5 Tanaman Pengusir Anjing

Editor

Nurhadi

Sabtu, 15 Juli 2023 20:05 WIB

Ilustrasi berbagai jenis anjing. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Beberapa tanaman yang umumnya dianggap indah atau dekoratif bagi manusia sebenarnya tak disukai anjing. Tanaman-tanaman itu biasanya memiliki aroma atau sifat tertentu yang mengganggu indera penciuman anjing sehingga membuat mereka enggan mendekat.

Berikut sejumlah tanaman yang tidak disukai anjing:

1. Tanaman Curry

Mengutip Hepper, Helichrysum italicum atau tanaman curry merupakan tumbuhan yang memiliki tampilan keperakan. Saat digosok, tanaman ini akan mengeluarkan aroma karinya sangat kuat

Tanaman ini dapat menjadi cara efektif untuk mencegah kucing dan anjing mendekatinya. Tanaman Curry bisa rentan terhadap embun beku. Jadi tanaman ini membutuhkan tempat yang terlindung dengan baik jika Anda ingin menanamnya di luar ruangan.

Advertising
Advertising

2. Lavender

Lavender tanaman yang relatif mudah tumbuh. Tanaman ini mengeluarkan bau yang luar biasa saat angin bertiup atau saat Anda menyikatnya. Demikian pula ketika anjing menyentuhnya. Baunya kemungkinan besar akan menghentikan langkah anjing. Mengutip Front of The Pack, karena indera penciumannya yang sangat baik, anjing tidak menyukai bau lavendel seperti halnya manusia.

3. Marigold

Marigold adalah salah satu bunga terkenal yang sangat dihindari anjing. Untuk mengusir anjing, biasanya tukang kebun akan menyelipkan marigold di antara barisan tanaman kebun. Mengutip Dog House Times, Marigold bukan hanya mencegah anjing, namun juga bisa mengusir sejumlah hama, termasuk beberapa jenis kumbang.

4. Cabai

Cabai dapat bertindak sebagai iritasi pada anjing. Tanaman ini akan menyebabkan gatal dan peradangan di sekitar area hidung yang sensitif. Tanaman cabai ternyata juga mudah tumbuh di beberapa iklim dan hanya membutuhkan waktu beberapa bulan sebelum cabai mulai muncul.

5. Serai

Citronella atau serai terkenal dengan kemampuannya mengusir nyamuk. Namun banyak anggapan bahwa serai juga efektif untuk mencegah kucing dan anjing. Menanam serai membutuhkan iklim yang tidak terlalu panas.

Pilihan Editor: 10 Fakta Unik tentang Anjing

Berita terkait

3 Tips agar Rumah Terhidar dari Kebakaran saat Musim Kemarau

13 hari lalu

3 Tips agar Rumah Terhidar dari Kebakaran saat Musim Kemarau

Berikut tiga tips yang dapat membantu mengurangi risiko kebakaran rumah dari dampak musim kemarau.

Baca Selengkapnya

Pesawat Khusus Anjing Bakal Terbang dari New York Mulai Bulan Depan

16 hari lalu

Pesawat Khusus Anjing Bakal Terbang dari New York Mulai Bulan Depan

Bark Air merupakan layanan perjalanan udara pertama yang memungkinkan anjing menikmati penerbangan kelas satu.

Baca Selengkapnya

Harga Daging dan Cabai Turun di Akhir Libur Lebaran 2024

30 hari lalu

Harga Daging dan Cabai Turun di Akhir Libur Lebaran 2024

Harga komoditas pangan seperti daging, telur, cabai, dan garam turun pada Senin, 15 April 2024.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: H-4 Lebaran Penumpang di 20 Bandara AP II Melonjak 15 Persen, Kronologi Indofarma Terpukul Melandainya Covid-19

38 hari lalu

Terpopuler: H-4 Lebaran Penumpang di 20 Bandara AP II Melonjak 15 Persen, Kronologi Indofarma Terpukul Melandainya Covid-19

AP II mencatat jumlah penumpang pesawat angkutan Lebaran 2024 di 20 bandara yang dikelola perusahaan meningkat sekitar 15 persen.

Baca Selengkapnya

Tempat Penitipan Hewan Peliharaan Laris Jelang Lebaran, Berapa Tarifnya?

38 hari lalu

Tempat Penitipan Hewan Peliharaan Laris Jelang Lebaran, Berapa Tarifnya?

Tempat penitipan hewan, terutama kucing dan anjing, banyak dimanfaatkan oleh masyarakat yang hendak mudik lebaran.

Baca Selengkapnya

Anjing Ini Kembali Bertemu Pemiliknya Usai Insiden Ketinggalan Pesawat dan Hilang di Bandara

45 hari lalu

Anjing Ini Kembali Bertemu Pemiliknya Usai Insiden Ketinggalan Pesawat dan Hilang di Bandara

Maskapai penerbangan menerbangkan kembali pemilik anjing yang hilang di bandara

Baca Selengkapnya

Kemendag Sebut Harga Beras dan Cabai Turun, Daging Ayam dan Telur Stabil Tinggi

58 hari lalu

Kemendag Sebut Harga Beras dan Cabai Turun, Daging Ayam dan Telur Stabil Tinggi

Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Kementerian Perdagangan, Isy Karim menyatakan bahwa harga cabai dan beras sudah mulai turun. Sedangkan harga daging ayam dan telur masih stabil tinggi.

Baca Selengkapnya

Mendag Zulkifli Hasan Sebut Alasan Cabai Mahal: Pertanian Indonesia Masih Tergantung Cuaca

59 hari lalu

Mendag Zulkifli Hasan Sebut Alasan Cabai Mahal: Pertanian Indonesia Masih Tergantung Cuaca

Zulkifli Hasan mengatakan RI harus mengembangkan pertanian terutama cabai yang tidak terpengaruh dengan cuaca.

Baca Selengkapnya

Tinjau Pasar Kawat, Presiden Jokowi: Cuma Harga Cabai yang Naik

16 Maret 2024

Tinjau Pasar Kawat, Presiden Jokowi: Cuma Harga Cabai yang Naik

Presiden Joko Widodo atau Jokowi bersama Penjabat Gubernur Sumatera Utara Hassanudin meninjau Pasar Kawat di Jalan Veteran, Kota Tanjungbalai.

Baca Selengkapnya

Satgas Pangan Polri Awasi Distribusi Bahan Pokok untuk Menjaga Stabilitas Harga Jelang Idulfitri

15 Maret 2024

Satgas Pangan Polri Awasi Distribusi Bahan Pokok untuk Menjaga Stabilitas Harga Jelang Idulfitri

Satgas Pangan Polri melakukan pengawasan proses distribusi bahan pokok penting. Dilakukan untuk menjaga stabilitas harga jelang Idulfitri 1445 H.

Baca Selengkapnya