Ashanty Ambil S3 Prodi PSDM, Ini 5 Pekerjaan Lulusan Pengembangan Sumber Daya Manusia

Sabtu, 26 Agustus 2023 07:17 WIB

Ilustrasi karyawati berbincang dengan atasan. (The Times of India)

TEMPO.CO, Jakarta - Istri Anang Hermansyah, penyanyi Ashanty memutuskan untuk kembali mengenyam bangku pendidikan, sebagai mahasiswa S-3 Program Studi Pengembangan Sumber Daya Manusia, di Universitas Airlangga (Unair) Surabaya. Ia pun telah memiliki rencana untuk disertasinya. Ashanty berencana mengangkat disertasi dengan tema "Optimalisasi Modal Sosial untuk Pengelolaan Organisasi Nirlaba".

Pengembangan Sumber Daya Manusia mrupakan salah satu jurusan di perkuliahan yang mengajarkan untuk pengelolaan dan pengembangan potensi manusia. Lulusan jurusan Pengembangan Sumber Daya Manusia (PSDM) memiliki banyak peluang kerja yang luas.

Bidang pengembangan sumber daya manusia sangat penting dalam setiap organisasi, dan banyak perusahaan dan lembaga memerlukan profesional yang ahli dalam mengelola potensi manusia untuk mencapai tujuan. Berikut beberapa pekerjaan yang dapat dijalani oleh lulusan PSDM, melansir dari laman Biro Administrasi Mutu Akademik dan Informasi Universitas Medan Area .

1. Akademisi dan Peneliti.

Lulusan PSDM juga bisa mengambil jalur akademik dan menjadi dosen atau peneliti dalam bidang pengembangan sumber daya manusia di perguruan tinggi atau lembaga penelitian. Ini membuktikan jurusan Pengembangan Sumber Daya Manusia memiliki banyak peluang untuk bekerja di berbagai bidang dan peran dalam dunia bisnis dan organisasi.

2. Hubungan tenaga kerja.

Tugas uama dari pekerjaan ini adalah menjembatani antara manajemen perusahaan dengan pegawai misalnya dalam hal negosiasi gaji, mengkordinasikan prosedur komplain, dan lainnya. Beberapa profesi yang bisa dicoba jika bekerja di bidang hubungan tenaga kerja, seperti Agen Bisnis, Perwakilan Bisnis, Manajer Hubungan Tenaga Kerja.

Advertising
Advertising

3. Asesor.

Memiliki tugas melakukan penilaian dan evaluasi terhadap kinerja pegawai sesuai dengan metode yang telah diterapkan perusahaan. Selain itu juga memberikan rekomendasi untuk perbaikan. Pekerjaan asesor biasanya tak menetap hanya pada satu perusahaan.

4. Manajer Sumber Daya Manusia.

Dengan pengalaman dan pengetahuan yang memadai, lulusan PSDM dapat naik ke posisi manajemen dalam departemen SDM. Mereka bertanggung jawab untuk mengawasi strategi SDM dan memastikan bahwa kebijakan yang diambil mendukung tujuan organisasi

5. human Resource Development (HRD).

Salah satu bidang yang berfokus pada pengembangan potensi manusia adalah HRD. Pekerjaan ini merupakan bagian dari manajemen sumber daya manusia yang berkaitan dengan upaya mengembangkan kemampuan, keterampilan, pengetahuan, dan potensi karyawan dalam rangka meningkatkan produktivitas, kinerja, dan pencapaian tujuan organisasi.

HRD bertanggung jawab dalam merancang dan mengelola sistem manajemen kinerja yang mencakup proses penilaian karyawan, pengaturan target kinerja, dan memberikan umpan balik yang konstruktif untuk membantu karyawan mencapai potensi terbaik.

Pilihan Editor: Mengenal PSDM, Program Studi yang Diambil Ashanty untuk S3 di Unair

Berita terkait

Unair Buka Empat Jalur Mandiri, Peserta Bisa Daftar Lebih dari Satu Jalur

1 jam lalu

Unair Buka Empat Jalur Mandiri, Peserta Bisa Daftar Lebih dari Satu Jalur

Tahun ini Unair menyediakan empat jalur seleksi mandiri.

Baca Selengkapnya

Peneliti Khawatir Berang-berang di DAS Ciliwung Terancam Punah, Kotorannya Mengandung Bioplastik

20 jam lalu

Peneliti Khawatir Berang-berang di DAS Ciliwung Terancam Punah, Kotorannya Mengandung Bioplastik

Berang-berang semakin sulit ditemukan di Sungai Ciliwung.

Baca Selengkapnya

Kemendikbud Tanggapi Demo Mahasiswa Protes UKT Naik: Sebagian Besar Kampus Aman-Aman Saja

1 hari lalu

Kemendikbud Tanggapi Demo Mahasiswa Protes UKT Naik: Sebagian Besar Kampus Aman-Aman Saja

Kemendikbud mengklaim, aksi protes mengenai kenaikan UKT tidak terjadi pada seluruh PTN di Indonesia, namun hanya sebagian kecil.

Baca Selengkapnya

Kumpulan Kisah Peserta UTBK-SNBT: Sulitnya Soal PKPM hingga Diinfus di Ruang Ujian

1 hari lalu

Kumpulan Kisah Peserta UTBK-SNBT: Sulitnya Soal PKPM hingga Diinfus di Ruang Ujian

Pelaksanaan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) 2024 kemarin meninggalkan sederet kisah dari peserta.

Baca Selengkapnya

Rektor Unair Sebut Indonesia Emas 2045 Bisa Dipercepat Jadi 2034 dengan Cara Ini

1 hari lalu

Rektor Unair Sebut Indonesia Emas 2045 Bisa Dipercepat Jadi 2034 dengan Cara Ini

Rektor Unair sebut Indonesia Emas bisa dipercepat.

Baca Selengkapnya

Alasan Sosiolog Unair Sebut Penarikan Vaksin AstraZeneca Bisa Memicu Kecemasan Publik

1 hari lalu

Alasan Sosiolog Unair Sebut Penarikan Vaksin AstraZeneca Bisa Memicu Kecemasan Publik

Peneliti Unair menilai penarikan vaksin AstraZeneca dari pasar akan memicu pro dan kontra. Masyarakat bisa ragu terhadap program vaksinasi nasional.

Baca Selengkapnya

Polres Metro Bekasi Selidiki Kasus Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina

1 hari lalu

Polres Metro Bekasi Selidiki Kasus Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina

Polres Metro Bekasi menelusuri kasus dugaan penipuan beasiswa S3 ke Filipina yang diduga dilakukan oleh Bambang Tri Cahyono.

Baca Selengkapnya

Rektor Unair Klaim UKT Perguruan Tinggi di Indonesia Sudah Lama Tidak Naik

1 hari lalu

Rektor Unair Klaim UKT Perguruan Tinggi di Indonesia Sudah Lama Tidak Naik

Kata Rektor Unair soal UKT di perguruan tinggi.

Baca Selengkapnya

Peserta UTBK SNBT di Unair Diinfus Sambil Kerjakan Soal, Kampus Sediakan Petugas Kesehatan

2 hari lalu

Peserta UTBK SNBT di Unair Diinfus Sambil Kerjakan Soal, Kampus Sediakan Petugas Kesehatan

Peserta UTBK SNBT di Unair terpaksa menjalani tes saat sakit.

Baca Selengkapnya

Guru Besar Unair Ungkap Pentingnya Deteksi Dini Pendengaran pada Bayi

2 hari lalu

Guru Besar Unair Ungkap Pentingnya Deteksi Dini Pendengaran pada Bayi

Deteksi dini pada bayi baru lahir bisa menggunakan alat bernama auditory brainstem response (ABR).

Baca Selengkapnya