Softball Makin Naik Daun di Makassar

Reporter

Jumat, 31 Juli 2015 13:21 WIB

Pemain Indonesia berlari ke area lawan di pertandingan melawan Thailand dalam Softball South East Asian (SEA) Men's Championship di Arena Softball CPI, Makassar, Sulsel, 4 September 2014. TEMPO/Iqbal Lubis

TEMPO.CO, Makassar - Softball menjadi satu permainan yang diminati warga Makassar dan sekitarnya. Komunitas mulai terbangun bagi penyuka jenis olahraga ini. Mereka yang berhimpun per Maret lalu itu menamakan diri Komunitas Softball Phinisi.

“Mencari teman baru yang memiliki hobi sama adalah satu alasan komunitas ini dibentuk,” kata Ketua Komunitas Softball Phinisi, Janwar, seperti ditulis Koran Tempo Makassar, Jumat, 31 Juli 2015. Pekan ini berlangsung Kejuaraan Softball Wali Kota Makassar Cup 2015 di Lapangan Karebosi, Makassar.

Janwar bersama sepuluh kawannya sesama pendiri komunitas bermaksud memperkenalkan jenis olahraga yang populer di Amerika Serikat itu. “Bermain softball dapat melatih cara berpikir dan mengambil keputusan secara cepat,” ujarnya.

Janwar merujuk ucapannya itu pada kebutuhan akan konsentrasi yang tinggi ketika memukul bola. Bola yang lebih besar daripada pemukulnya, dia menambahkan, membuat pemain softball harus memukul dengan tepat agar bola melesat.

Donny Kusuma, aktor yang juga atlet softball profesional, mengatakan 60 persen permainan ini lebih mengandalkan otak, baru sisanya fisik. “Saya sepakat dengan wali kota yang menyebut ini sebagai permainan otak,” ujarnya.

Setelah memukul bola, kata Donny, setiap pemain dituntut langsung mengambil keputusan. Apakah mau lari atau mengambil poin berikutnya dengan tetap tinggal. “Jadi dituntut berpikir cepat,” tuturnya sesaat setelah berbagi tip bermain softball di lokasi yang sama.

Janwar mengenal softball sejak bangku sekolah dasar. Bersama kakaknya, ia sering menghabiskan waktu bermain softball di Lapangan Merdeka, Kabupaten Bone.

Setelah bergabung, Janwar bersama kawan-kawannya di Komunitas Softball Phinisi rutin berlatih bersama tiga kali dalam sepekan. Mereka berlatih setiap Selasa, Kamis, dan Sabtu di lapangan softball yang terletak di bagian barat Lapangan Karebosi.

Tak hanya di lapangan, para anggota komunitas ini juga sering bertemu di warung kopi Piccadilly. Pertemuan ini menjadi ajang untuk berbagi pengalaman seputar perkembangan permainan softball. Jika ada pemain softball profesional yang kebetulan jalan-jalan di Makassar, Janwar akan mengajaknya bertemu dengan para anggota komunitas dan berbagi pengalaman seputar dunia softball. Saat ini, anggotanya sekitar 40 orang, yang kebanyakan pelajar dan mahasiswa.

Sarung tangan (glove), pemukul (bat), pelindung tubuh, dan bola menjadi alat yang wajib disiapkan untuk bermain softball. Sayangnya, di wilayah Makassar, kita masih akan sangat kesulitan menemukan alat-alat ini. “Kami selalu pesan di Jakarta,” ucapnya. “Biasanya kami kumpulkan uang untuk membeli. Maklum, harganya cukup mahal.”

Jika berminat untuk bergabung, kata Janwar, cukup datang saat komunitas ini berlatih, sekaligus berkenalan dengan teman-teman komunitas. “Tidak ada syarat khusus. Hanya mengisi formulir,” katanya.

MUHCLIS ABDUH | IRMAWATI

Berita terkait

Penyitaan Rumah dalam Kasus Korupsi, Terbaru Rumah Syahrul Yasin Limpo dan Tamron Raja Timah Bangka

1 hari lalu

Penyitaan Rumah dalam Kasus Korupsi, Terbaru Rumah Syahrul Yasin Limpo dan Tamron Raja Timah Bangka

Penyitaan rumah dalam dugaan kasus korupsi Syahrul Yasin Limpo dan Tamron Raja Timah Bangka. Apa landasan penyitaan aset tersangka korupsi?

Baca Selengkapnya

KPK Geledah dan Sita Rumah Syahrul Yasin Limpo di Kota Makassar

1 hari lalu

KPK Geledah dan Sita Rumah Syahrul Yasin Limpo di Kota Makassar

Ali Fikri mengatakan tim penyidik telah melakukan penggeledahan sekaligus penyitaan satu unit rumah milik Syahrul Yasin Limpo di Kota Makassar.

Baca Selengkapnya

Garuda Indonesia: Penyebab Percikan Api Pesawat Pengangkut Calon Jemaah Haji Masih Diinvestigasi

1 hari lalu

Garuda Indonesia: Penyebab Percikan Api Pesawat Pengangkut Calon Jemaah Haji Masih Diinvestigasi

Salah satu tugas Garuda Indonesia adalah melakukan pemeriksaan serta perbaikan pesawat secara rutin dan regular.

Baca Selengkapnya

KPK Geledah Rumah Adik Syahrul Yasin Limpo di Makassar, Setelah Sita 1 Rumah SYL

2 hari lalu

KPK Geledah Rumah Adik Syahrul Yasin Limpo di Makassar, Setelah Sita 1 Rumah SYL

Nilai rumah mewah Syahrul Yasin Limpo yang disita KPK di Makassar tersebut diperkirakan sekitar Rp4,5 miliar.

Baca Selengkapnya

Kronologi Pesawat Garuda Jamaah Haji Makassar Mendarat Kembali karena Kerusakan Mesin

2 hari lalu

Kronologi Pesawat Garuda Jamaah Haji Makassar Mendarat Kembali karena Kerusakan Mesin

Jamaah calon haji Kloter 5 Embarkasi Makassar akhirnya bisa diterbangkan ke Madinah setelah Garuda mengganti pesawat

Baca Selengkapnya

Terkendala Gangguan Mesin, Garuda Indonesia Ganti Pesawat Calon Jemaah Haji

3 hari lalu

Terkendala Gangguan Mesin, Garuda Indonesia Ganti Pesawat Calon Jemaah Haji

Maskapai Garuda Indonesia mengganti pesawat calon jemaah haji Makassar karena ada gangguan pada mesin pesawat.

Baca Selengkapnya

Keluar Percikan Api, Penerbangan Haji Garuda Indonesia Rute Makassar-Madinah Kembali ke Landasan

3 hari lalu

Keluar Percikan Api, Penerbangan Haji Garuda Indonesia Rute Makassar-Madinah Kembali ke Landasan

Penerbangan Garuda Indonesia telah mendarat dengan selamat di Bandara Sultan Hasanuddin, Makassar pada pukul 17.15 LT.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Siapkan Jalur Fast Track di Medan dan Makassar untuk Penyelenggaraan Haji Tahun Depan

5 hari lalu

Pemerintah Siapkan Jalur Fast Track di Medan dan Makassar untuk Penyelenggaraan Haji Tahun Depan

Pemerintah Indonesia menargetkan penambahan layanan jalur cepat atau fast track Makkah route untuk penyelenggaraan haji di dua bandara

Baca Selengkapnya

Jakarta dan Makassar Catat Pemesanan Tertinggi di Hotel OYO pada Lebaran 2024

9 hari lalu

Jakarta dan Makassar Catat Pemesanan Tertinggi di Hotel OYO pada Lebaran 2024

Platform akomodasi OYO mencatat Jakarta dan Makassar adalah dua kota tertinggi pemesanan akomodasi selama Lebaran 2024

Baca Selengkapnya

Sederet Kasus Anggota TNI Bunuh Warga Sipil, Terakhir Terjadi di Nias dan Makassar

11 hari lalu

Sederet Kasus Anggota TNI Bunuh Warga Sipil, Terakhir Terjadi di Nias dan Makassar

Berikut sederet kejadian anggota TNI bunuh warga sipil. Terakhir Kopti SB personel TNI AL menembak pemuda RS, umur 18 tahun, di Kota Makassar.

Baca Selengkapnya