Baru Sembuh dari Covid-19, Pulihkan Kondisi Tubuh dengan Cara Berikut

Reporter

Bisnis.com

Selasa, 13 Juli 2021 09:30 WIB

Ilustrasi green smoothies atau jus hijau. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Banyak orang yang setelah sembuh dari Covid-19 mengalami masalah kesehatan berkepanjangan atau long Covid-19. Beberapa gejala jangka panjang termasuk hilangnya rasa atau bau, nafsu makan menurun, kelelahan dan penurunan berat badan dan dapat mengurangi nutrisi di dalam tubuh secara keseluruhan.

Meskipun hal tersebut lebih umum pada pasien Covid-19 akut, orang dengan penyakit ringan juga mengalami tantangan serupa. Oleh karena itu, pemulihan harus mencakup intervensi yang berfokus pada nutrisi dan rehabilitasi fisik.

Ahli diet senior Baylor Medicine Texas, Amerika Serikat, Emily Monfiletto, menyebutkan apabila seseorang tidak mengonsumsi makanan yang mengandung banyak nutrisi, membuat tubuh lebih susah pulih setelah terjangkit Covid-19. Dia menuturkan makanan merupakan sumber utama vitamin, mineral, dan nutrisi. Jika kekurangan gizi atau tidak mengonsumsi jenis makanan yang sesuai, akan jauh lebih sulit bagi tubuh untuk pulih sepenuhnya dan mengisi kembali semua yang hilang selama infeksi.

"Tubuh telah meningkatkan kebutuhan nutrisi tidak hanya selama infeksi Covid-19, tetapi juga selama pemulihan," ujar Monfiletto, dikutip dari bcm.edu. Berikut tiga tips pemulihan tubuh yang dapat dilakukan setelah sembuh dari Covid-19.

Berkreasi di dapur
Kehilangan rasa atau anosmia merupakan salah satu gejala jangka panjang yang paling umum setelah terkena Covid-19. Coba memasak dengan menggunakan bumbu dapur atau rempah-rempah yang berbeda agar makanan enak dan tidak terlalu hambar. Fokus pada makanan dengan banyak rasa untuk meningkatkan indera perasa.

Advertising
Advertising

Makanan dan camilan sepanjang hari
Jika mengalami penurunan nafsu makan, sangat penting untuk mengonsumsi kalori, vitamin dan mineral. Jauhi makan makanan yang lebih besar dan fokus pada makanan kecil, lebih sering, atau makanan ringan sepanjang hari. Cobalah makan setiap 2-3 jam untuk memberi tubuh sumber kalori dan nutrisi.

Makan makanan padat nutrisi dan protein jika kehilangan berat badan atau kurang nafsu makan. Protein sangat penting dalam proses pemulihan, jadi pastikan untuk makan protein terlebih dulu saat makan. Porsi makanan yang lebih kecil dan lebih sering juga akan membantu mengontrol gula darah, memberi tingkat energi yang lebih konsisten. Ketika berpergian untuk waktu yang lama tanpa makan, ini dapat menyebabkan tingkat energi yang rendah dan merasa lelah.

Makanan yang menghidrasi
Kurangnya nafsu makan membuat makanan kurang diminati. Jadikan makanan bentuk yang dapat diminum, seperti smoothie dengan susu untuk terus mengisi kembali nutrisi dan membantu menjaga kadar air atau hidrasi. Hidrasi adalah kunci untuk pemulihan, jadi pastikan untuk mengonsumsi air atau minuman lain setiap jam sepanjang hari. Cobalah untuk tidak membuat sesuatu yang terlalu berlebihan untuk dikonsumsi.

"Anda sebaiknya tetap mencoba mengonsumsi variasi kelompok makanan sebanyak mungkin sepanjang hari. Keragaman vitamin, mineral, dan nutrisi yang dikonsumsi akan berperan dalam pemulihan,” kata Monfiletto.

Baca juga: Hindari 3 Jenis Makanan Ini Jika Sedang Isolasi Mandiri

Berita terkait

Kesalahan saat Belanja Bahan Makanan yang Bikin Pengeluaran Membengkak

1 hari lalu

Kesalahan saat Belanja Bahan Makanan yang Bikin Pengeluaran Membengkak

Belanja cerdas adalah kunci untuk berhemat. Berikut kesalahan belanja bahan makanan yang biasa terjadi dan bikin pengeluaran lebih banyak.

Baca Selengkapnya

Telur Memang Sedap dan Sehat tapi Pahami Juga Nutrisinya

1 hari lalu

Telur Memang Sedap dan Sehat tapi Pahami Juga Nutrisinya

Apapun olahan telur, ada baiknya untuk memahami kandungan nutrisinya. Sebelum membeli, berikut fakta manfaat telur dan nutrisinya.

Baca Selengkapnya

11 Makanan Khas Inggris yang Paling Populer, Wajib Dicoba

2 hari lalu

11 Makanan Khas Inggris yang Paling Populer, Wajib Dicoba

Setiap negara memiliki makanan khas, termasuk Inggris. Berikut terdapat 11 makanan khas Inggris yang paling populer untuk referensi Anda.

Baca Selengkapnya

Mengenal Lawrence Wong, Perdana Menteri Singapura Baru yang Jago Main Gitar

2 hari lalu

Mengenal Lawrence Wong, Perdana Menteri Singapura Baru yang Jago Main Gitar

Berasal dari kalangan biasa, Lawrence Wong mampu melesat ke puncak pimpinan negara paling maju di Asia Tenggara.

Baca Selengkapnya

AstraZeneca Tarik Vaksin Covid-19, Terkait Efek Samping yang Bisa Sebabkan Kematian?

2 hari lalu

AstraZeneca Tarik Vaksin Covid-19, Terkait Efek Samping yang Bisa Sebabkan Kematian?

AstraZeneca menarik vaksin Covid-19 buatannya yang telah beredar dan dijual di seluruh dunia.

Baca Selengkapnya

Mengenal Istilah Real Food dan Alasan Harus Mengonsumsinya

3 hari lalu

Mengenal Istilah Real Food dan Alasan Harus Mengonsumsinya

Real food adalah makanan yang paling mendekati bentuk dan keadaan aslinya tanpa banyak perubahan dan tidak mengalami proses-proses pengolahan makanan berlebihan.

Baca Selengkapnya

Inilah Tanda-tanda Anak Kekurangan Vitamin

4 hari lalu

Inilah Tanda-tanda Anak Kekurangan Vitamin

Dokter anak dan ahli neonatologi Richa Panchal menjabarkan tanda-tanda utama kekurangan vitamin pada anak.

Baca Selengkapnya

Pelapor COVID-19 Cina Diperkirakan Bebas setelah 4 Tahun Dipenjara

4 hari lalu

Pelapor COVID-19 Cina Diperkirakan Bebas setelah 4 Tahun Dipenjara

Seorang jurnalis warga yang dipenjara selama empat tahun setelah dia mendokumentasikan fase awal wabah virus COVID-19 dari Wuhan pada 2020.

Baca Selengkapnya

Bisa Berdampak Buruk bagi Kesehatan, 7 Makanan Ini Tidak Boleh Dihangatkan

4 hari lalu

Bisa Berdampak Buruk bagi Kesehatan, 7 Makanan Ini Tidak Boleh Dihangatkan

Beberapa jenis makanan tidak boleh dipanaskan kembali karena dapat menghasilkan racun. Berikut 7 daftar makanan yang tidak boleh dipanaskan.

Baca Selengkapnya

5 Tips Merawat Kulkas agar Awet

7 hari lalu

5 Tips Merawat Kulkas agar Awet

Berikut tips yang bisa dilakukan agar kulkas Anda di rumah awet.

Baca Selengkapnya