Si Dia Jatuh Cinta? Coba Baca Perasaannya lewat Sinyal Berikut

Reporter

Bisnis.com

Minggu, 17 April 2022 13:38 WIB

Ilustrasi pasangan kencan. Freepik.com/Nensuria

TEMPO.CO, Jakarta - Wanita bisa mengetahui isi pikiran dan perasaan pria tanpa harus menjadi pembaca pikiran. Ada sejumlah observasi kecil yang diperlukan untuk itu.

Melansir dari Bolde.com, ada 10 cara melalui bahasa tubuh yang menunjukkan isi pikiran dan perasaan seorang laki-laki terhadap perempuan. Berikut penjelasannya.

Kontak mata yang lama
Apabila laki-laki menatap dalam waktu yang lama, itu berarti dia mencoba melihat ke dalam jiwa untuk menemukan siapa Anda sebenarnya. Kontak mata dalam waktu yang lama juga menciptakan perasaan kedekatan dan kepercayaan. Pada saat ia menatap mata Anda dalam waktu yang lama, berarti alam bawah sadarnya memberikan sinyal dia memiliki ketertarikan di level yang dalam.

Tidak ada kontak mata
Di sisi lain, kurangnya kontak mata juga bisa berarti seseorang tertarik. Memang, kontak mata mampu mengungkapkan perasaan tetapi aksi menghindari kontak mata juga mengindikasikan seseorang ingin menutupi perasaannya. Apabila menghindari kontak mata dilakukan tanpa sengaja, ada kemungkinan hal itu memberikan sinyal ketidaktertarikan pada Anda. Namun, apabila sebaliknya, bisa jadi itu karena dia ingin menyembunyikan perasaan tertariknya, mungkin karena malu.

Mengecek ponsel
Sialnya, ada kemungkinan ia secara berkala mengecek ponselnya ketika berinteraksi karena bosan. Dia mungkin tetap bertanya dan mengobrol tetapi jika secara berkala mengecek ponselnya, bisa berarti dia tidak terlalu masuk di dalam momen yang dia bagi dengan Anda. Apabila ia tertarik, pesan-pesan di dalam ponsel akan berada jauh di luar pikirannya. Bahkan, jika memang tertarik, dia akan lupa punya ponsel.

Advertising
Advertising

Bahasa tubuh yang luwes
Penelitian menunjukkan orang yang mengambil postur luas (posisi kaki lebar, lengan tidak disilangkan, sikap santai) jauh lebih menarik bagi calon pasangan daripada dengan postur sebaliknya. Bahasa tubuh yang terbuka menandakan dominasi dan kepercayaan diri serta kualitas yang secara universal menarik. Jika pria secara postur ekspansif, itu bisa berarti dia mencoba menegaskan kekuasaan untuk menarik Anda.

Gelisah
Anda mungkin mengasosiasikan gelisah dengan gugup dan tidak nyaman. Ini bisa positif dalam hal berbicara dengan orang yang sangat disukai, atau negatif ketika wawancara kerja berjalan buruk. Namun, pada pria gelisah adalah tanda kebosanan. Jika ia mengayunkan lututnya, mengutak-atik serbetnya, atau menjelajahi ruangan dengan matanya, kemungkinan besar dia bosan daripada gugup.

Suara yang dalam
Suka atau tidak, suara pria yang dalam memicu respons biologis terhadap wanita. Suara bernada rendah menandakan dominasi dan kecakapan seksual, mungkin karena nada yang lebih dalam dikaitkan dengan ukuran tubuh yang lebih besar. Penelitian telah menunjukkan pria secara tidak sadar memperdalam suara ketika dihadapkan dengan persaingan romantis. Jika bersama pria yang berbicara lebih dalam dari biasanya, dia berusaha menonjol di keramaian.

Mengernyitkan alis mata
Ia berkedip dan Anda melewatkan petunjuk ini. Pada saat seseorang pertama kali melakukan kontak mata dengan orang yang disukai, ia akan mengernyitkan alis. Hanya butuh sepersekian detik tetapi pakar hubungan mengklaim itu adalah salah satu tanda paling andal ia menyukai Anda. Namun, yang lebih mengejutkan lagi adalah jika tertarik pada orang tersebut, Anda akan merespons kilatan alisnya dalam sekejap. Tanpa menyadari, dia telah mengajukan pertanyaan dan Anda telah menjawabnya.

Bersolek
Seperti burung eksotis di hutan hujan, laki-laki cenderung merawat diri untuk perempuan yang disukai. Sebagian akan terjadi secara sadar sebelum keluar, macam memilih pakaian yang tepat, bercukur, dan sebagainya. Namun, jika berbicara dengan orang yang disukai, dia akan mulai tanpa sadar meluruskan dasi, merapikan rambut, atau menarik-narik ujung langan bajunya. Gerakan ini menunjukkan dia berusaha terlihat baik atau gugup karena penampilannya tidak sesuai dengan standar Anda.

Menyilangkan tangan
Jika lengannya disilangkan, Anda mungkin salah orang. Bergantung kepada konteksnya, lengan yang disilangkan dapat menunjukkan sikap defensif, perlawanan, dan bahkan stres. Jika tampak gugup, dia mungkin menyilangkan tangannya sebagai bentuk perlindungan diri. Namun, jika dia tidak tampak cemas, lengannya yang disilangkan mungkin menunjukkan dia tidak tertarik.

Pupil melebar
Pupil mata melebar ketika melihat orang yang disukai. Gairah seksual dan asmara mendorong pelepasan oksitosin dan dopamin, hormon yang membanjiri tubuh dengan sensasi kehangatan dan kesenangan sementara, juga menyebabkan pupil membesar. Jika pupil matanya terlihat lebih besar dari biasanya saat melihat Anda, dia mungkin mengalami gelombang ketertarikan.

Baca juga: Teman Punya Pikiran Bunuh Diri, Ini yang Perlu Dilakukan

Berita terkait

Cemburu dan Suka Menguntit, Ciri Pasangan Obsesif dan Bikin Tak Nyaman

12 jam lalu

Cemburu dan Suka Menguntit, Ciri Pasangan Obsesif dan Bikin Tak Nyaman

Sikap terlalu berlebihan kepada pasangan bisa berubah menjadi obsesi yang negatif dan justru membuat Anda merasa tidak nyaman.

Baca Selengkapnya

5 Langkah Hadapi Ibu Mertua Beracun, Jangan Biarkan Kesehatan Mental Terganggu

2 hari lalu

5 Langkah Hadapi Ibu Mertua Beracun, Jangan Biarkan Kesehatan Mental Terganggu

Sering mengkritik, memanipulasi, dan ikut campur urusan rumah tangga anak, ibu mertua dengan sengaja membuat keluarga anak tertekan dan tak harmonis.

Baca Selengkapnya

Tak Ingin Musuhan dengan Mantan Pasangan, Apa Saja yang Perlu Dilakukan?

3 hari lalu

Tak Ingin Musuhan dengan Mantan Pasangan, Apa Saja yang Perlu Dilakukan?

Putus cinta atau berpisah sering menyebabkan permusuhan dengan mantan pasangan. Bila tak ingin itu terjadi, coba lakukan hal berikut.

Baca Selengkapnya

Putus tapi Masih Cinta, Bagaimana Meredam Rasa Sakit?

4 hari lalu

Putus tapi Masih Cinta, Bagaimana Meredam Rasa Sakit?

Memutuskan hubungan dengan orang yang masih dicintai memang sangat sulit. Rasa sakit dan patah hati akan lama membekas. Bagaimana meredamnya?

Baca Selengkapnya

Ciri Ibu Mertua Beracun dan Mengganggu Rumah Tangga Anak

4 hari lalu

Ciri Ibu Mertua Beracun dan Mengganggu Rumah Tangga Anak

Anda tentu mengharapkan ibu mertua yang bersikap baik dalam kehidupan sehari-hari, bukan yang toksik. Berikut indikasi ibu mertua beracun.

Baca Selengkapnya

4 Manfaat Me Time dalam Suatu Hubungan

4 hari lalu

4 Manfaat Me Time dalam Suatu Hubungan

Dalam suatu hubungan, me time dapat memperkuat kemandirian individu, meningkatkan kualitas interaksi pasangan, serta mencegah terjadinya kejenuhan.

Baca Selengkapnya

Cara Konyol yang Biasa Dilakukan saat Kangen Si Dia

5 hari lalu

Cara Konyol yang Biasa Dilakukan saat Kangen Si Dia

Rasa kangen sangat menyiksa saat berada jauh atau lama tidak bertemu dan berkomunikasi dengan pasangan. Berikut sikap konyol yang biasa dilakukan.

Baca Selengkapnya

Alasan Orang Selingkuh Meski Tak Ada Masalah dalam Hubungan

5 hari lalu

Alasan Orang Selingkuh Meski Tak Ada Masalah dalam Hubungan

Bagaimana pasangan yang penyayang dan setia bisa juga selingkuh? Berikut beberapa alasan potensial orang dengan hubungan bahagia bisa berselingkuh.

Baca Selengkapnya

Alasan Pria Bertahan dalam Pernikahan Tak Bahagia

7 hari lalu

Alasan Pria Bertahan dalam Pernikahan Tak Bahagia

Anda tak bahagia dengan jalannya hubungan dan rumah tangga? Berikut alasan laki-laki bertahan dalam pernikahan yang tak bahagia.

Baca Selengkapnya

3 Tips Efektif Jaga Keharmonisan Rumah Tangga

9 hari lalu

3 Tips Efektif Jaga Keharmonisan Rumah Tangga

Komunikasi antar pasangan kerap menjadi tantangan. Simak 3 tips efektif jaga keharmonisan rumah tangga.

Baca Selengkapnya