Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

6 Kebiasaan Pemicu Sakit Punggung, Suka Makanan Cepat Saji

image-gnews
Sebagian wanita merasakan sakit punggung kala haid. Tabloidbintang.com
Sebagian wanita merasakan sakit punggung kala haid. Tabloidbintang.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sakit punggung tentu tidak ingin dirasakan oleh setiap orang. Sebab, selain memberikan rasa tidak nyaman, masalah ini bahkan dapat mengganggu dan membatalkan aktivitas yang telah dijadwalkan.

Baca juga: Orang Tua Perlu Tahu, Terlalu Higienis Bikin Anak Mudah Sakit

Situs Mayo Clinic dan Fitnea memaparkan enam kebiasaan yang tanpa disadari dapat menyebabkan sakit punggung. Apa sajakah itu?

1. Membawa beban berat

Bagi Anda yang suka membawa beban berat, terlebih lagi diletakkan pada sebelah bahu, tubuh pun akan jadi tak seimbang dan menyebabkan sakit punggung. Oleh karena itu, usahakan jangan membawa beban yang terlalu berat. Beban ideal yang aman dibawa adalah 10 persen dari berat tubuh Anda.

2. Kurang olahraga

Olahraga dapat membentuk otot yang kuat untuk menopang punggung. Jika kurang olahraga, otot akan jadi lemah dan kekuatan tulang belakang akan mengendur. Melakukan peregangan pada punggung adalah satu langkah untuk kurangi sakit punggung.

3. Kasur tak nyaman

Kasur sebaiknya diganti setelah dipakai selama 8 sampai 10 tahun. Jika lebih dari itu, kekuatan kasur untuk menopang tubuh sudah berkurang. Pilihlah kasur yang tidak terlalu lembek atau terlalu keras. Pastikan pula lengkungan tulang belakang tidak tenggelam atau kaku saat berbaring di atas kasur, agar nantinya dapat bangun tanpa sakit punggung.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

4. Stres

Jika pikiran stres, seluruh tubuh akan ikut stres. Tak terkecuali otot pada bagian belakang dan leher yang jadi menegang. Apabila Anda terus stres, otot-otot tersebut jadi tak bisa rileks dan menimbulkan rasa sakit. Melakukan meditasi dan mandi air hangat dipercaya bisa mengurangi hal ini.

5. Sering makan junk food

Makanan cepat saji atau junk food memiliki kalori yang tinggi tapi nutrisinya sangat rendah dan bisa menyebabkan kegemukan. Bobot tubuh yang bertambah biasanya akan menumpuk pada area punggung. Selain itu, kelebihan berat badan juga dapat menyebabkan pinggul jadi maju ke depan dan menekan tulang belakang. Oleh karena itu, tak heran banyak dari mereka yang berbadan besar sering mengalami sakit punggung.

Baca juga: Sandiaga Uno Pulih, Kapan Sebaiknya Berolahraga setelah Sakit?

6. Duduk seharian

Duduk berlama-lama di depan komputer saat bekerja dapat mengganggu postur tubuh yang menyebabkan sakit pada otot punggung karena tidak aktif bergerak. Duduk juga memberikan 50 persen beban tubuh pada tulang belakang. Jika pekerjaan menuntut Anda untuk duduk berlama-lama, pastikan posisinya benar, tidak terlalu membungkuk dan tidak terlalu tegak.

SARAH ERVINA DARA SIYAHAILATUA | MAYOCLINIC | FITNEA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Lagi, Pembocor Kasus Boeing Mendadak Meninggal Dunia

1 jam lalu

Badan pesawat Alaska Airlines Penerbangan 1282 Boeing 737-9 MAX, yang terpaksa melakukan pendaratan darurat dengan celah di badan pesawat, terlihat selama penyelidikan oleh Dewan Keselamatan Transportasi Nasional (NTSB) di Portland, Oregon, AS. 7 Januari 2024. NTSB/Handout melalui REUTER
Lagi, Pembocor Kasus Boeing Mendadak Meninggal Dunia

Seorang pelapor yang menuduh pemasok Boeing mengabaikan cacat produksi 737 MAX telah meninggal dunia


Alami Burnout karena Merawat Orang Tua Demensia, Begini Saran Pakar

19 jam lalu

Ilustrasi wanita tersenyum pada orang tua atau lansia di panti jompo. shutterstock.com
Alami Burnout karena Merawat Orang Tua Demensia, Begini Saran Pakar

Merawat orang tua dengan demensia menyebabkan burnout, apalagi jika Anda harus merawat anak juga alias generasi sandwich. Simak saran pakar.


Olahraga-olahraga Kardio Ini Bisa Dilakukan di Rumah

1 hari lalu

Wanita menggunakan Skipping atau lompat tali. shutterstock.com
Olahraga-olahraga Kardio Ini Bisa Dilakukan di Rumah

Saat dilakukan secara teratur, olahraga kardio dapat meningkatkan daya tahan tubuh secara keseluruhan, membakar lemak dan lainnya.


Olahraga dan Modifikasi Gaya Hidup, Investasi Kesehatan bagi Anak Muda

2 hari lalu

Ilustrasi perempuan olahraga/Asics
Olahraga dan Modifikasi Gaya Hidup, Investasi Kesehatan bagi Anak Muda

Olahraga bisa menjadi investasi kesehatan di masa datang dan penting bagi anak muda zaman sekarang mengubah gaya hidup sehat dengan rajin berolahraga.


Dunia Olahraga Berlari: Berikut 4 Tips Lari Cepat yang Aman

3 hari lalu

Ilustrasi berlari. Shutterstock
Dunia Olahraga Berlari: Berikut 4 Tips Lari Cepat yang Aman

Berlari cepat atau sprint ternyata memiliki segudang manfaat bagi kesehatan tubuh. Namun ada beberapa hal yang harus diperhatikan agar lari cepat aman


5 Fakta menarik Hot Dog, Dibawa ke Luar Angkasa hingga Harga Mencapai Puluhan Juta

3 hari lalu

Menu Long Tail Hotdog di Three house Cafe di Jalan Hasnudin, Bandung, Jawa Barat. TEMPO/Aditya Herlambang Putra
5 Fakta menarik Hot Dog, Dibawa ke Luar Angkasa hingga Harga Mencapai Puluhan Juta

Sebagai makanan cepat saji yang populer, hot dog memiliki bulan perayaan nasional. Untuk merayakannya sebuah restoran di New York menjual hot dog seharga 37 juta rupiah


Kenali Dampak Stres pada Diabetes dan Cara Mengelolanya

3 hari lalu

Ilustrasi stres. TEMPO/Subekti
Kenali Dampak Stres pada Diabetes dan Cara Mengelolanya

Stres fisik, seperti saat sakit atau cedera, gula darah juga bisa meningkat, yang dapat mempengaruhi penderita diabetes tipe 1 maupun tipe 2.


Psikiater: Jangan Ukur Kebahagiaan Berdasar Standar Orang Lain

3 hari lalu

Ilustrasi wanita bahagia. Unsplash.com/Priscilla du Preez
Psikiater: Jangan Ukur Kebahagiaan Berdasar Standar Orang Lain

Faktor penghambat kebahagiaan kerap berasal dari tekanan dalam diri untuk mencapai sesuatu dari standar mengukur kebahagiaan orang lain.


Tips Psikiater untuk Mengusir Rasa Tak Bahagia

3 hari lalu

Menulis jurnal setiap hari bisa menjadi salah satu cara untuk mengatasi gangguan kecemasan. (Pexels/Alina Vilchenko)
Tips Psikiater untuk Mengusir Rasa Tak Bahagia

Rutin menulis jurnal bersyukur atau gratitude journal, semacam buku harian, bisa menjadi salah satu cara mengusir perasaan tidak bahagia.


4 Hal yang Perlu Dipersiapkan sebelum Mengikuti Lari Maraton bagi Pemula

4 hari lalu

Pelari Indonesia Agus Prayogo (kiri) berlari pada lomba maraton SEA Games 2023 di kawasan situs warisan budaya dunia UNESCO Angkor Wat, Siem Reap, Kamboja, Sabtu 6 Mei 2023. Pelari asal Jawa Barat tersebut berhasil meraih medali emas pertama untuk cabang atletik. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
4 Hal yang Perlu Dipersiapkan sebelum Mengikuti Lari Maraton bagi Pemula

Berikut langkah-langkah yang perlu dipersiapkan sebelum mengikuti lari maraton bagi para pemula.