Selain Angka 4 dan 13, Berikut Sederet Angka Sial dari Berbagai Budaya

Reporter

Tempo.co

Editor

Nurhadi

Senin, 24 Oktober 2022 14:00 WIB

Teka teki logika: Jawabannya bukan "6". Jawaban alternatif.

TEMPO.CO, Jakarta - Di berbagai kebudayaan di seluruh dunia, tentunya terdapat hal-hal yang dipercayai sebagai sesuatu yang mistis. Salah satunya adalah angka yang dipercaya dapat membawa kesialan. Contohnya adalah angka 13 yang identik dengan kesialan di negara-negara Barat atau angka 4 yang dianggap membawa kesialan di Cina dan Jepang.

Tak hanya kedua angka ini saja. Dikutip dari sejumlah sumber, berikut angka-angka yang dianggap membawa kesialan dari berbagai budaya:

Angka 7

Dikutip dari publikasi To Be or Not to Be Superstitious di Scinece Direct, di negara-negara Asia seperti Cina, Vietnam, dan Thailand asal usul angka 7 dianggap menjadi angka sial berkaitan dengan Juli yang merupakan bulan ketujuh. Banyak orang menganggap bahwa bulan ini merupakan bulan hantu dan orang-orang mempercayai bahwa mereka yang meninggal pada bulan ini akan menghantui orang-orang sekitarnya.

Angka 9

Advertising
Advertising

Selain angka 4, Jepang juga menganggap bahwa angka 9 juga merupakan angka kesialan. Diansir dari laman National Geographic, sama seperti angka 4 yang pengucapannya mirip dengan kata ‘kematian’. Angka 9 ditakuti di Jepang karena kedengarannya mirip dengan kata dalam bahasa Jepang untuk penyiksaan atau penderitaan.

Angka 39

Angka 39 mendapat anggapan yang buruk di Afghanistan. Sebuah laporan dari National Geographic menjelaskan bahwa banyak orang Afghanistan mengatakan bahwa angka 39 dapat diterjemahkan menjadi ‘morda-gow’, yang secara harfiah berarti 'sapi mati'. Selain itu, angka ini juga merupakan istilah slang yang terkenal untuk penyedia pelacur atau seorang mucikari. Sehingga ketika orang Afghanistan melihat mobil dengan nomor 39 di plat nomor, mereka menginterpretasikannya dengan hal lain.

Angka 666

Ketakutan akan angka 666 atau hexakosioihexekontahexaphobia merupakan angka yang dikaitkan dalam Alkitab dengan Antikristus. Mengutip laman Wolfram Mathworld, meskipun asal usul angka ini tidak sepenuhnya jelas, tetapi secara sederhana angka ini telah berhasil menakuti orang di seluruh dunia. Dalam Kitab Wahyu Apokaliptik Alkitab, Rasul Yohanes menyebut 666 sebagai ‘angka binatang’. Frasa ‘binatang’ sering ditafsirkan sebagai tanda iblis.

Angka 8

Meskipun angka 8 dianggap sebagai angka keberuntungan di negara Asia seperti Cina dan Jepang, di negara India angka 8 dianggap sebagai angka yang mendatangkan kesialan. Melansir laman National Geographic, angka 8 dipercaya menggambarkan garis tipis antara keberuntungan dan kesialan, baik dan buruk, atau surga dan neraka. Sehingga keberadaanya sering dianggap mistis oleh orang-orang India.

MUHAMMAD SYAIFULLOH

Baca juga: Ini Alasan Angka 4 dan 13 Dianggap sebagai Angka Sial

Berita terkait

Universitas Brawijaya Akan Buka Rumah Budaya Indonesia di Tianjin Cina

6 hari lalu

Universitas Brawijaya Akan Buka Rumah Budaya Indonesia di Tianjin Cina

Universitas Brawijaya akan membuka Rumah Budaya Indonesia di Tianjin, China untuk mendorong pengenalan bahasa

Baca Selengkapnya

Sejarah Panjang Kebaya dan Perlunya Jadi Identitas Budaya Indonesia

8 hari lalu

Sejarah Panjang Kebaya dan Perlunya Jadi Identitas Budaya Indonesia

Pakar mengatakan kebaya bisa menjadi identitas budaya Indonesia berbasis kelokalan dengan sejarah panjang busana di Nusantara.

Baca Selengkapnya

Mahasiswa STIP Jakarta Meninggal Dianiaya Senior, Mengapa Budaya Kekerasan di Kampus Terus Terulang?

8 hari lalu

Mahasiswa STIP Jakarta Meninggal Dianiaya Senior, Mengapa Budaya Kekerasan di Kampus Terus Terulang?

Seorang mahasiswa STIP Jakarta meninggal setelah dianiaya oleh seniornya. Lalu, mengapa budaya kekerasan itu terus terulang?

Baca Selengkapnya

Cara Perpustakaan Pikat Pembaca Muda

10 hari lalu

Cara Perpustakaan Pikat Pembaca Muda

Sejumlah perpustakaan asing milik kedutaan besar negara sahabat di Jakarta berbenah untuk menarik lebih banyak anak muda, khususnya generasi Z.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dukung Rencana Touring Kebudayaan

22 hari lalu

Bamsoet Dukung Rencana Touring Kebudayaan

Bamsoet mendukung rencana touring kebudayaan bertajuk "Borobudur to Berlin. Global Cultural Journey: Spreading Tolerance and Peace".

Baca Selengkapnya

Ingin Jadi Pusat Seni dan Budaya, Hong Kong Dirikan Museum Sastra

26 hari lalu

Ingin Jadi Pusat Seni dan Budaya, Hong Kong Dirikan Museum Sastra

Museum Sasta Hong Kong akan dibuka pada Juni

Baca Selengkapnya

Indonesia dan Jerman Sepakat Tingkatkan Kerja Sama Budaya

15 Maret 2024

Indonesia dan Jerman Sepakat Tingkatkan Kerja Sama Budaya

Indonesia dan Jerman menandatangani Pernyataan Kehendak Bersama untuk meningkatkan dan mempromosikan hubungan budaya kedua negara.

Baca Selengkapnya

3 Tradisi Unik Jelang Ramadan di Semarang dan Yogyakarta

8 Maret 2024

3 Tradisi Unik Jelang Ramadan di Semarang dan Yogyakarta

Menjelang Ramadan, masyarakat di sejumlah daerah kerap melakukan berbagai tradisi unik.

Baca Selengkapnya

Terkini: Anies dan Ganjar Kompak Sindir Politisasi Bansos di Depan Prabowo, Ide BUMN Jadi Koperasi Pengamat Sebut Pernyataannya Dipelintir

5 Februari 2024

Terkini: Anies dan Ganjar Kompak Sindir Politisasi Bansos di Depan Prabowo, Ide BUMN Jadi Koperasi Pengamat Sebut Pernyataannya Dipelintir

Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan kompak menyindir politisasi bantuan sosial atau Bansos di depan Prabowo Subianto dalam debat Capres terakhir.

Baca Selengkapnya

Prabowo Janjikan Dana Abadi Budaya, RI Sudah Punya Anggaran Rp 2 Triliun di APBN

5 Februari 2024

Prabowo Janjikan Dana Abadi Budaya, RI Sudah Punya Anggaran Rp 2 Triliun di APBN

Segini besar anggaran dana abadi budaya yang sudah dikantongi Kementerian Keuangan sebelumnya.

Baca Selengkapnya