Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Cuaca Panas dan Kulit Terbakar Sinar Matahari, Pakar Bagi Cara Merawatnya

Reporter

image-gnews
Ilustrasi kulit terbakar sinar matahari atau sunburn (Freepik)
Ilustrasi kulit terbakar sinar matahari atau sunburn (Freepik)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Memasuki musim kemarau, cuaca panas, dan kulit pun rentan terbakar sinar matahari. Jika tidak dirawat dengan benar kulit terbakar sinar matahari bisa mengakibatkan kerusakan kulit parah dan risiko kanker kulit.

Angela Rosoff, pakar kecantikan dan kebugaran di San Francisco, Amerika Serikat, membagi langkah-langkah untuk mengatasi kulit terbakar sinar matahari.

Bilas dengan air
"Jika berada di bawah sinar matahari untuk waktu lama, cepat masuk ruangan dan mandi air dingin untuk menghilangkan penyebab iritasi kulit seperti klorin dan air garam," kata Rosoff kepada Fox News Digital.

Beri pelembap
"Saat kulit masih basah, pakai pelembap yang mengandung lidah buaya pada kulit yang terbakar, biarkan menyerap, dan lapisi dengan minyak jojoba yang cepat menyerap," sarannya.

Kurangi rasa perih
Cara terbaik saat kulit perih akibat terbakar sinar matahari adalah minum obat antiperadangan seperti ibuprofen. "Obat ini bukan hanya segera meredakan perih tapi juga mengurangi pembengkakan agar kulit cepat pulit," tutur Rosoff.

Tetap terhidrasi
Kulit terbakar sering diikuti gejala seperti mulut kering, kelelahan, dan kepala terasa melayang, kata Rosoff. "Sudah pasti ini tanda dehidrasi karena hilangnya kelembapan tubuh karena meredakan rasa panas di permukaan kulit," tuturnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Cari kesejukan
Keringat akan membuat kulit terbakar semakin perih. Coba atasi dengan membuka jendela dan pintu agar udara sejuk masuk ke ruangan."Pakai baju longgar dengan bahan yang adem seperti katun, linen, atau sutra untuk membuat kulit bernapas," saran Rosoff.

Jangan dikelupas
"Kulit akan melepuh dan mengelupas. Biarkan mengelupas dengan sendirinya," ujarnya. Bila dikelupas maka akan membuat kulit semakin perih dan tubuh pun rentan terpapar bakteri berbahaya.

Lindungi diri
Penting untuk melindungi kulit setiap kali keluar rumah. Lengkapi dengan tabir surya dengan SPF tinggi sebagai bagian perawatan kulit harian dan gunakan pakaian yang bisa melindungi dari sinar ultraviolet, pesan Rosoff. 

Pilihan Editor: Dokter Ungkap Kulit Wajah yang Sehat

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


58 Persen Pria Tak Pernah Pakai Pelembap yang Penting buat Kulit Sehat

21 jam lalu

Ilustrasi Pria Merawat Kulit/Instagram - Norm.id
58 Persen Pria Tak Pernah Pakai Pelembap yang Penting buat Kulit Sehat

Sebuah jajak pendapat menyebut mayoritas pria tak pernah atau jarang pakai pelembap yang penting untuk kulit sehat.


Produk dengan Kandungan Aloe Vera Cocok untuk Kulit Sensitif

2 hari lalu

SoSoft luncurkan detergen tumbuhan dengan softener alami aloe vera/Wings
Produk dengan Kandungan Aloe Vera Cocok untuk Kulit Sensitif

Tingkat toleransi kulit orang berbeda-beda terhadap bahan kimia


3 Tips Hindari Heatstroke saat Liburan Musim Panas di Eropa

4 hari lalu

Ilustrasi liburan musim panas. Freepik.com/Master1305
3 Tips Hindari Heatstroke saat Liburan Musim Panas di Eropa

Berikut ini beberapa tips agar tetap aman liburan musim panas di tengah terik matahari


Viral di Media Sosial Tabir Surya Bisa Sebabkan Kanker Kulit, Pakar Beri Tanggapan

12 hari lalu

Ilustrasi memakai tabir surya. Freepik.com/pvproductions
Viral di Media Sosial Tabir Surya Bisa Sebabkan Kanker Kulit, Pakar Beri Tanggapan

Kreator konten mengklaim sinar matahari bukan penyebab kanker kulit tapi zat kimia yang terdapat pada tabir surya. Benarkah demikian?


Tips Tetap Aman kala Cuaca Panas Membara

12 hari lalu

Ilustrasi wanita di bawah paparan sinar matahari. Freepik.com
Tips Tetap Aman kala Cuaca Panas Membara

Cuaca Pakar mengingatkan gagal mempersiapkan diri menghadapi cuaca panas bisa berbahaya bagi kesehatan. Berikut yang perlu dilakukan.


Dokter Ungkap Kulit Wajah yang Sehat

16 hari lalu

ilustrasi membersihkan wajah (pixabay.com)
Dokter Ungkap Kulit Wajah yang Sehat

Beberapa indikator kulit wajah yang sehat antara lain permukaan tidak terlihat kusam sebum terkontrol baik, terhidrasi, dan tekstur kenyal.


Saran Pelaku Usaha buat yang Ingin Berkebun di Perkotaan

21 hari lalu

Ilustrasi urban farming/berkebun di perkotaan. Shutterstock
Saran Pelaku Usaha buat yang Ingin Berkebun di Perkotaan

Berikut saran bagi yang ingin memulai hobi berkebun di wilayah perkotaan, di mana lahan bebas tanam biasanya terbatas.


Sambut Hari Lansia Nasional: 5 Tips Perawatan Kulit Bagi Usia 60 Tahun ke Atas

27 hari lalu

Ilustrasi wanita tersenyum pada orang tua atau lansia di panti jompo. shutterstock.com
Sambut Hari Lansia Nasional: 5 Tips Perawatan Kulit Bagi Usia 60 Tahun ke Atas

Perawatan kulit untuk lanjut usia (lansia) menjadi semakin relevan dalam konteks perayaan Hari Lansia Nasional (HLUN) yang diperingati 29 Mei


Dokter Kulit Ingatkan Jemaah Haji Pakai Pelembap dan Tabir Surya

30 hari lalu

Ilustrasi tabir surya (Pixabay.com)
Dokter Kulit Ingatkan Jemaah Haji Pakai Pelembap dan Tabir Surya

Jemaah haji diminta memperhatikan penggunaan pelembap dan tabir surya dengan SPF yang sesuai saat cuaca panas seperti sekarang.


Dermatolog Bagi Tips Jaga Kesehatan Kulit di Dalam Pesawat Terbang

36 hari lalu

ilustrasi penumpang pesawat (pixabay.com)
Dermatolog Bagi Tips Jaga Kesehatan Kulit di Dalam Pesawat Terbang

Penggunaan produk perawatan kulit secara higienis penting untuk menjaga kulit tetap sehat dan lembap selama berada di pesawat terbang.