Mengenal Rakitis, Penyakit Tulang pada Anak karena Kurang Vitamin D-Kalsium

Reporter

Tempo.co

Editor

Nurhadi

Jumat, 18 Maret 2022 07:26 WIB

Ilustrasi anak-anak bermain bersama. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Rakitis adalah kondisi yang mempengaruhi perkembangan tulang pada anak-anak. Hal ini menyebabkan nyeri tulang, pertumbuhan yang buruk, dan kelainan bentuk tulang. Kondisi serupa juga dialami oleh orang dewasa, dikenal sebagai osteomalacia atau tulang lunak.

Dikutip dari nhs.uk, orang dengan rakitis kemungkinan tidak mendapatkan paparan sinar matahari yang cukup sebagai sumber utama vitamin D, atau tidak mengkonsumsi makanan yang mengandung vitamin D, seperti ikan berminyak dan telur. Kalsium menjadi penyebab paling umum dari rakitis.

Setiap anak yang tidak mendapatkan vitamin D atau kalsium cenderung berisiko terkena rakitis. Kondisi ini sering terjadi pada kelompok anak-anak tertentu. Misalnya, anak-anak keturunan Asia, Afrika-Karibia, dan Timur Tengah karena kulit mereka membutuhkan lebih banyak sinar matahari untuk mendapatkan vitamin D. Bayi yang lahir prematur juga berisiko terkena rakitis karena bayi dalam kandungan membangun simpanan vitamin D.

Dilansir dari WebMD, gejala rakitis biasanya muncul pada bayi yang menjadi lebih murung dan rewel. Tengkorak mereka terasa lebih lembut dari biasanya. Anak-anak kecil memiliki masalah dengan perkembangan tubuh sepanjang hidup mereka. Berikut beberapa gejala rakitis:

  • Kesulitan berjalan dan berlari
  • Keterampiral motorik tertunda
  • Sakit parah di kaki, tulang belakang, dan panggul
  • Tulang belakang melengkung tidak normal
  • Kelemahan tulang
  • Kelainan gigi
  • Perut besar
  • Lemah otot

Bentuk rakitis yang langka dapat terjadi pada beberapa kelainan bawaan (genetik). Rakitis hipofosfatemia, kelainan genetik di mana ginjal dan tulang menangani fosfat secara tidak normal. Fungsi fosfat yaitu mengikat kalsium yang membuat tulang dan gigi menjadi keras. Kadang-kadang rakitis berkembang pada anak-anak dengan kondisi ginjal, hati, dan usus yang langka.

Advertising
Advertising

Kekurangan vitamin D bukan menjadi satu-satunya sebab rakitis. Sebaliknya, anak-anak dilahirkan dengan kondisi medis yang mempengaruhi penyerapan vitamin D dalam tubuh, seperti penyakit celiac. Rakitis kemungkinan meimbulkan penyakit radang usus, fibrosis kistik (kerusakan paru-paru, sistem pencernaan, dan organ vital lainnya), dan masalah ginjal.

Untuk mengobati rakitis, bisa mulai dengan mengkonsumi suplemen vitamin D dan kalsium. Pantau dengan cermat dosis vitamin D untuk anak Anda. Apabila terlalu banyak konsumsi vitamin D bisa membahayakan kesehatan. Pastikan anak Anda memiliki pola makan yang seimbang, mencakup vitamin, mineral, dan protein yang seimbang untuk pertumbuhan yang sehat.

BALQIS PRIMASARI

Baca juga: Kenapa Anak Harus Terkena Sinar Matahari?

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Berita terkait

Pakar Kesehatan Bagi Tips Hadapi Cuaca Panas

14 hari lalu

Pakar Kesehatan Bagi Tips Hadapi Cuaca Panas

Berikut tips yang dapat diterapkan demi terhindar dari dehidrasi hingga heat stroke atau serangan panas saat cuaca panas.

Baca Selengkapnya

Tips Atasi Serangan Panas dan Dehidrasi saat Ibadah Haji dari Pakar Kesehatan

15 hari lalu

Tips Atasi Serangan Panas dan Dehidrasi saat Ibadah Haji dari Pakar Kesehatan

Berikut saran pakar kesehatan agar tidak mengalami serangan panas dan dehidrasi selama menjalani ibadah haji.

Baca Selengkapnya

Saran Dermatolog untuk Cegah Flek Hitam kala Cuaca Panas

15 hari lalu

Saran Dermatolog untuk Cegah Flek Hitam kala Cuaca Panas

Paparan berlebihan terhadap sinar matahari dapat meningkatkan risiko munculnya hiperpigmentasi atau flek hitam pada kulit.

Baca Selengkapnya

Pentingnya Suplemen Vitamin D Selama Masa Kehamilan

17 hari lalu

Pentingnya Suplemen Vitamin D Selama Masa Kehamilan

Vitamin D3 berperan penting dalam pembentukan tulang, gigi dan otot janin. Kekurangan vitamin D3 selama masa kehamilan akan menyulut beragam risiko.

Baca Selengkapnya

Menguak Peran Vitamin D Sebagai Asupan Penting Sehari-hari

18 hari lalu

Menguak Peran Vitamin D Sebagai Asupan Penting Sehari-hari

Vitamin D memiliki peran dalam menjaga pertumbuhan otot dan tulang yang optimal dengan absorbsi kalsium di saluran cerna.

Baca Selengkapnya

Macam Masalah pada Leher dan Cara Mengatasi

19 hari lalu

Macam Masalah pada Leher dan Cara Mengatasi

Pegal pada leher sering mengganggu aktivitas sehari-hari sehingga penting untuk mendeteksi penyebabnya terlebih dulu dengan memahami cara penanganan.

Baca Selengkapnya

Susu Sapi Vs Susu Kerbau: Mana yang Lebih Sehat?

20 hari lalu

Susu Sapi Vs Susu Kerbau: Mana yang Lebih Sehat?

Memilih antara susu sapi dan susu kerbau bergantung pada preferensi individu, kebutuhan nutrisi, dan pertimbangan pola makan.

Baca Selengkapnya

Defisiensi Vitamin D Tingkatkan Risiko Anak Terkena Eksim

23 hari lalu

Defisiensi Vitamin D Tingkatkan Risiko Anak Terkena Eksim

Studi menyebutkan kekurangan vitamin D sangat berpengaruh terhadap meningkatnya prevalensi sensitisasi alergen, yang berpotensi eksim

Baca Selengkapnya

Ahli Sarankan Pasien PCOS Konsumsi Vitamin D

25 hari lalu

Ahli Sarankan Pasien PCOS Konsumsi Vitamin D

Ahli menyebutkan mengonsumsi vitamin D dapat membantu meringankan gejala PCOS

Baca Selengkapnya

Penyebab Osteoporosis Sering Tak Disadari, Pencegahan Lebih Baik

43 hari lalu

Penyebab Osteoporosis Sering Tak Disadari, Pencegahan Lebih Baik

Masyarakat perlu menyadari penyebab osteoporosis yang gejalanya sering tidak terasa karena termasuk pembunuh senyap

Baca Selengkapnya