Kebiasaan Membenci Diri, Apa Tanda dan Penyebab Self Loathing?

Kamis, 6 April 2023 19:58 WIB

Ilustrasi trauma (pixabay.com)

TEMPO.CO, Jakarta - Self loathing mengenai sikap membenci diri. Orang yang mempunyai sikap itu selalu merendahkan dan menghina dirinya. Orang dengan self loathing rendah rasa percaya diri dan mudah putus asa. Selalu menilai dirinya sosok yang buruk dan payah.

Tanda self loathing

Mengutip Choosing Therapy, self loathing sering ditandai perasaan rendah diri dan kurang mengasihi. Kerap menghina dan memencilkan diri. Kebutuhan diri sendiri juga diabaikan dan mengabaikan pujian dari orang lain.

Advertising
Advertising

Selalu berfokus kekurangan dan tidak mempercayai kemampuan diri. Sering melakukan kebiasaan yang tidak sehat atau menyakiti diri sendiri. Jika ada bantuan dari orang lain selalu ditolak.

Penyebab self loathing

1. Trauma

Mengutip Verywell Mind, banyak orang membenci diri akibat pengalaman traumatis pada masa lalu. Pengalaman itu terkait pelecehan seksual, kekerasan fisik maupun verbal, dan pengabaian emosional.

Trauma berakibat sering berpikir tidak layak untuk dicintai dan tak memiliki nilai diri. Apalagi saat tidak ada orang terdekat yang menyakinkan diri berharga.

2. Harapan yang tinggi

Orang mengalami self loathing ketika gagal memenuhi ekspektasi diri yang terlalu tinggi. Kegagalan menyebabkan dirinya merasa kecewa, bodoh, dan sangat payah.

3. Upaya menyenangkan orang lain

Seseorang mungkin mengupayakan berbagai hal untuk menyenangkan orang lain. Namun, apabila respons yang diterima di luar harapan menjadi sangat kecewa. Kekecewaan membuat berpikir dirinya sangat payah dan mengecewakan bagi orang lain.

4. Membandingkan diri

Self loathing juga ditandai kebiasaan membandingkan dirinya dengan orang lain. Itu terutama jika hanya melihat perbandingan ke atas saja. Apabila terus terjadi cenderung mengembangkan rasa rendah dan kebencian diri.

Pilihan Editor: Millie Bobby Brown Cerita Kesulitan saat Kariernya Naik Sekaligus Dibenci

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Psikolog Bagi Saran Atasi Trauma setelah Kecelakaan

1 hari lalu

Psikolog Bagi Saran Atasi Trauma setelah Kecelakaan

Setelah mengalami kecelakaan tidak jarang orang mengalami trauma yang berkaitan dengan proses kecelakaan. Simak saran psikolog berikut.

Baca Selengkapnya

Pimpinan Ponpes di Lombok Barat Terduga Pelaku Pelecehan Seksual Santriwati Kabur

2 hari lalu

Pimpinan Ponpes di Lombok Barat Terduga Pelaku Pelecehan Seksual Santriwati Kabur

Pimpinan Ponpes di Lombok Barat menghilang setelah pondok pesantrennya dirusak massa karena marah atas kasus pelecehan seksual.

Baca Selengkapnya

Dugaan Pelecehan Seksual, Perempuan Jepang Kurang Berminat Daftar Tentara

3 hari lalu

Dugaan Pelecehan Seksual, Perempuan Jepang Kurang Berminat Daftar Tentara

Jumlah tentara Jepang hanya 9 persen. Beberapa korban mengatakan budaya pelecehan yang mengakar telah membuat perempuan enggan mendaftar ke militer.

Baca Selengkapnya

Temuan PBB tentang Kuburan Massal Gaza: Ada yang Disiksa, Ada yang Dikubur Hidup-hidup

9 hari lalu

Temuan PBB tentang Kuburan Massal Gaza: Ada yang Disiksa, Ada yang Dikubur Hidup-hidup

Para ahli PBB mendesak penjajah Zionis Israel untuk mengakhiri agresinya terhadap Gaza, dan menuntut ekspor senjata ke Israel "segera" dihentikan.

Baca Selengkapnya

Ketua KPU Hasyim Asy'ari Dilaporkan untuk Dugaan Asusila, Apa yang Masuk Kategori Pelecahan Seksual?

24 hari lalu

Ketua KPU Hasyim Asy'ari Dilaporkan untuk Dugaan Asusila, Apa yang Masuk Kategori Pelecahan Seksual?

Ketua KPU Hasyim Asy'ari telah dilaporkan ke DKPP atas dugaan asusila terhadap seorang perempuan anggota PPLN. Ini aturan pidana pelecehan seksual.

Baca Selengkapnya

Ketua KPU Dilaporkan untuk Dugaan Asusila, Berikut Sejumlah Kontroversi Hasyim Asy'ari

25 hari lalu

Ketua KPU Dilaporkan untuk Dugaan Asusila, Berikut Sejumlah Kontroversi Hasyim Asy'ari

Kontroversi Ketua KPU Hasyim Asy'ari, dari pencalonan Gibran sebagai cawapres hingga skandal wanita emas. terakhir dugaan asusila terhadap PPLN

Baca Selengkapnya

Tanggapan Korban atas Vonis 15 Tahun Kiai Gadungan Pemerkosa Santri

27 hari lalu

Tanggapan Korban atas Vonis 15 Tahun Kiai Gadungan Pemerkosa Santri

Terdakwa melalui kuasa hukumnya telah memutuskan untuk mengajukan banding atas vonis hakim. Akui pemerkosaan terhadap tiga santri dan jamaah.

Baca Selengkapnya

Jung Joon Young Bebas Penjara 5 Tahun, Berikut Kilas Balik Kasus yang Menyeretnya

56 hari lalu

Jung Joon Young Bebas Penjara 5 Tahun, Berikut Kilas Balik Kasus yang Menyeretnya

Penyanyi K-Pop Jung Joon Young yang dihukum 5 tahun penjara telah bebas. Apa kasus yang menjeratnya?

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Kasus Pungli di Rutan KPK, Terbongkarnya Diawali Kejadian Pelecehan Seksual

17 Maret 2024

Kilas Balik Kasus Pungli di Rutan KPK, Terbongkarnya Diawali Kejadian Pelecehan Seksual

KPK telah menetapkan 15 tersangka kasus pungutan liar di rumah tahanan KPK. Berikut kilas baliknya, diawali kejadian pelecehan seksual.

Baca Selengkapnya

Kiai dan Anaknya di Trenggalek Ditetapkan jadi Tersangka Pencabulan Santriwati

16 Maret 2024

Kiai dan Anaknya di Trenggalek Ditetapkan jadi Tersangka Pencabulan Santriwati

M, 72 tahun; dan anaknya, F, 37 tahun, dilaporkan empat orang ke Polres Trenggalek atas dugaan tindak pencabulan santriwati

Baca Selengkapnya