9 Bahan Makanan yang Perlu Dikonsumsi untuk Kulit Sehat dan Glowing

Selasa, 26 September 2023 10:30 WIB

Ilustrasi kulit sehat. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Sudah mencoba berbagai macam cara agar kulit sehat dan glowing tapi hasilnya belum optimal? Ini saatnya untuk memperbaiki kulit dari dalam melalui bahan makanan yang sehat.

Sama halnya dengan hidrasi yang sangat berpengaruh, diet yang sehat juga penting untuk menjaga kondisi kulit agar tetap bersih dan terawat. Makanan yang terlalu manis atau kaya kandungan yang tidak sehat seiring berjalannya waktu akan memperburuk kondisi kulit.

Sebaliknya, makanan sehat kaya nutrisi akan sangat bermanfaat untuk membuat kulit bersih, kenyal, dan bercahaya. Berikut sembilan bahan makanan super yang bisa jadi pertimbangan pola makan harian untuk menutrisi kulit dari dalam.

1. Ikan Salmon
Ikan berminyak ini kaya omega 3 yang dapat menjaga hidrasi kulit dengan cara memperkuat skin barrier (pelindung kulit) dalam proses penyembuhan. Soalnya, tubuh tidak dapat memproduksi kandungan tersebut secara alami. Lebih lanjut, ikan salmon juga menjadi makanan ideal bagi yang memiliki jenis kulit kering. Misalnya orang yang menderita kondisi kulit eksim dan membutuhkan kelembapan ekstra.

2. Jahe
Sebagai obat antipenuaan terbaik, jahe tinggi kandungan antioksidan yang dapat membantu melawan penuaan sel efek dari radikal bebas. Bahan ini mampu merangsang produksi kolagen sehingga kekenyalan kulit akan tetap terjaga. Jahe juga terkenal akan sifatnya yang bisa membersihkan, menghaluskan, dan mengurangi minyak berlebih di kulit.

Advertising
Advertising

3. Cokelat hitam
Sama seperti jahe, cokelat hitam mengandung antioksidan yang berfungsi untuk memperlambat penuaan dini. Di samping itu, kandungan teobrominnya yang tinggi akan membantu memulihkan kulit yang lelah. Contohnya untuk mengatasi munculnya kantung mata dan lingkaran hitam atau mata panda.

4. Tomat
Bahan yang satu ini cocok bagi yang ingin menghilangkan munculnya bintik-bintik tanda penuaan. Kandungan karotenoid pada tomat membantu melindungi kulit dari efek berbahaya sinar UV.

5. Ubi jalar
Ini adalah bahan makanan yang menjadi alternatif bagi penggunaan retinol atau turunan vitamin A yang banyak dipakai dalam produk skin care. Bahan aktifnya dapat mengatasi penuaan dini. Rutin mengonsumsi ubi jalar yang tinggi kandungan vitamin A ini dapat mengatasi kulit kering, memperbaiki elastisitas kulit, dan mencegah munculnya kerutan.

6. Teh hijau
Alergi pada kulit yang menjadi penyebab mata menghitam dan bengkak dapat diatasi dengan teh hijau. Kandungan antihistamin dalam bahan ini bisa menenangkan kulit. Beberapa studi juga membuktikan manfaat teh hijau untuk mencegah penyakit kardiovaskular, kanker, serta untuk kecantikan dan kesehatan kulit.

7. Minyak kelapa
Kemampuannya dalam melembapkan kulit memang sudah tak diragukan. Kandungan asam laurat yang ada dalam minyak kelapa baik untuk melawan kulit kering. Antibakterinya juga menjadikan minyak kelapa sebagai bahan pembersih wajah yang efektif dalam membersihkan lapisan kulit. Bahan alami ini memiliki vitamin A dan E yang tinggi serta dapat menjadi bahan aktif antipenuaan dini.

8. Alpukat
Kaya akan asam lemak, kekuatan regenerasinya sangat ideal untuk menghilangkan beberapa masalah kulit, seperti kulit kering, bekas luka, dan stretch mark. Setelah menutrisi dan memperkuat kulit, alpukat akan menjaga jelembapan kulit untuk melawan dan memperlambat penuaan.

9. Bluberi
Tak hanya enak dikonsumsi, bluberi juga menjadi bahan pelindung yang baik untuk kesehatan kulit. Terdiri dari kandungan polifenol, buah yang kecil ini akan melindungi kulit dari masalah internal, melawan radikan bebas, serta melawan masalah dari luar seperti polusi udara.

Pilihan Editor: Rahasia Langsing dan Awet Muda Brigitte Macron di Usia 70


Berita terkait

Kesalahan saat Belanja Bahan Makanan yang Bikin Pengeluaran Membengkak

1 hari lalu

Kesalahan saat Belanja Bahan Makanan yang Bikin Pengeluaran Membengkak

Belanja cerdas adalah kunci untuk berhemat. Berikut kesalahan belanja bahan makanan yang biasa terjadi dan bikin pengeluaran lebih banyak.

Baca Selengkapnya

Pentingnya Menjaga Kelembapan Kulit, Ini Tips Menggunakan Moisturizer

4 hari lalu

Pentingnya Menjaga Kelembapan Kulit, Ini Tips Menggunakan Moisturizer

Berikut tips yang perlu diperhatikan agar tidak salah dalam memilih produk moisturizer.

Baca Selengkapnya

Jaga Kesehatan Kulit dengan Konsumsi Buah-buahan Ini

5 hari lalu

Jaga Kesehatan Kulit dengan Konsumsi Buah-buahan Ini

Kandungan berbagai vitamin dan mineral dalam buah-buahan ini dapat membantu kulit menjadi sehat, cerah, dan terawat.

Baca Selengkapnya

Cara Aman dan Efektif Mencukur Bulu Ketiak

6 hari lalu

Cara Aman dan Efektif Mencukur Bulu Ketiak

Teknik yang tepat dalam mencukur bulu ketiak dapat membuat perbedaan besar dalam kenyamanan dan hasil akhirnya.

Baca Selengkapnya

Startup Logistik Ini Boyong Teknologi Pendingin Canggih ke Indonesia, Mampu Kelola 4 Jenis Suhu

9 hari lalu

Startup Logistik Ini Boyong Teknologi Pendingin Canggih ke Indonesia, Mampu Kelola 4 Jenis Suhu

Coldspace meluncurkan teknologi pendingin hybrid untuk pabrik bahan makanan di Srengseng,Jakarta Barat. Diklaim sebagai yang pertama di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Saran Dokter untuk Jaga Kesehatan Kulit saat Cuaca Panas

11 hari lalu

Saran Dokter untuk Jaga Kesehatan Kulit saat Cuaca Panas

Berikut saran spesialis kulit untuk menjaga kesehatan kulit di tengah cuaca panas seperti belakangan ini.

Baca Selengkapnya

Saran Pakar dalam Memilih Skincare yang Aman

11 hari lalu

Saran Pakar dalam Memilih Skincare yang Aman

Pakar membagi tips cara memilih obat perawatan kulit atau skincare yang mengandung bahan yang aman digunakan bagi kulit.

Baca Selengkapnya

Jangan Sembarang Pakai Skincare Etiket Biru, BPOM Sebut Alasannya

11 hari lalu

Jangan Sembarang Pakai Skincare Etiket Biru, BPOM Sebut Alasannya

Masyarakat diminta untuk tertib dalam menggunakan skincare sesuai peruntukannya, terutama yang beretiket biru, cek sebabnya.

Baca Selengkapnya

Manfaat Saffron untuk Kesehatan Kulit saat Cuaca Panas

12 hari lalu

Manfaat Saffron untuk Kesehatan Kulit saat Cuaca Panas

Tak hanya untuk kesehatan fisik, saffron juga bisa dimanfaatkan untuk menjaga kesehatan kulit saat cuaca panas seperti belakangan ini.

Baca Selengkapnya

Pakar Kesehatan Bagi Tips Hadapi Cuaca Panas

13 hari lalu

Pakar Kesehatan Bagi Tips Hadapi Cuaca Panas

Berikut tips yang dapat diterapkan demi terhindar dari dehidrasi hingga heat stroke atau serangan panas saat cuaca panas.

Baca Selengkapnya