Kilas Balik 29 Oktober Sebagai Hari Stroke Sedunia

Minggu, 29 Oktober 2023 19:36 WIB

Ilustrasi stroke.saga.co.uk

TEMPO.CO, Jakarta - Hari ini 29 Oktober adalah peringatan Hari Stroke Sedunia, tetapi ada banyak hal yang bisa dilakukan sebelum itu.

Dikutip laman Neurolutions, Hari Stroke Sedunia merupakan hari istimewa yang ditujukan untuk meningkatkan kesadaran dan mendorong tindakan mengenai stroke di seluruh dunia. Hari kesadaran global ini diadakan setiap 29 Oktober dan disponsori oleh Organisasi Stroke Dunia atau World Stroke Organization (WSO).

Pada 2021 dan 2022, WSO telah mengumumkan fokus kampanye berpusat pada kesadaran akan tanda-tanda stroke dan perlunya akses tepat waktu terhadap pengobatan stroke yang berkualitas. Precious Time adalah slogan promosi kampanye Hari Stroke Sedunia pada 2022.

Pada 1990an, dirujuk dari National Day Calendar, European Stroke Initiative memiliki ide untuk menciptakan hari kesadaran global terhadap stroke. Namun karena keterbatasan keuangan, hari kesadaran ini hanya terbatas di Eropa saja. Negara tersebut merayakan hari kesadarannya pada 10 Mei. Tetapi pada 2004, Hari Stroke Sedunia ditetapkan pada Kongres Stroke Dunia di Vancouver.

Kemudian pada 2006, ahli saraf klinis Kanada, Dr. Vladimir Hachinkski membantu menerapkan Proklamasi Stroke Dunia. Pada saat itu, Internasional Stroke Society bergabung dengan World Stroke Federation. Merger tersebut menghasilkan Organisasi Stroke Dunia atau World Stroke Organization (WSO). Di bawah pengelolaan WSO, Hari Stroke Sedunia secara resmi pertama kali diadakan pada 29 Oktober 2006.

Hari Stroke Sedunia yang jatuh pada 29 Oktober bertujuan untuk menekankan betapa serius dan tingginya angka stroke. World Stroke Day juga diperingati untuk meningkatkan kesadaran akan pencegahan dan pengobatan stroke. Berikut ini adalah beberapa cara merayakan Hari Stroke Sedunia, yaitu:

Advertising
Advertising

- Mengetahui risiko Anda terkena stroke

- Menghadiri diskusi informasi mengenai stroke di fasilitas medis setempat

- Melakukan tindakan mencegah stroke dengan berhenti merokok, mengubah pola makan, dan mengurangi hipertensi

- Memperlajari tanda-tanda awal stroke dan bagimana Anda harus meresponnya

- Membagikan kisah penyintas Anda kepada orang lain, apabila Anda pernah mengalami stroke.

NEUROLUTIONS | NATIONALDAY CALENDAR
Pilihan editor: Perbanyak Aktivitas Fisik untuk Cegah Stroke

Berita terkait

PBB Rilis Data Korban di Gaza, Apakah Berbeda dari Data Hamas?

3 hari lalu

PBB Rilis Data Korban di Gaza, Apakah Berbeda dari Data Hamas?

Perubahan dalam cara PBB menghitung korban di Gaza telah disebut-sebut sebagai bukti adanya bias.

Baca Selengkapnya

Dokter: Pasien Penyakit Jantung Tak Disarankan Olahraga Malam

3 hari lalu

Dokter: Pasien Penyakit Jantung Tak Disarankan Olahraga Malam

Dokter menyarankan penderita jantung tidak olahraga malam, karena kerja jantung jadi lebih berat

Baca Selengkapnya

PBB: Puluhan Ribu Jenazah di Gaza Belum Teridentifikasi

3 hari lalu

PBB: Puluhan Ribu Jenazah di Gaza Belum Teridentifikasi

PBB mengatakan masih ada sekitar 10.000 jenazah di Gaza yang masih harus melalui proses identifikasi.

Baca Selengkapnya

PBB Klarifikasi Data Kematian di Gaza: Lebih dari 35.000 Korban Jiwa, Tapi..

3 hari lalu

PBB Klarifikasi Data Kematian di Gaza: Lebih dari 35.000 Korban Jiwa, Tapi..

PBB menegaskan bahwa jumlah korban tewas di Jalur Gaza akibat serangan Israel masih lebih dari 35.000 warga Palestina.

Baca Selengkapnya

153 Orang Tewas akibat Banjir Bandang di Afghanistan

6 hari lalu

153 Orang Tewas akibat Banjir Bandang di Afghanistan

Korban tewas akibat banjir bandang dahsyat di Afghanistan utara telah meningkat menjadi 153 orang di tiga provinsi

Baca Selengkapnya

Panas Mulai Menyengat, Waspadai 9 Gejala Heat Stroke

7 hari lalu

Panas Mulai Menyengat, Waspadai 9 Gejala Heat Stroke

Heat stroke' yang dapat berujung kematian tidak serta merta terjadi. Kenali 9 gejala heat stroke di musim kemarau

Baca Selengkapnya

Waspada Heat Wave, Apa Penyebab dan Bahayanya?

8 hari lalu

Waspada Heat Wave, Apa Penyebab dan Bahayanya?

Heat wave atau gelombang panas dapat menyebabkan dampak negatif bagi tubuh dan kulit, seperti heat stroke dan kanker kulit. Apa penyebabnya?

Baca Selengkapnya

Saran Tenaga Medis agar Jemaah Haji Terhindar dari Heat Stroke di Tanah Suci

10 hari lalu

Saran Tenaga Medis agar Jemaah Haji Terhindar dari Heat Stroke di Tanah Suci

Suhu di Tanah Suci diperkirakan mencapai 40 derajat Celsius. Jemaah haji diimbau untuk dapat beradaptasi agar terhindar dari heat stroke.

Baca Selengkapnya

Kenali 2 Tipe Heat Stroke dan Gejalanya Akibat Cuaca Panas Ekstrem

10 hari lalu

Kenali 2 Tipe Heat Stroke dan Gejalanya Akibat Cuaca Panas Ekstrem

Cuaca panas ekstrem penyebab heat stroke melanda Asia. Ini perbedaan heat stroke non-exertional dan heat stroke exertional.

Baca Selengkapnya

Cuaca Panas Ekstrem Sebabkan Heat Stroke, Ini yang Perlu Diwaspadai

10 hari lalu

Cuaca Panas Ekstrem Sebabkan Heat Stroke, Ini yang Perlu Diwaspadai

Cuaca panas ekstrem yang terjadi di Asia berpotensi menyebabkan heat stroke. Apa saja yang perlu diwaspadai?

Baca Selengkapnya