Nasi Mangkuk ala Rumah  

Reporter

Editor

Senin, 26 Juli 2010 12:30 WIB

Maja House di Sersan Bajuri, Bandung, Jawa Barat. TEMPO/Aditya Herlambang Putra

TEMPO Interaktif, Jakarta - Mangkuk biasanya menjadi wadah untuk menyajikan bubur, sereal, atau sup. Tapi, bagi restoran yang berada di Jalan Terusan Sersan Bajuri Nomor 72, Bandung, bernama Maja House, mangkuk dipakai untuk mewadahi nasi. Jadilah menu masakan yang dinamai Rice on Bowl atau nasi mangkuk.

Ada enam ragam pilihan nasi mangkuk yang ditawarkan resto dan bar yang berada di atap ini. Pengunjung bisa memilih ayam bumbu pedas, brokoli dengan daging asap, daging cincang pedas, jamur dengan sayap ayam goreng, tomat ceri dengan iga bakar, dan tongkol dengan saus pedas. Masing-masing harganya Rp 27.500.
Tempo berkesempatan melihat bagaimana menu ini disiapkan di dapur Maja House, Selasa pekan lalu. Jenis nasi mangkuk yang dibuat waktu itu ialah brokoli dengan daging asap.

"Ini memang cenderung seperti makanan rumahan," tutur Yuyus Hayadi, kepala koki Maja House. Perbedaannya, Yuyus menerangkan, daging asap sebagai padanan nasi ini diolah dengan wine merah bersama bawang putih dan tomat ceri.

Ternyata, dengan teknik tersebut, aroma bawang putih dan tomat tidak menyatu. Sementara itu, bawang daun, seledri, brokoli, dan daun mint digoreng bersama nasi putih. "Aroma" gurih menu ini muncul karena memakai bubuk jamur khas Thailand. "Resep ini tidak pakai penyedap rasa MSG (monosodium glutamat)," kata Yuyus.

Nasi yang telah digoreng dimasukkan dalam mangkuk. Daging asap ditaruh di atas nasi. Sedangkan bawang putih dan tomat disisipkan di atas atau di pinggiran nasi. Aroma dan rasanya semakin sedap jika nasi ini disajikan panas-panas.

Advertising
Advertising

Agak berbeda dengan nasi mangkuk brokoli, penyiapan taburan (topping) untuk nasi mangkuk ayam, daging cincang, dan tongkol bumbu pedas dilakukan dengan menumis bahan hewani dengan bumbu cabai merah giling. Sebagai hiasan, dipakai daun ketumbar, dijamin lidah akan dimanjakan oleh rasa superpedas.

Bagi yang menginginkan kombinasi bahan-bahan di bagian atas nasi, silakan memesan jamur dan sayap ayam goreng. Kalau ini, nasi dicampur dengan potongan-potongan jamur kancing seperti nasi goreng. Di atasnya ditaruh sayap ayam jago goreng dengan bumbu kuning (tradisional). Rasanya cenderung asin dan gurih.

Pengunjung resto Maja House, Sabrina, 25 tahun, mengakui menu nasi mangkuk ini seperti makanan rumahan. Takaran nasi, menurut dia, pas untuk disantap. "Gayanya macam-macam. Mau selera internasional atau Asia-Indonesia, tinggal pilih," tutur pegawai humas properti di Jakarta yang mengaku ketagihan dengan menu ini tersebut.
"Kalau lagi pingin yang gaya-gaya rasa Asia mirip-mirip nasi goreng Singapura, ya, pilih nasi mangkuk brokoli atau chicken chili," ia memberikan saran. Sedangkan untuk mereka yang menginginkan cita rasa khas Nusantara, "Cabai ikan tongkol suir, pokoknya gaya 'Indonesia banget'," tuturnya.

Untuk hidangan penutup, restoran ini menyediakan banyak pilihan. Salah satunya es krim teh hijau. Menikmati khasiat antioksidan teh hijau ternyata tidak hanya dengan cara menyeduh teh. Bisa juga melalui lembutnya es krim. Dua skup es krim dalam mangkuk putih akan menggoda pengunjung dengan aroma daun teh hijau.

Ditemani keripik apel supertipis dan renyah, si hijau dingin nan gurih ini menampilkan aksen rasa khas. Sensasi asam tiba-tiba muncul di tengah rasa manis dan gurihnya es krim. Selidik punya selidik, ternyata keripik apel Malang ini diolah dengan lemon. Fungsi lemon rupanya tak hanya untuk menegaskan rasa, tapi juga untuk menjaga penampilan warna.

"Awal bikin keripik apel enggak langsung jadi. Bikinnya rumit," tutur Yuyus. Takaran waktu saat mengolah apel ternyata harus benar-benar tepat. Belum lagi gula dalam apel perlu disiasati agar tak lengket saat pemanggangan. Teknik yang sangat rumit itu rupanya sepadan dengan keunikan rasa dan aromanya.

GILANG MUSTIKA RAMDANI


SELERA

Maja House

KONTAK
Jalan Terusan Sersan Bajuri Nomor 72, Bandung

HARGA NASI MANGKUK
l Chicken Chili
l Brocolli with Smoked Beef
l Sauted Spicy Minced Beef
l Champignon Mushroom with Fried Chicken Wing
l Tomato Cherry with Roasted Lamb
l Local Tuna Fish with Red Chili Sauce

@ Rp 27.500

HARGA MINUMAN

Es Krim Teh Hijau Rp 17.500

KOMENTAR CHEF

Yuyus Hayadi, Kepala Chef
"Resep tidak pakai penyedap rasa MSG (monosodium glutamat)."


KOMENTAR PENGUNJUNG

Sabrina, 25 tahun, warga Jakarta

"Gayanya macam-macam. Mau selera internasional atau Asia-Indonesia, tinggal pilih."

Berita terkait

Solo Indonesia Culinary Festival 2024, Ada Pembagian 1.000 Porsi Soto hingga Edukasi Kuliner

4 hari lalu

Solo Indonesia Culinary Festival 2024, Ada Pembagian 1.000 Porsi Soto hingga Edukasi Kuliner

Festival kuliner ini diharapkan jadi ajang promosi potensi kuliner daerah sekaligus memperkuat branding Solo sebagai Food Smart City.

Baca Selengkapnya

Chef Juna dan Renatta Kenalkan Dua Kuliner Khas Tanah Morotai

5 hari lalu

Chef Juna dan Renatta Kenalkan Dua Kuliner Khas Tanah Morotai

Chef Juna dan Chef Renatta kenalkan Siput Popaco dan Sayur Lilin dari Morotai

Baca Selengkapnya

Membawa Kuliner Sichuan ke Jakarta

7 hari lalu

Membawa Kuliner Sichuan ke Jakarta

Menikmati kuliner hotpot dan bbq dari Sichuan, Cina

Baca Selengkapnya

Perkumpulan Penyelenggara Jasa Boga Perjuangkan Pembuatan Produk Kuliner Khas Nusantara untuk Ekspor

8 hari lalu

Perkumpulan Penyelenggara Jasa Boga Perjuangkan Pembuatan Produk Kuliner Khas Nusantara untuk Ekspor

PPJI berharap ke depan ada produk-produk kuliner jenis lainnya yang bisa diekspor seperti halnya rendang.

Baca Selengkapnya

Ikan Arsik dan Mie Gomak Khas Danau Toba Jadi Incaran Wisatawan

14 hari lalu

Ikan Arsik dan Mie Gomak Khas Danau Toba Jadi Incaran Wisatawan

Ada dua masakan khas masyarakat sekitar Danau Toba yang menjadi incaran pelancong dari berbagai penjuru

Baca Selengkapnya

Solo Indonesia Culinary Festival 2024 Bakal Digelar di Stadion Manahan Solo, Catat Tanggalnya!

17 hari lalu

Solo Indonesia Culinary Festival 2024 Bakal Digelar di Stadion Manahan Solo, Catat Tanggalnya!

Bagi penggemar kuliner masakan khas Indonesia jangan sampai melewatkan acara Solo Indonesia Culinary Festival atau SICF 2024

Baca Selengkapnya

Datang ke Semarang Jangan Lupa Beli 10 Oleh-oleh Khas Ini

27 hari lalu

Datang ke Semarang Jangan Lupa Beli 10 Oleh-oleh Khas Ini

Selain terkenal destinasi wisatanya, Semarang memiliki ikon oleh-oleh khas seperti wingko dan lumpia. Apa lagi?

Baca Selengkapnya

10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

28 hari lalu

10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

Berikut ini deretan makanan paling aneh di dunia, di antaranya keju busuk asal Italia, Casu Marzu, dan fermentasi daging hiu.

Baca Selengkapnya

Jadi Nasabah KUR BRI Sejak Tahun 2000, Sate Klathak Pak Pong Ramai Diminati

29 hari lalu

Jadi Nasabah KUR BRI Sejak Tahun 2000, Sate Klathak Pak Pong Ramai Diminati

Di akhir pekan dan di hari libur panjang dapat menyembelih 40-50 ekor kambing sehari dengan omzet sekitar Rp35-50 juta per bulan.

Baca Selengkapnya

Singgah ke Cirebon saat Libur Lebaran, Jangan Lupa Cicip Tiga Kuliner Lezat dan Bersejarah Ini

30 hari lalu

Singgah ke Cirebon saat Libur Lebaran, Jangan Lupa Cicip Tiga Kuliner Lezat dan Bersejarah Ini

Cirebon memiliki sejumlah kuliner yang bersejarah dan memiliki cita rasa yang lezat.

Baca Selengkapnya