Cek Kesehatan Rutin: Ketahui Batasan Normal Gula Darah, Asam Urat dan Kolesterol

Rabu, 11 Januari 2023 10:15 WIB

Tes darah.

TEMPO.CO, Jakarta - Melakukan pemeriksaan kesehatan rutin penting dilakukan untuk memastikan tubuh tetap dalam keadaan sehat dan tak ada masalah berarti. Saat cek kesehatan, perlu diperhatikan gula darah, kolesterol dan asam urat dalam batas normal.

Sebab ketiga hal ini dapat menimbulkan masalah yang lebih besar apabila dibiarkan begitu saja. Maka penting menjaganya untuk tetap dalam batas normal. Lalu berapa batas normal untuk gula darah, asam urat dan kolesterol?

Baca: Pentingnya Rutin Cek Kesehatan di Masa Pandemi

Kadar gula darah yang normal

Dilansir dari siloamhospitals.com, kadar gula darah dapat bervariasi bagi setiap orang tergantung aktivitas fisik, jenis makanan, efek samping obat, dan lainnya.

Seiring berjalannya waktu, perubahan kadar gula darah memang dapat terjadi. Biasanya dipicu sejumlah faktor tertentu dan penyebab umum kadar gula darah naik antara lain dehidrasi, hormon, stres, penyakit tertentu, dan suhu ekstrem. Sementara penyebab kadar gula darah turun biasanya dikarenakan oleh pola makan tidak teratur.

Advertising
Advertising

Selain itu gula darah yang normal juga berbeda bagi tiap umur. Anak di bawah enam tahun gula darah normalnya 100-200 mg/dL, untuk anak 6-12 tahun 70-150 mg/dL sedangkan untuk orang di atas 12 tahun kadar gula darah yang normal 100mg/dL.

Kadar asam urat yang normal

Dalam jurnal yang ditulis Roymond H. Simamora dari Fakultas Keperawatan Universitas Sumatera Utara, menurut WHO di 2016 kadar asam urat normal pada laki-laki dewasa adalah sekitar 2-7,5 mg/dL, sementara itu pada wanita yang sudah dewasa adalah 2-6,5 mg/dL.

Pada laki-laki dengan usia diatas 40 tahun kadar normal asam urat yaitu 2-8,5 mg/dL dan pada wanita yaitu 2-8 mg/dL. Anak-anak yang berusia 10-18 Tahun, pada laki-laki kadar normal asam urat adalah 3,6-5,5 mg/dL dan pada wanita yaitu 3,6-4 mg/dL.

Faktor yang mempengaruhinya antara lain usia, jenis kelamin, iklim, penyakit lain, genetik, asupan senyawa purin berlebihan, konsumsi alkohol berlebih, kegemukan, hipertensi, gangguan fungsi ginjal dan obat-obatan tertentu.

Kadar kolesterol yang normal

Apabila keluarga Anda memiliki riwayat penyakit jantung, maka sebaiknya memulai tes kolesterol sejak usia 20 tahun untuk mencegah risiko serangan jantung di usia muda.

Terlebih lagi bagi penderita diabetes, jantung, dan gangguan ginjal disarankan untuk lebih sering melakukan pemeriksaan kolesterol.

Kadar kolesterol normal seseorang dapat dikelompokkan berdasarkan jenis kelamin dan usia seseorang. Kadar kolesterol normal wanita dibawah 19 tahun adalah kurang dari 170 mg/dL, dengan kadar LDL di bawah 110 mg/dL dan HDL di atas 45 mg/dL. Kolesterol dikatakan tinggi apabila kadar dalam darah mencapai lebih dari 200 mg/dL.

Untuk wanita usia di atas 20 tahun, kadar kolesterol normalnya adalah 125-200 mg/dL dengan jumlah LDL dibawah 100 mg/dL dan HDL di atas 40 mg/dL. Dikatakan kolesterol tinggi apabila kadarnya dalam darah mencapai lebih dari 239 mg/dL.

Sedangkan untuk pria di bawah 19 tahun, sama halnya dengan wanita, kadar kolesterol normalnya adalah kurang dari 170 mg/dL, dengan kadar LDL di bawah 110 mg/dL dan HDL di atas 45 mg/dL. Dikatakan kolesterol tinggi apabila kadarnya dalam darah mencapai lebih dari 200 mg/dL.

Sementara, kadar kolesterol normal pria usia 20 tahun atau lebih adalah 125-200 mg/dL dengan jumlah LDL dibawah 100 mg/dL dan HDL di atas 40 mg/dL. Dikatakan kolesterol tinggi apabila kadarnya dalam darah mencapai lebih dari 239 mg/dL.

ANNISA FIRDAUSI

Baca juga: Guardian Ajak Masyarakat Cek Kesehatan Rutin

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

6 Cara Menangani Asam Urat dengan Sederhana, Salah Satunya Minum Air Lemon

1 hari lalu

6 Cara Menangani Asam Urat dengan Sederhana, Salah Satunya Minum Air Lemon

Asam urat dapat ditangani secara sederhana dengan pengobatan rumahan. Berikut 7 cara yang disarankan.

Baca Selengkapnya

Tinggi Gula dan Asam, Siapa Saja yang Harus Menghindari Nanas?

2 hari lalu

Tinggi Gula dan Asam, Siapa Saja yang Harus Menghindari Nanas?

Buah nanas memang kaya vitamin dan mineral. Tapi tak semua orang bisa leluasa memakan buah ini. Berikut yang sebaiknya menghindari.

Baca Selengkapnya

Diet Mediterania Baik untuk Penderita Asam Urat, Apa yang Boleh Disantap?

2 hari lalu

Diet Mediterania Baik untuk Penderita Asam Urat, Apa yang Boleh Disantap?

Penderita asam urat perlu menjaga jenis dan pola makan agar tetap sehat. Diet Mediterania disebut baik untuk penderita kadar asam urat.

Baca Selengkapnya

Selain Ikan Tongkol, Ini Daftar Makanan yang Perlu Dihindari Penderita Asam Urat

2 hari lalu

Selain Ikan Tongkol, Ini Daftar Makanan yang Perlu Dihindari Penderita Asam Urat

Tak hanya ikan tongkol, berikut daftar makanan lain yang perlu dihindari bagi penderita asam urat.

Baca Selengkapnya

Alasan Penderita Asam Urat Wajib Hindari Ikan Tongkol

2 hari lalu

Alasan Penderita Asam Urat Wajib Hindari Ikan Tongkol

Bagi penderita asam urat harus menghindari makanan laut, seperti ikan tongkol. Lantas, mengapa demikian?

Baca Selengkapnya

5 Mitos dan Fakta soal Asam Urat

3 hari lalu

5 Mitos dan Fakta soal Asam Urat

Dengan beberapa faktor tersebut masih kerap dijumpai simpang siur mengenai mitos seputar asam urat di masyarakat.

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Kesehatan Lutut: Lutut Sering Mati Rasa? Ketahui Penyebabnya

3 hari lalu

Serba-serbi Kesehatan Lutut: Lutut Sering Mati Rasa? Ketahui Penyebabnya

Penyebab dari mati rasa pada lutut bisa dipengaruhi oleh faktor internal dan eksternal seperti cedera akut hingga kondisi kronis.

Baca Selengkapnya

Kenali Dampak Stres pada Diabetes dan Cara Mengelolanya

3 hari lalu

Kenali Dampak Stres pada Diabetes dan Cara Mengelolanya

Stres fisik, seperti saat sakit atau cedera, gula darah juga bisa meningkat, yang dapat mempengaruhi penderita diabetes tipe 1 maupun tipe 2.

Baca Selengkapnya

Samsung Galaxy Watch 7 Dikabarkan Memiliki Sensor yang Bisa Memantau Gula Darah

4 hari lalu

Samsung Galaxy Watch 7 Dikabarkan Memiliki Sensor yang Bisa Memantau Gula Darah

Sebuah laporan terbaru dari Korea Selatan mengungkapkan fitur sensor kesehatan penting yang dapat dimiliki Samsung Galaxy Watch 7.

Baca Selengkapnya

Kondisi Kolesterol Tahapan Lanjut Bisa Terlihat dari Tanda di Wajah

5 hari lalu

Kondisi Kolesterol Tahapan Lanjut Bisa Terlihat dari Tanda di Wajah

Gejala kolesterol tahapan lanjut dapat dilihat secara fisik dan dirasakan tubuh. Antara lain, bisa ditandai dari wajah. Apa saja?

Baca Selengkapnya