Hublot Perusahaan Jam Tangan yang Tampil di Piala Dunia 2022, Terutama Saat Info Perpanjangan Waktu

Jumat, 25 November 2022 19:01 WIB

Hublot Piala Dunia 2022. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Hublot merupakan salah satu merek jam tangan terkemuka di dunia yang didirikan pada 1980 oleh pengusaha asal Italia, Carlo Crocco.

Dikutip dari situs Bachmann & Scher, meskipun didirikan oleh orang Italia, kini perusahaan Hublot berkantor utama di Daerah Nyon, Swiss. Dalam hal ini, Bachmann & Scher menyebut bahwa Hublot mampu menggabungkan kemewahan desain Italia dengan keahlian Swiss dalam menghasilkan produk tidak konvensional.

Big Bang, Desain Hublot Paling Terkemuka

Setelah lebih dari dua dekade berdiri, Hublot baru berhasil menggaet atensi dunia melalui model fenomenalnya bernama Big Bang. Masih dikutip dari situs yang sama, pada 2005, Jean-Claude Biver, salah satu petinggi di Hublot kala itu, memberikan presentasi tentang model Big Bang.

Situs Blowers-Jewellers melaporkan bahwa model tersebut dinilai sangat revolusioner dan memenangkan serangkaian penghargaan dalam kontes pembuatan jam karena kombinasi material yang halus, seperti karbon, keramik, titanium, dan tantalum.

Selain sukses dalam ajang penghargaan, Big Bang juga laris secara ekonomis hingga perusahaan mampu bertumbuh secara eksponensial.

Advertising
Advertising

Saat pertama kali dirilis, Big Bang didesain untuk pria dengan model maskulin dan berukuran besar. Namun, pada 2008, Hublot merilis desain Big Bang untuk perempuan.

Hublot Jadi Pencatat Waktu Resmi untuk FIFA dan Piala Dunia

Meskipun Hublot dikenal sebagai salah satu merek jam tangan fesyen mewah, Hublot ternyata kerap kali melakukan promosi cerdik dengan mendukung sejumlah penyelenggaraan ajang olahraga, seperti Piala Dunia.

Dikutip dari Bachmann & Scher, Hublot telah menjadi pencatat waktu resmi di Kejuaraan Sepak Bola Eropa sejak 2008. Kemudian, saat Piala Dunia 2010 hingga saat ini, Hublot juga tercatat sebagai pencatat waktu resmi FIFA.

Umumnya, nama dan dan desain jam tangan Hublot dapat dilihat saat pergantingan bermain berlangsung. Dalam Piala Dunia 2022 di Qatar, ketika wasit memberitahukan pergantian pemain pada salah satu tim, papan yang dibawa biasanya merupakan representasi dari jam tangan Hublot.

Selain itu, Hublot juga sering mengeluarkan edisi khusus dan terbatas untuk merayakan pelaksanaan Piala Dunia. Saat ini, Hublot merilis model Big Bang E atau model Generasi ke-3 untuk mendukung pelaksanaan Piala Dunia di Qatar.

Harga jam tangan Hublot edisi khusus Piala Dunia 2022 tersebut dibanderol sekitar 5.000 Poundsterling atau sekitar 95 juta Rupiah.

ACHMAD HANIF IMADUDDIN

Baca juga: 5 Arloji Mewah dan Keren Kesukaan Manajer Klub Liga Inggris

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Mengintip Vila Mewah yang Diinapi Taylor Swift dan Travis Kelce di Danau Como

15 jam lalu

Mengintip Vila Mewah yang Diinapi Taylor Swift dan Travis Kelce di Danau Como

Taylor Swift dan Travis Kelce menginap di vila dari abad ke-16 saat liburan singkat di Danau Como Italia

Baca Selengkapnya

Momen Prabowo Kenalkan Gibran ke Presiden UEA dan Direspons He's So Young oleh PM Qatar

1 hari lalu

Momen Prabowo Kenalkan Gibran ke Presiden UEA dan Direspons He's So Young oleh PM Qatar

Prabowo menemui PM Qatar dan Presiden UEA, sekaligus memperkenalkan Gibran. Berikut rekaman momen peristiwanya.

Baca Selengkapnya

Gibran Bikin Kaget PM Qatar saat Dikenalkan sebagai Wapres: Dia Begitu Muda

2 hari lalu

Gibran Bikin Kaget PM Qatar saat Dikenalkan sebagai Wapres: Dia Begitu Muda

Momen itu terjadi saat Gibran bertemu Mohammed bin Abdulrahman mendampingi Presiden terpilih Prabowo Subianto di Istana Amiri Diwan, Doha, pada Rabu.

Baca Selengkapnya

Meta Naikkan Kembali Unggahan Facebook Pertemuan PM Anwar Ibrahim dengan Hamas

2 hari lalu

Meta Naikkan Kembali Unggahan Facebook Pertemuan PM Anwar Ibrahim dengan Hamas

Meta Platforms kembali menaikkan unggahan Facebook dari media Malaysia tentang pertemuan PM Anwar Ibrahim dengan petinggi Hamas.

Baca Selengkapnya

Prabowo Klaim Tak Bakal Pimpin Negara dengan Gaya Militer: Itu Tidak Relevan

2 hari lalu

Prabowo Klaim Tak Bakal Pimpin Negara dengan Gaya Militer: Itu Tidak Relevan

Prabowo mengatakan, pengalamannya di militer tak akan memengaruhi kebijakan di pemerintahan yang bakal dia pimpin.

Baca Selengkapnya

5 Kota Terindah Menurut Traveler dari Florence hingga Kota Kecil di Portugal

4 hari lalu

5 Kota Terindah Menurut Traveler dari Florence hingga Kota Kecil di Portugal

Jawaban dari pengguna Reddit ini menunjukkan kota yang indah yang menarik dikunjungi

Baca Selengkapnya

PM Qatar Sebut Negosiasi Gencatan Senjata Buntu setelah Serangan Israel di Rafah

4 hari lalu

PM Qatar Sebut Negosiasi Gencatan Senjata Buntu setelah Serangan Israel di Rafah

Perdana Menteri Qatar mengatakan negaranya akan terus melakukan mediasi antara Hamas dan Israel.

Baca Selengkapnya

Pemimpin Hizbullah Ancam Penduduk Israel Tak Bisa Pulang jika Serangan di Gaza Berlanjut

4 hari lalu

Pemimpin Hizbullah Ancam Penduduk Israel Tak Bisa Pulang jika Serangan di Gaza Berlanjut

Pemimpin Hizbullah Hassan Nasrallah mengatakan kelompoknya akan terus memerangi Israel selama serangan di Gaza berlanjut.

Baca Selengkapnya

Gibran ke UEA dan Qatar selama Sepekan, Laporkan Penggunaan Dana Hibah untuk Kota Solo

5 hari lalu

Gibran ke UEA dan Qatar selama Sepekan, Laporkan Penggunaan Dana Hibah untuk Kota Solo

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka melakukan kunjungan kerja ke Uni Emirat Arab (UEA) dan Qatar mulai Senin hingga Jumat, 13-17 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Kurangi Antrean yang Mengular, Bandara di Eropa Siap Terapkan FaceBoarding

7 hari lalu

Kurangi Antrean yang Mengular, Bandara di Eropa Siap Terapkan FaceBoarding

Penerapan FaceBoarding diharapkan mampu mengurangi jumlah antrean yang biasanya mengular di bandara

Baca Selengkapnya