Angin Kencang, Tubuh Meriang? Ini Trik Menghindarinya

Reporter

Editor

Susandijani

Minggu, 22 Januari 2017 10:40 WIB

Ilustrasi pria berolahraga atau berlari. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta -Akhir-akhir ini cuaca di ibukota seringkali tidak menentu. Hujan bisa mengguyur sehari penuh yang disertai angin kencang. Tidak jarang juga hujan tersebut berselang-seling dengan panas terik di siang hari.

Cuaca seperti ini seringkali membuat tubuh bermasalah. Jika tidak memiliki kondisi tubuh yang bugar, bukan tidak mungkin kita akan jatuh sakit. Padahal, aktivitas sehari-hari harus tetap berjalan dalam kondisi seperti itu.

Baca juga: Jalan Cepat 3 Kilometer per Hari Turunkan Risiko Impotensi

Dokter Mila Desvita mengatakan berbagai penyakit yang sering muncul dalam kondisi seperti ini biasanya berkaitan dengan gangguan saluran nafas dan gangguan pencernaan. Keluhan umum misalnya batuk, influenza, demam, hingga radang tenggorokan.

Berbagai keluhan tersebut memang terkesan sepele. Namun, jika dibiarkan justru akan sangat mengganggu. Data dari World Health Organization menunjukkan penderita flu di Indonesia mencapai 4 juta orang per tahun. Dari jumlah tersebut, sekitar 200.000 di antaranya bahkan harus menjalani rawat inap.

Mila pun menyarankan agar melakukan aksi pencegahan agar kondisi tubuh tetap bugar. “Kuncinya adalah mengkonsumsi makanan yang bergizi, cukup istirahat, dan mengkonsumsi suplemen,” ujarnya.

Flu misalnya, berkaitan erat dengan ketahanan tubuh. Semakin kuat seseorang semakin kecil juga risiko terkena flu. Oleh karena itu, olahraga menjadi salah satu kunci untuk meningkatkan kebugaran tubuh guna menghadapi cuaca ekstrim.

Dokter spesialis olahraga Zaini menyarankan agar melakukan olahraga selama 150 menit dalam seminggu. Jika dirata-ratakan, olahraga harus dilakukan sekitar 20 menit-25 menit setiap harinya. Olahraga yang dipilih bisa bermacam-macam. Kendati demikian, dia menyarankan agar melakukan aktivitas fisik yang bisa bermanfaat bagi kesehatan jantung dan saluran pernafasan atas, peregangan otot, dan penguatan tulang.

Penderita flu juga justru disarankan untuk tetap aktif bergerak. Zaini menuturkan, jika hanya diistrahatkan daya tahan tubuh justru akan semakin merosot. Kendati demikian, aktivitas yang terlalu berat seperti olahraga juga sebaiknya dihindari.

Flu sebenarnya merupakan penyakit yang akan sembuh dalam sendirinya. Biasanya dibutuhkan waktu 3 hari-5 hari. Namun, jika sudah lebih dari tiga hari flu dan batuk belum menunjukkan gejala penyembuhan, sebaiknya segera memeriksakan diri ke dokter.

Jangan minum antibiotik
Salah satu pelakuan salah kaprah yang banyak dilakukan masyarakat adalah mengkonsumsi antibiotik. Padahal, antibiotik hanya ampuh membunuh kuman dan bakteri. Sementara itu, flu dan radang tenggorokan disebabkan oleh virus. Mengkonsumsi antibiotik terlalu sering justru akan menimbulkan resistensi yang berdampak buruk bagi kesehatan.

Dalam dunia kedokteran, antibiotik sebenarnya memiliki peran sangat besar. Antibiotik pada dasarnya adalah segolongan molekul yang dihasilkan oleh suatu mikroba terutama fungi dan jamur yang mempunyai fungsi menekan atau menghentikan proses biokimia dalam tubuh terutama infeksi. Obat jenis ini juga termasuk langka karena sejak 1987 tidak ada penemuan baru kelas antibiotik.

BISNIS

Baca juga:
Waspada, Wanita Lebih Rentan Terpapar Bahaya Asap
Olahraga Anda Sudah Ideal? Baca Dulu ini



Berita terkait

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

11 jam lalu

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

Bayi harus menjalani imunisasi karena beberapa alasan tertentu yang akan dibahas dalam artikel ini.

Baca Selengkapnya

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

17 jam lalu

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

Bayi penting untuk melakukan imunisasi secara rutin agar terhindar dari bahaya kesehatan mendatang. Lantas, apa saja bahaya bagi bayi yang tidak melakukan imunisasi?

Baca Selengkapnya

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

8 hari lalu

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

PT Indordesa-- anak perusahaan PT Konimex, meluncurkan produk makanan nutrisi dan perawatan kesehatan, FontLife One, di Kota Solo, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

9 hari lalu

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

Kehadiran itu membahayakan tujuan perjanjian, yaitu mengatur keseluruhan daur hidup plastik untuk melindungi kesehatan manusia dan lingkungan.

Baca Selengkapnya

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

9 hari lalu

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

Presiden Joko Widodo atau Jokowi acap menyampaikan keresahannya soal warga negara Indonesia yang berbondong-bondong berobat ke negara lain, alih-alih dalam negeri.

Baca Selengkapnya

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

10 hari lalu

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

Ternyata lima masalah ini menjadi penyebab penderita diabetes sulit tidur.

Baca Selengkapnya

Penelitian Ungkap Pelet Plastik Daur Ulang dari Indonesia Mengandung 30 Bahan Kimia Beracun dengan Konsentrasi Tinggi

10 hari lalu

Penelitian Ungkap Pelet Plastik Daur Ulang dari Indonesia Mengandung 30 Bahan Kimia Beracun dengan Konsentrasi Tinggi

Proyek penelitian di 13 negara ini bertujuan meningkatkan kesadaran global tentang bahan kimia berbahaya dalam plastik daur ulang

Baca Selengkapnya

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

10 hari lalu

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

Presiden Jokowi mengungkapkan PR besar Indonesia di bidang kesehatan. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

14 hari lalu

Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

Pakta Konsumen Nasional meminta pemerintah untuk memenuhi hak konsumen tembakau di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

17 hari lalu

Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

Kesehatan mental lebih dari sekadar gangguan atau kecacatan mental yang diderita seseorang. Psikolog beri penjelasan.

Baca Selengkapnya