang memecahkan masalah. Alih-alih memikirkan bisnis dalam kaitan dengan fitur produk, fokuslah pada masalah pelanggan dan bagaimana membantu mereka mengatasinya. Meskipun riset awal adalah suatu keharusan, ingatlah bisnis Anda akan berkembang seiring waktu dan perubahan pasar. Jangan takut untuk meninjau kembali penelitian awal dan bersikap fleksibel saat keadaan berubah.

Optimalkan keuangan
Keuntungan sering kali bergantung pada seberapa baik Anda mengelola keuangan. Sejak masa-masa awal, setiap startup membutuhkan akuntansi yang kuat. Anggarkan dana usaha seperti halnya uang pribadi. Buat anggaran untuk setiap kategori pengeluaran dan periksa setidaknya sekali seminggu. Disarankan juga agar bisnis baru menjaga biaya tetap rendah sejak awal. Jika ragu, pekerjakan seorang akuntan untuk mengelola pembukuan. Ini bisa menjadi uang terbaik yang pernah Anda belanjakan, terutama jika memiliki model bisnis yang rumit.

Baca juga: Mau Terjun ke Usaha Ritel, Jangan Lupa Perhatikan Tren

Advertising
Advertising

Pastikan tidak ada isu legalitas
Seberapa kuat Anda dapat mempertahankan ide bisnis? Seberapa besar kemungkinan perusahaan lain dapat mengklaim mereka memiliki bisnis, produk, atau bahkan nama Anda? Bekerja samalah dengan profesional pajak atau pengacara untuk memastikan Anda tidak akan menemukan masalah hukum di kemudian hari. Hal-hal seperti hak cipta atau paten, merek dagang, dan pajak harus diisi dengan benar. Lindungi bisnis dari awal dengan memberlakukan legalitas. Upaya awal ini dapat membantu bisnis menghindari kemungkinan tuntutan hukum beberapa tahun ke depan.

Bangun komunikasi dengan orang lain
Iklan berbayar dapat mengembangkan bisnis tapi dengan biaya yang lumayan tinggi. Jika ingin melihat pertumbuhan organik yang riil dengan anggaran yang sedikit, jalin hubungan komunikasi yang baik dengan orang lain. Anda membutuhkan orang lain untuk mendukung bisnis, baik itu kolega, mentor, karyawan, atau rujukan dari mulut ke mulut.

Jangan pernah berhenti belajar
Menjadi bos tidak membebaskan dari kewajiban pengembangan diri. Memulai usaha membutuhkan kecerdasan tetapi itu tidak berarti Anda tahu segalanya. Menumbuhkan pola pikir yang terus berkembang dapat menghasilkan ide dan produk yang lebih inovatif serta meningkatkan budaya perusahaan. Pemimpin bisnis yang berhenti belajar berhenti tumbuh. Jadi, kelilingi diri dengan orang-orang yang menantang dan mendidik.

Berita terkait

Kuartal I-2024, KSSK Sebut Stabilitas Sistem Keuangan RI Terjaga meski Ketidakpastian Meningkat

1 hari lalu

Kuartal I-2024, KSSK Sebut Stabilitas Sistem Keuangan RI Terjaga meski Ketidakpastian Meningkat

Menkeu Sri Mulyani mengatakan Stabilitas Sistem Keuangan Indonesia pada kuartal pertama tahun 2024 masih terjaga.

Baca Selengkapnya

Perjanjian Pranikah, Perhatikan Ketentuannya

2 hari lalu

Perjanjian Pranikah, Perhatikan Ketentuannya

Perjanjian pranikah atau perjanjian pisah harta dilakukan kedua pasangan memiliki pendapatan atau bisnis sendiri masing-masing.

Baca Selengkapnya

Kapolri Beberkan Tugas Tokoh Buruh Andi Gani Nena Wea yang Diangkat jadi Staf Ahli

2 hari lalu

Kapolri Beberkan Tugas Tokoh Buruh Andi Gani Nena Wea yang Diangkat jadi Staf Ahli

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo membeberkan alasannya mengangkat tokoh buruh, Andi Gani Nena Wea, sebagai salah satu staf ahlinya.

Baca Selengkapnya

Chandra Asri Raih Pendapatan Bersih US$ 472 Juta

2 hari lalu

Chandra Asri Raih Pendapatan Bersih US$ 472 Juta

PT Chandra Asri Pacific Tbk. (Chandra Asri Group) meraih pendapatan bersih US$ 472 juta per kuartal I 2024.

Baca Selengkapnya

Penjualan Manufaktur Suku Cadang Lesu, Pendapatan VKTR Teknologi Turun

3 hari lalu

Penjualan Manufaktur Suku Cadang Lesu, Pendapatan VKTR Teknologi Turun

Pendapatan PT VKTR Teknologi Mobilitas Tbk. (VKTR) turun karena penjualan manufaktur suku cadang lesu.

Baca Selengkapnya

Menko Airlangga Bicara Ekonomi RI hingga Hasil Pemilu di Hadapan Pebisnis Inggris

4 hari lalu

Menko Airlangga Bicara Ekonomi RI hingga Hasil Pemilu di Hadapan Pebisnis Inggris

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto bicara perkembangan ekonomi terkini, perkembangan politik domestik dan keberlanjutan kebijakan pasca Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Penyaluran Pendanaan AdaKami Rp 4,6 Triliun dalam 4 Bulan

4 hari lalu

Penyaluran Pendanaan AdaKami Rp 4,6 Triliun dalam 4 Bulan

Penyaluran pendanaan AdaKami pada Januari-April 2024 mencapai Rp 4,6 triliun.

Baca Selengkapnya

Kinerja Keuangan Dinilai Baik, Bank DBS Raih 2 Peringkat dari Fitch Ratings Indonesia

9 hari lalu

Kinerja Keuangan Dinilai Baik, Bank DBS Raih 2 Peringkat dari Fitch Ratings Indonesia

Bank DBS Indonesia meraih peringkat AAA National Long-Term Rating dan National Short-Term Rating of F1+ dari Fitch Ratings Indonesia atas kinerja keuangan yang baik.

Baca Selengkapnya

Inggris Kucurkan Rp505 M untuk Program Integrasi Ekonomi ASEAN

9 hari lalu

Inggris Kucurkan Rp505 M untuk Program Integrasi Ekonomi ASEAN

Inggris dan ASEAN bekerja sama dalam program baru yang bertujuan untuk mendorong integrasi ekonomi antara negara-negara ASEAN.

Baca Selengkapnya

Najeela Shihab Sayangkan Literasi Keuangan Anak Masih Rendah, Tapi Akses Keuangan Sudah Tinggi

9 hari lalu

Najeela Shihab Sayangkan Literasi Keuangan Anak Masih Rendah, Tapi Akses Keuangan Sudah Tinggi

Najeela Shihab menilai kualitas hubungan dalam keluarga sangatlah menentukan kemampuan seseorang untuk punya literasi keuangan yang baik.

Baca Selengkapnya