Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Punya Anak Kembar Lewat Proses Bayi Tabung, Pahami Risikonya

Reporter

image-gnews
An Hui beristirahat bersama ketiga anak kembarnya di kantornya di Xishuangbanna, Provinsi Yunnan, Cina, 5 Desember 2018. Ketiga anak kembar itu lahir lewat proses bayi tabung atau fertilisasi in-vitro (IVF) dengan pembuahan sel telur oleh sel sperma dari An Hui dan Ye Jianbin. REUTERS/Jason Lee
An Hui beristirahat bersama ketiga anak kembarnya di kantornya di Xishuangbanna, Provinsi Yunnan, Cina, 5 Desember 2018. Ketiga anak kembar itu lahir lewat proses bayi tabung atau fertilisasi in-vitro (IVF) dengan pembuahan sel telur oleh sel sperma dari An Hui dan Ye Jianbin. REUTERS/Jason Lee
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Proses bayi tabung menjadi pilihan banyak orang yang lama tak memiliki keturunan karena berbagai masalah. Kelahiran anak kembar menjadi salah satu yang bisa pasangan suami istri harapkan saat menjalani proses bayi tabung atau in-vitro fertilization (IVF). Namun, ini bukannya tanpa risiko.

"Kemungkinan mendapatkan bayi kembar itu kurang dari lima persen tapi tidak disarankan, kenapa? Berisiko komplikasi, misalnya kelahiran prematur, " ujar ginekolog di Alpha IVF & Women Specialist, Dr. Lam Wei Kian.

Selain itu, bayi juga berisiko lahir dengan berat badan rendah dan memiliki kemungkinan bertahan lebih kecil menurut ahli kesehatan, seperti dikutip dari WebMD. Pada ibu, ada risiko terkena pre-eklampsia, diabetes gestasional, dan pendarahan sebelum dan sesudah persalinan.

Namun, menurut Lam, ada cara untuk mengurangi risiko kelahiran prematur yakni pemberian obat khusus agar rahim rileks dan mengurangi kontraksi.

"Ada cara yang kita bisa lakukan untuk kurangi bersalin prematur, pemberian obat agar rahim rileks, mengurangi kontraksi, semasa 24 minggu ke atas, injeksi pada ibu untuk mematangkan (fungsi) paru-paru. Kelahiran prematur berisiko paru-paru tidak matang (sempurna fungsinya)," katanya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dari sisi makanan, sebenarnya tidak ada pantangan khusus bagi ibu yang menjalani IVF. Mereka tetap perlu mengonsumsi makanan bergizi secara seimbang.

"Kami sebagai dokter tidak hanya menganjurkan konsumsi makanan sehat, jangan campur dengan obat tradisional. Kita tidak tahu kandungan di dalam obatnya, mungkin ada hormon yang mempengaruhi kinerja obat injeksi," tutur Lam.

Sebelum menjalani IVF, pasangan suami istri harus berkonsultasi dengan dokter dan menjalani serangkaian tes, mulai dari darah untuk menentukan perawatan yang diperlukan jika ternyata ada masalah dalam sistem reproduksi. Prosedur berikutnya, pemberian injeksi atau obat-obatan untuk meningkatkan kesuburan, lalu injeksi GnRH dan pengambilan sel telur, diikuti pengambilan sperma. Kalau sperma cukup, tinggal mencemplungkannya ke sel telur dalam cawan petri.

Di laboratorium, ahli embrio akan memantau embrio hingga siap ditanamkan ke rahim. Umumnya, proses IVF membutuhkan waktu lima sampai enam minggu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Sekali Gagal, Badak Pahu Akan Kembali Diambil Sel Telurnya untuk Teknologi Bayi Tabung

27 Februari 2024

Kematian Badak Sumatera di Kalimantan
Sekali Gagal, Badak Pahu Akan Kembali Diambil Sel Telurnya untuk Teknologi Bayi Tabung

Terinspirasi keberhasilan pada Badak Putih di Afrika dan hewan cerpelai. Tantangan antara lain bawa sel telur cepat-cepat ke lab IPB di Bogor.


Kasus Infertilitas Banyak di Daerah Maju, Ginekolog Beri Saran Pengobatan

28 Januari 2024

Ilustrasi pasangan dan kesuburan. Shutterstock.com
Kasus Infertilitas Banyak di Daerah Maju, Ginekolog Beri Saran Pengobatan

Ade berbagai penyebab infertilitas yang banyak terjadi di daerah maju. Ginekolog memberi penjelasan dan ragam pengobatan.


Cerita Si Kembar Berprestasi, Selalu Bersama dari TK hingga Kuliah di Fakultas Kedokteran

23 September 2023

Foto Hamdan Rizqi dan Syukron Rizqi mahasiswa FK UM Surabaya. Foto/um-surabaya.ac.id
Cerita Si Kembar Berprestasi, Selalu Bersama dari TK hingga Kuliah di Fakultas Kedokteran

Sepasang kakak-adik kembar berhasil diterima di Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Muhammadiyah (UM) Surabaya.


Inilah Ciri-ciri Hamil Anak Kembar

14 September 2023

Ilustrasi ibu hamil liburan. Dok. Pixabay
Inilah Ciri-ciri Hamil Anak Kembar

Kadar HCG yang lebih tinggi dari yang biasanya dapat mengindikasikan tengah hamil anak kembar.


Anak Ketiga Elon Musk dan Grimes Terungkap, Namanya Techno Mechanicus

10 September 2023

Elon Musk dan Grimes tiba di Metropolitan Museum of Art Costume Institute Gala (Met Gala) (7/5/2018). REUTERS/Carlo Allegri (REUTERS/CARLO ALLEGRI)
Anak Ketiga Elon Musk dan Grimes Terungkap, Namanya Techno Mechanicus

Elon Musk dan Grimes juha memiliki anak laki-laki yang dipanggil X dan anak perempuan yang dipanggil Y


Ragam Menu Sehat Untuk Perbaiki Kesuburan

26 Juli 2023

Puding susu sebagai salah satu kreasi resep menu buka puasa untuk pencuci mulut/Foto: Shutterstock
Ragam Menu Sehat Untuk Perbaiki Kesuburan

Masalah kesuburan dapat disebabkan karena pola makan yang tidak sehat


Kilas Balik Louise Brown, Bayi yang Lahir dari Program Bayi Tabung Pertama

25 Juli 2023

Ilustrasi Janin. dailymail.co.uk
Kilas Balik Louise Brown, Bayi yang Lahir dari Program Bayi Tabung Pertama

Louise Brown adalah bayi yang yang lahir dari program bayi tabung pertama


Begini Inovasi Teknologi Bayi Tabung Sejak 45 Tahun Lalu

25 Juli 2023

Ilustrasi janin kembar. shutterstock.com
Begini Inovasi Teknologi Bayi Tabung Sejak 45 Tahun Lalu

Bayi tabung adalah proses pembuahan atau pertemuan antara sel sperma dengan sel telur dan terjadi dalam sebuah tabung kaca, bukan di tuba fallopi.


Teknologi Ini Bantu Tingkatkan Keberhasilan Kehamilan Melalui Program Bayi Tabung

19 Juli 2023

Konferensi Pers Morula IVF Indonesia Melayani Bayi Tabung selama 25 Tahun Melayani Masyarakat /Morula IVF
Teknologi Ini Bantu Tingkatkan Keberhasilan Kehamilan Melalui Program Bayi Tabung

Teknologi itu untuk mendeteksi masalah kromosom pada embrio sehingga dapat mencegah terjadinya keguguran pada pasien ibu dan calon bayi tabung


Alasan Ashley Graham Berhenti Menyusui Anak Kembarnya di Usia 5 Bulan

11 Februari 2023

Ashley Graham. Instagram.com/@ashleygraham
Alasan Ashley Graham Berhenti Menyusui Anak Kembarnya di Usia 5 Bulan

Awalnya Ashley Graham merasa tidak kesulitan untuk menyusui anak kembarnya