Kiat Bertahan Lewati Persaingan Usaha

Reporter

Bisnis.com

Minggu, 16 Oktober 2022 14:25 WIB

Ilustrasi pebisnis sukses atau orang kaya. freepik.com

TEMPO.CO, Jakarta - Persaingan usaha tidak bisa dihindari karena pada kenyataannya sebagian besar bisnis punya ide yang kurang lebih sama sehingga pelaku usaha wajib memperhatikan beberapa hal apabila harus berhadapan dengan pesaing. Pasalnya, selain menjadi tantangan, kompetitor juga dapat memberikan dampak positif pada perkembangan usaha dan hal tersebut dapat membuat Anda semakin terpacu untuk meningkatkan layanan, kualitas produk, hingga menciptakan inovasi baru supaya tetap unggul.

Apa saja yang harus diperhatikan ketika harus menghadapi pesaing bisnis? Melansir dari Entrepreneur, berikut ulasannya.

Jangan abai
Saat memulai sesuatu yang baru, penting untuk melakukan riset pasar secara lengkap untuk memahami apa dan siapa kompetitor yang dihadapi. Cari tahu berapa banyak yang telah dihasilkan dan apa saja yang ditawarkan pada produknya serta pengalaman para pendiri dan tim mereka. Penting untuk menganalisis Google Trends untuk memahami istilah kunci yang populer dan umum ditelusuri dalam kategori Anda untuk membantu menginformasikan posisi Anda relatif terhadap kompetitor.

Faktanya, jika Anda tidak dapat menemukan setidaknya tiga kompetitor di sekitar, itu biasanya pertanda buruk karena jarang sekali sebuah bisnis menjadi produk pertama dan satu-satunya yang dipasarkan. Dalam kebanyakan kasus, pengusaha yang mengklaim sebagai satu-satunya produk di pasar masih mencari apa yang sebenarnya yang diinginkan pasar dan menemukan masalah yang sedang mereka pecahkan, kecuali Anda memiliki wawasan unik dengan daya tarik pelanggan nyata di dalam kategori yang dibuat, itu adalah suatu yang baik.

Jangan takut berbagi lebih banyak
Seringkali pengusaha ragu-ragu membagikan informasi apapun kepada publik tentang bisnis mereka atau produk yang dibangun. Padahal, para pemain lama, terutama vendor besar yang sudah mapan, tidak peduli dengan usaha yang Anda jalankan. Perusahaan besar telah menetapkan skema bisnis yang sulit untuk disesuaikan, bahkan jika salah satu kompetitor mapan ingin bersaing dengan Anda, itu akan mengharuskan mereka untuk mengalihkan sumber daya sehingga banyak perusahaan yang sudah mapan lebih mengambil kesempatan dengan berkolaborasi sebagai mitra.

Advertising
Advertising

Singkatnya, dengan membuka informasi seputar perusahaan, tentu ini bisa memberikan lebih banyak kesempatan usaha. Bisa jadi, para kompetitor mapan menyadari seberapa jauh mereka tertinggal dari kategori Anda sehingga akhirnya akan menawarkan akuisisi untuk mempercepat pertumbuhan bisnis mereka.

Jangan gegabah
Saat pasar memanas, tentunya persaingan usaha bisa menjadi sengit, terutama jika Anda mendeklerasikan sebagai pemimpin pasar. Di tengah panasnya persaingan bisnis, mungkin Anda tergoda untuk mulai berkomentar tentang kompetitor. Sebaiknya, jangan lakukan itu. Sebenarnya, tidak masalah apabila menyoroti perbedaan antara produk Anda dan produk pesaing. Tetapi lakukanlah dengan cara yang elegan tanpa harus menjatuhkan lawan karena itu bisa mempengaruhi citra bisnis Anda.

Jangan terpengaruh apapun
Persaingan bisa membuat ketagihan. Pasang surut kesuksesan dan kekalahan itulah yang membuat usaha menjadi sangat menyenangkan, juga bisa sangat melelahkan, terutama ketika berada di ambang kekalahan dalam skenario penjualan yang kompetitif sehingga penting untuk melihat pesaing sebagai bentuk bantuan dalam membantu menginformasikan pemahaman tentang pasar tempat Anda beroperasi.

Gunakan kompetisi sebagai akselerasi untuk pembelajaran dan peningkatan diri sendiri. Meski, harus ada pemenang dalam satu kategori, dengan berusaha untuk unggul lewat sederet inovasi, maka Anda akan merasa produk yang dipasarkan sudah mulai berkembang. Penting untuk merangkul segala keberhasilan maupun kegagalan karena semua itu akan membawa pada suatu pelajaran penting.

Baca juga: BPOM Dinilai Perlu Revisi Label Pangan Olahan, Ini Sebabnya

Berita terkait

Perjanjian Pranikah, Perhatikan Ketentuannya

6 jam lalu

Perjanjian Pranikah, Perhatikan Ketentuannya

Perjanjian pranikah atau perjanjian pisah harta dilakukan kedua pasangan memiliki pendapatan atau bisnis sendiri masing-masing.

Baca Selengkapnya

Chandra Asri Raih Pendapatan Bersih US$ 472 Juta

15 jam lalu

Chandra Asri Raih Pendapatan Bersih US$ 472 Juta

PT Chandra Asri Pacific Tbk. (Chandra Asri Group) meraih pendapatan bersih US$ 472 juta per kuartal I 2024.

Baca Selengkapnya

Penjualan Manufaktur Suku Cadang Lesu, Pendapatan VKTR Teknologi Turun

1 hari lalu

Penjualan Manufaktur Suku Cadang Lesu, Pendapatan VKTR Teknologi Turun

Pendapatan PT VKTR Teknologi Mobilitas Tbk. (VKTR) turun karena penjualan manufaktur suku cadang lesu.

Baca Selengkapnya

Kelola Limbah, Startup asal Bandung dan Bekasi Mendapat Dana di Philanthropy Asia Summit

9 hari lalu

Kelola Limbah, Startup asal Bandung dan Bekasi Mendapat Dana di Philanthropy Asia Summit

Dua startup asal Indonesia, MYCL dan Sampangan, mendapat pendanaan dari Philanthropy Asia Summit 2024 karena sukses mengelola limbah.

Baca Selengkapnya

10 Prospek Kerja Jurusan Bisnis Digital, Ada Digital Marketer hingga SEO Specialist

14 hari lalu

10 Prospek Kerja Jurusan Bisnis Digital, Ada Digital Marketer hingga SEO Specialist

Berikut ini deretan prospek kerja jurusan Bisnis Digital, di antaranya digital marketing, data analyst, product manager, hingga SEO specialist.

Baca Selengkapnya

Jhon LBF Datangi Kediaman Bahlil saat Lebaran, Bahas Pengusaha Muda

22 hari lalu

Jhon LBF Datangi Kediaman Bahlil saat Lebaran, Bahas Pengusaha Muda

Jhon LBF mendatangi rumah dinas Menteri Investasi Bahlil Lahadalia.

Baca Selengkapnya

Pedagang Bensin Eceran di Bintaro Dibacok di Jalan, Diduga Persaingan Bisnis

25 hari lalu

Pedagang Bensin Eceran di Bintaro Dibacok di Jalan, Diduga Persaingan Bisnis

Kapolsek memastikan polisi telah mengantongi identitas pelaku pembacokan di Bintaro Sektor 9 itu.

Baca Selengkapnya

Kaspersky Blokir 42,7 Juta Infeksi Lokal di Asia Tenggara pada 2023

31 hari lalu

Kaspersky Blokir 42,7 Juta Infeksi Lokal di Asia Tenggara pada 2023

Kaspersky memblokir total 42.700.000 infeksi lokal selama periode Januari hingga Desember 2023

Baca Selengkapnya

KPU Tetapkan Prabowo-Gibran Presiden-Wapres Terpilih, Apindo: Uncertainty, Wait and See Masih Terus Ada

41 hari lalu

KPU Tetapkan Prabowo-Gibran Presiden-Wapres Terpilih, Apindo: Uncertainty, Wait and See Masih Terus Ada

Ketua Apindo menanggapi pengumuman KPU soal Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wapres terpilih pemenang Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Geliat Bisnis Hidangan Buka Puasa di Pasar Takjil Benhil, Untung Rp 2-5 Juta Sehari

44 hari lalu

Geliat Bisnis Hidangan Buka Puasa di Pasar Takjil Benhil, Untung Rp 2-5 Juta Sehari

Tingginya animo masyarakat jadi salah satu alasan Pasar Takjil Benhil ini konsisten ramai tiap tahunnya.

Baca Selengkapnya