Alternatif Pemulihan Rasa Jenuh Menurut Psikolog

Reporter

Antara

Kamis, 14 April 2022 11:30 WIB

Ilustrasi staycation. Foto: @pullmanjakartaindo

TEMPO.CO, Jakarta - Psikolog dari Universitas Gadjah Mada (UGM), Galang Lufityanto, mengatakan pemulihan dari rasa jenuh, stres, atau lelah psikis tidak selalu diwujudkan dengan liburan ke destinasi wisata.

"Cari dulu masalahnya apa, baru healing. Misalnya karena ada masalah dengan rekan kerja atau atasan, maka healing dengan liburan atau staycation jadi tidak cocok, malah seperti melarikan diri," katanya.

Menurutnya, ada anggapan yang salah kaprah tentang konsep pemulihan yang berkembang di masyarakat. Konsep pemulihan saat ini kebanyakan dimaknai dengan liburan atau staycation. Padahal, healing adalah proses penyembuhan diri secara psikologis.

"Healing itu proses membuat psikologis jadi sehat lagi atau proses menyembuhkan, mengobati diri secara psikologis," jelasnya.

Menurutnya, liburan bisa menjadi pilihan pemulihan apabila persoalan yang dihadapi terkait padatnya pekerjaan sehingga tidak punya waktu untuk beristirahat sehingga pemulihan dengan liburan atau staycation menjadi cara yang pas untuk mengurai kelelahan bekerja. Ia menegaskan ada berbagai cara untuk pemulihan namun tidak harus selalu dengan berlibur atau staycation di hotel mahal.

Advertising
Advertising

"Bisa dilakukan dengan membuat proyek-proyek kecil di rumah. Misalnya mengerjakan hobi seperti merancang, memasak, menjahit, dan lainnya," ujarnya.

Dengan melakukan aktivitas ringan yang bisa menghasilkan sesuatu dengan cepat bisa memunculkan perasaan lebih bahagia karena mampu mencapai tujuan. Selain itu, dapat pula dengan mindfulness, yakni teknik melatih fokus untuk memahami diri sendiri dengan apa yang dirasakan dan dialami.

"Mindfulness ini adalah salah satu teknik healing yang cukup efektif. Contohnya bisa dengan relaksasi seperti meditasi maupun mengatur pernapasan," ujar Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Fakultas Psikologi UGM ini.

Baca juga: Menulis Satu Cara Menghilangkan Jenuh, Berikut 7 Tips Lainnya Usir Rasa Bosan

Berita terkait

Psikolog Bagi Saran Atasi Trauma setelah Kecelakaan

4 hari lalu

Psikolog Bagi Saran Atasi Trauma setelah Kecelakaan

Setelah mengalami kecelakaan tidak jarang orang mengalami trauma yang berkaitan dengan proses kecelakaan. Simak saran psikolog berikut.

Baca Selengkapnya

Ada yang Sampai Menewaskan 50 Lebih Korban, Ini Sederet Kasus Kecelakaan Maut Rombongan Anak Sekolah di Indonesia

5 hari lalu

Ada yang Sampai Menewaskan 50 Lebih Korban, Ini Sederet Kasus Kecelakaan Maut Rombongan Anak Sekolah di Indonesia

Kecelakaan maut di Subang menambah daftar kecelakaan yang membawa rombongan anak sekolah yang tengah melakukan liburan atau study tour.

Baca Selengkapnya

5 Tips Merencakan Liburan Keluarga

13 hari lalu

5 Tips Merencakan Liburan Keluarga

Pakar perjalanan membagikan beberapa tips liburan keluarga

Baca Selengkapnya

6 Tips Liburan untuk Anak Penyandang Autisme

17 hari lalu

6 Tips Liburan untuk Anak Penyandang Autisme

Berikut ini enam tips yang dapat dilakukan sebelum dan saat liburan bersama anak penyandang autisme

Baca Selengkapnya

9 Tips Mengatasi Masalah Kesehatan saat Liburan dari Keracunan Makanan hingga Dehidrasi

17 hari lalu

9 Tips Mengatasi Masalah Kesehatan saat Liburan dari Keracunan Makanan hingga Dehidrasi

Ada kalanya saat liburan tidak berjalan sesuai rencana. Tidak hanya masalah akomodasi tapi juga masalah kesehatan. Simak tips berikut ini

Baca Selengkapnya

Tips Menghindari Tagihan Telepon Bengkak saat Traveling ke Luar Negeri

26 hari lalu

Tips Menghindari Tagihan Telepon Bengkak saat Traveling ke Luar Negeri

Banyak pelancong yang tidak menyadari bahwa ponsel mereka menggunakan data roaming yang biayanya jauh lebih mahal saat traveling ke luar negeri.

Baca Selengkapnya

126 Ribu Wisatawan Berkunjung ke Banyuwangi Selama Libur Lebaran

29 hari lalu

126 Ribu Wisatawan Berkunjung ke Banyuwangi Selama Libur Lebaran

Destinasi yang paling banyak dikunjungi di Banyuwangi selama libur Lebaran salah satunya Pantai Marina Boom

Baca Selengkapnya

Cara Mendapatkan SIM Card Bagi Turis Asing di Indonesia

30 hari lalu

Cara Mendapatkan SIM Card Bagi Turis Asing di Indonesia

Cara mendapatkan SIM Card bagi turis di Indonesia bisa dilakukan dengan menyesuaikan operator seluler yang dipilih. Berikut langkahnya.

Baca Selengkapnya

Menginap di Swiss-Belresort Dago Heritage: Pilih Paket Liburan Anda

30 hari lalu

Menginap di Swiss-Belresort Dago Heritage: Pilih Paket Liburan Anda

Swiss-Belresort Dago Heritage menawarkan paket-paket spesial yang dirancang untuk memastikan masa menginap Anda menjadi pengalaman yang tak terlupakan

Baca Selengkapnya

Destinasi Wisata dalam Kota di Pengujung Libur Lebaran, Oceanarium BXSea Bintaro

30 hari lalu

Destinasi Wisata dalam Kota di Pengujung Libur Lebaran, Oceanarium BXSea Bintaro

Oceanarium BXSea Bintaro menyediakan sedikitnya 37 akuarium, 44 display, dan 10 terrarium yang bisa dikunjungi.

Baca Selengkapnya