4 Tips Agar Sarapan jadi Kebiasaan

Reporter

Tempo.co

Editor

Mitra Tarigan

Kamis, 19 April 2018 08:45 WIB

FPC. Sarapan Sehat. Shutterstock

TEMPO.CO, Jakarta - Sarapan sering disebut waktu paling penting dalam satu hari. Mengonsumsi sarapan yang sehat memiliki manfaat besar bagi tubuh manusia. Tidak hanya dapat memperbaiki metabolisme tubuh, namun juga sarapan bisa menjaga kesehatan otak. Sarapan juga bisa menjaga kewaspadaan mental, pemeliharaan massa otot dan menjaga pencernaan tetap baik.

Herbalife Nutrition melansir survei bertajuk 'Survei Sarapan Sehat di Asia Pasifik' yang bertujuan untuk mengetahui kebiasaan dan pola sarapan serta kebiasaan konsumsi makanan bagi konsumen di Asia Pasiflk. Survei ini dilakukan terhadap 5.500 responden di 11 negara Asia Pasifik. Mereka adalah Australia, Hong Kong, Indonesia, Jepang, Korea, Malaysia, Filipina, Singapura, Taiwan, Thailand, dan Vietnam ini menemukan bahwa mayoritas responden memahami akan pentingnya sarapan sehat dalam meningkatkan kesehatan dan mengelola berat badan.

Khusus untuk Indonesia, Senior Director & Country General Manager Herbalife Nutrition Indonesia, Andam Dewi, mengatakan bahwa 71 persen responden setuju bahwa sarapan di pagi hari merupakan waktu makan yang paling penting dibanding makan siang dan makan malam. Sayangnya, mayoritas menu sarapan masyarakat Indonesia adalah makanan berkabohidrat tinggi, yakni 56 persen seperti roti dan mi, serta 41 persen berupa minuman panas seperti kopi atau teh. "Padahal, menurut filosofi di Herbalife Nutrition, asupan kalori untuk setiap porsi makanan mengandung 40 persen karbohidrat, 30 persen protein, 30 persen lemak, serta 25 gram serat," ujar Andam Dewi pada Pemaparan Hasil Survei di Jakarta, Rabu 18 April 2018.

Baca juga:
Cemas Karena SNMPTN atau SBMPTN? Cek 6 Solusi Ini
Barbara Bush tentang Cinta Sejati dan Kesetiaan
Jelang SBMPTN 2018, Intip Trik dan Tips Persiapannya

Walau sebagian besar warga Indonesia sudah sadar untuk sarapan, namun tetap saja ada sebagian pula yang tidak terbiasa sarapan pagi. Berikut adalah 4 tips untuk menjadikan sarapan sehat sebagai kebiasaan.

1. Bangun 15 menit lebih awal
47 persen responden di Indonesia mengakui sering menunda sarapan. Mungkin ini lah waktunya untuk mempertimbangkan perubahan dalam kebiasaan gaya hidup Anda demi kebaikan dan kesehatan Anda. Cobalah bangun 15 menit lebih awal dari biasanya untuk menyiapkan sarapan cepat untuk Anda. Dengan sedikit lebih rileks, Anda membiarkan tubuh Anda bersiap sebelum menjalani aktivitas yang padat setiap hari.

Advertising
Advertising

2. Menyiapkan sarapan yang mudah
Anda bisa menyiapkan sarapan yang mudah dan efisien, salah satunya Herbalife Formula One Shake. Anda juga bisa menambahkan buah yang bisa Anda santap saat di mobil saat perjalanan menuju kantor atau sekolah.

3. Berlatih prinsip nutrisi seimbang
Filosofi Nutrisi Global Herbalife merekomendasikan sarapan menggunakan prinsip 4-3-3. Artinya kandungan gizi sarapan Anda sebaiknya berasal dari 40 persen karbohidrat, 30 persen protein, dan 30 persen lemak bersama dengan 25 gram fiber. Dengan perpaduan nutrisi yang tepat, Anda bisa menjaga kesehatan dalam jangka panjang.

4. Ajak teman atau orang terdekat untuk bergabung
Terkadang, memiliki teman yang baik dapat membuat sedikit perubahan. Memiliki teman atau orang yang Anda cintai dalam menjalani hal yang sama seperti yang Anda jalani akan menjadi motivasi Anda untuk mengonsumsi sarapan sehat setiap hari.

Berita terkait

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

2 hari lalu

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

PT Indordesa-- anak perusahaan PT Konimex, meluncurkan produk makanan nutrisi dan perawatan kesehatan, FontLife One, di Kota Solo, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

3 hari lalu

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

Kehadiran itu membahayakan tujuan perjanjian, yaitu mengatur keseluruhan daur hidup plastik untuk melindungi kesehatan manusia dan lingkungan.

Baca Selengkapnya

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

3 hari lalu

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

Presiden Joko Widodo atau Jokowi acap menyampaikan keresahannya soal warga negara Indonesia yang berbondong-bondong berobat ke negara lain, alih-alih dalam negeri.

Baca Selengkapnya

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

4 hari lalu

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

Ternyata lima masalah ini menjadi penyebab penderita diabetes sulit tidur.

Baca Selengkapnya

Penelitian Ungkap Pelet Plastik Daur Ulang dari Indonesia Mengandung 30 Bahan Kimia Beracun dengan Konsentrasi Tinggi

4 hari lalu

Penelitian Ungkap Pelet Plastik Daur Ulang dari Indonesia Mengandung 30 Bahan Kimia Beracun dengan Konsentrasi Tinggi

Proyek penelitian di 13 negara ini bertujuan meningkatkan kesadaran global tentang bahan kimia berbahaya dalam plastik daur ulang

Baca Selengkapnya

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

4 hari lalu

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

Presiden Jokowi mengungkapkan PR besar Indonesia di bidang kesehatan. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

5 hari lalu

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

Kepala Eksekutif OJK Friderica Widyasari Dewi memberikan sejumlah tips yang dapat diterapkan oleh ibu-ibu dalam menyikapi isi pelemahan rupiah.

Baca Selengkapnya

Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

8 hari lalu

Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

Pakta Konsumen Nasional meminta pemerintah untuk memenuhi hak konsumen tembakau di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

11 hari lalu

Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

Kesehatan mental lebih dari sekadar gangguan atau kecacatan mental yang diderita seseorang. Psikolog beri penjelasan.

Baca Selengkapnya

7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

12 hari lalu

7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

Dehidrasi terjadi ketika kucing kehilangan lebih banyak cairan dari yang mereka konsumsi.

Baca Selengkapnya