Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Karier Torro Margens, dari Aktor Hingga Supir Omprengan

Reporter

Editor

Mitra Tarigan

image-gnews
Aktor Torro Margens saat ditemuai di Jakarta pada 4 Oktober 2016. Aktor senior itu menghembuskan nafas terakhirnya dini hari tadi (Jumat, 4 Januari 2019) pukul 00.45 WIB. dok.TEMPO
Aktor Torro Margens saat ditemuai di Jakarta pada 4 Oktober 2016. Aktor senior itu menghembuskan nafas terakhirnya dini hari tadi (Jumat, 4 Januari 2019) pukul 00.45 WIB. dok.TEMPO
Iklan

TEMPO.CO, JakartaTorro Margens meninggal hari ini, 4 Januari 2019. Ia sangat khas memerankan berbagai tokoh antagonis dalam film layar perak. Tahukah Anda ternyata ada profesi lain yang pernah dilakoni pria berwajah sangar ini?

Baca: Aktor Senior Torro Margens Meninggal, Ini 3 Fakta Uniknya

1. Sutradara
Torro mulai aktif di industri film sejak tahun 1970an. Perannya memang kebanyakan menjadi sosok yang jahat, baik di film drama, horor maupun aksi. Namun, ia juga menjajal menjadi sutradara. Beberapa film yang pernah disutradarai oleh Torro adalah "Bercinta dalam Duka" (1984), "Preman" (1985), "Yang Perkasa" (1986), "Pernikahan Berdarah" (1987), "Lukisan Berlumur Darah" (1988) dan "Cinta Berdarah" (1989). Lalu "Sepasang Mata Maut" (1989), "Prabu Anglingdarma" (1990), "Prabu Anglingdarma 2" (1990), "Saur Sepuh V (Istana Atap Langit)" (1992), "Surgaku Nerakaku" (1994) dan "Kabut Asmara" (1994).

2. Penata Skenario
Selain menjadi sutradara, di antara beberapa film yang disebut di atas, Torro pun bertindak sebagai pemain sekaligus penata skenario.

Kabar duka meninggalnya aktor yang dikenal dengan peran antagonisnya itu disampaikan anaknya, Toma Margens melalui akun Instagram pribadinya. "Minta maaf atas semua kesalahan ayah, ya temen-temen," tulis dia di unggahannya, Jumat, 4 Januari 2019," tulis Toma dalam keterangan fotonya. tabloidbintang.com

3. Aktor FTV dan Sinetron
Tak hanya film, Torro juga aktif dalam beberapa FTV dan Sinetron. Saat itu perekonomian Torro Margens mulai bangkit setelah tahun 1999. Banyak sinetron yang ia bintangi. Di antaranya "Melangkah Di Atas Awan", "Balada Dangdut", "Keluargaku Sorgaku", "PadaMu Kubersimpuh", "Serpihan Badai", "Hidayah", "Rahasia Ilahi", "Tukang Bubur Naik Haji The Series" dan yang paling baru "Utusan Dari Surga".

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

4. Pembawa Acara
Beberapa kali membintangi film horor, Torro akhirnya didapuk membawakan program misteri "Gentayangan" di salah satu stasiun televisi swasta. Dari sini, namanya makin dikenal luas.

Baca: Selain jadi Aktor, Torro Margens Pernah Bela Kaum Tergusur

5. Supir Omprengan
Torro Margens terjun ke dunia akting lebih dari 40 tahun lalu. Pernah menjadi bintang film, Torro Margens kemudian banting setir ke belakang layar. Cobaan kemudian datang. Industri film lokal kolaps. Saat film mati suri, Torro Margens hijrah ke sinetron demi kelangsungan ekonomi keluarganya. Cobaan kembali menghadang Torro Margens saat krisis ekonomi melanda Tanah Air di pengujung 1990-an. Torro Margens tidak punya penghasilan karena tidak main sinetron untuk beberapa lama. Untuk menghidupkan keluarga Torro Margens menjadi supir omprengan. "Sedih juga kalau mengingat masa itu. Tapi saya dapat pelajaran banyak dari kejadian semua itu. Ya, yang pastinya perjalanan hidup saya ini sangat berwarna dan mudah-mudahan bisa memotivasi anak-anak saya dan orang lain," kata Torro Margens kepada Tabloid Bintang Indonesia pada 2005 lalu.

ANTARA | TABLOID BINTANG

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Park Sung Hoon, Penonton Queen of Tears Kesal hingga Permohonan Maaf

2 hari lalu

Park Sung Hoon dalam Queen of Tears. Dok. tvN
Park Sung Hoon, Penonton Queen of Tears Kesal hingga Permohonan Maaf

Aktor Korea Selatan, Park Sung Hoon membuat para penonton Queen of Tears terbawa suasana kesal


Rio Reifan Kembali Ditangkap atas Kasus Narkoba, Polisi Sita Sabu, Ekstasi hingga Obat Keras

4 hari lalu

Rio Reifan sudah 4 kali tertangkap dalam kasus narkoba. Pada 8 Januari 2015, Rio pertama kali ditangkap karena kedapatan bertransaksi sabu. Rio kembali mendekam di penjara setelah berpesta sabu di tempat hiburan malam di Bekasi pada 13 Agustus 2017. Rio kembali ditangkap polisi pada 13 Agustus 2019 dengan barang bukti 0,0129 gram sabu. Paling anyar, Rio kembali ditangkap polisi karena kembali menggunakan narkoba pada Senin malam, 19 April 2021. TEMPO
Rio Reifan Kembali Ditangkap atas Kasus Narkoba, Polisi Sita Sabu, Ekstasi hingga Obat Keras

Polres Metro Jakarta Barat menangkap aktor Rio Reifan dalam kasus penyalagunaan narkotika di kediamannya di Jakarta Barat pada Jumat, 26 April 2024.


Pentingnya Peran Perempuan Dalam Keluarga dan Dunia Profesional

4 hari lalu

TalKshop Hari Kartini bertajuk 'Perempuan dan Perannya '/Nakara
Pentingnya Peran Perempuan Dalam Keluarga dan Dunia Profesional

Refleksi terhadap dinamika peran perempuan dalam berbagai aspek kehidupan dalam memperingati Hari Kartini.


Kang Dong Won Membintangi Film The Plot, Simak Sinopsisnya

7 hari lalu

Kang Dong Won. (Soompi)
Kang Dong Won Membintangi Film The Plot, Simak Sinopsisnya

The Plot yang dibintangi Kang Dong Won dijadwalkan tayang perdana di bioskop Korea Selatan pada 29 Mei 2024


Ryan Gosling Menyebut Keluarganya Sebagai Bintang Utara, Apa Artinya?

7 hari lalu

Ryan Gosling dalam film The Fall Guy. Dok. Universal Pictures
Ryan Gosling Menyebut Keluarganya Sebagai Bintang Utara, Apa Artinya?

Aktor Ryan Gosling, pemeran dalam film The Fall Guy (2024) dan Barbie (2023) menjuluki Eva Mendes dan putrinya sebagai bintang utara


Cerita Byeon Woo Seok Pernah Ditolak Casting 100 Kali Sebelum Sukses Jadi Aktor

7 hari lalu

Kim Hye Yoon dan Byeon Woo Seok dalam poster drama Lovely Runner. Dok. Vidio
Cerita Byeon Woo Seok Pernah Ditolak Casting 100 Kali Sebelum Sukses Jadi Aktor

Bagaimana Byeon Woo Seok jatuh bangun membangun kariernya di dunia seni peran?


Gen Z Dikenal Selalu Ingin Memaknai Hidup

9 hari lalu

Marina Beauty Journey 2024/Marina
Gen Z Dikenal Selalu Ingin Memaknai Hidup

Karakter Gen Z berevolusi menjadi pribadi yang lebih sadar untuk memaknai kehidupan tidak mementingkan kebahagiaan sendiri.


Apa Itu Deepfake? Mengenali Kecenderungan Bahayanya

9 hari lalu

Ilustrasi artificial intelligence (AI). (Antara/Pixabay)
Apa Itu Deepfake? Mengenali Kecenderungan Bahayanya

Deepfake video palsu yang dibuat menggunakan perangkat lunak digital


4 Tips Tingkatkan Performa Setelah Libur Lebaran

12 hari lalu

Ilustrasi dua wanita bekerja dalam satu ruangan. Foto: Freepik.com/Pressfoto
4 Tips Tingkatkan Performa Setelah Libur Lebaran

Simak tips meningkatkan semangat bekerja setelah libur lebaran agar kamu lebih fresh.


5 Tips Cari Kerja di Perusahaan Keren Lewat LinkedIn

15 hari lalu

Ilustrasi wanita karier. Shutterstock.com
5 Tips Cari Kerja di Perusahaan Keren Lewat LinkedIn

Kebanyakan perusahaan memerlukan kombinasi hardskill dan softskill yang baik untuk berkarier di dunia kerja. Ini tips cari kerja lewat LinkedIn.