Ini Cara Tya Ariestya Ajarkan Anak Beribadah Sejak Dini

Reporter

Tabloid Bintang

Editor

Mitra Tarigan

Jumat, 25 Mei 2018 10:40 WIB

Tya Ariestya. Instagram.com

TEMPO.CO, Jakarta - Bulan Ramadan kerap kali dimanfaatkan oleh banyak orang untuk semakin mendekatkan diri pada Tuhan. Hal ini juga dilakukan Tya Ariestya. Tya Ariestya memanfaatkan datangnya Ramadan untuk semakin giat beribadah sekaligus mengajarkan sang putra, Muhammad Kanaka Ratinggang, yang baru berusia satu tahun untuk mulai belajar beribadah. Baca: Bahagia Itu Pilihan, Simak 7 Hal yang Harus Dilakukan

Seperti yang belum lama ini terlihat. Lewat akun Instagramnya, Tya Ariestya menunjukan foto ketika Kanaka menemani dirinya yang nampak akan menjalankan sholat. Lucunya, dalam foto itu Kanaka menunjukan posisi sujud meskipun belum sempurna. "Walau sujudnya masih belum bener, alhamdulillah. Mulai dari kanaka umur 1 tahun sebenernya dia udah mengenal sujud, mungkin suka liat awalnya," kata Tya Ariestya di keterangan foto yang diunggah, Rabu 23 Mei 2018.

Tak hanya itu, Tya Ariestya juga membagikan pengalaman lucu sang anak yang mulai bisa menirukan gerakan dalam salat. Hal itu terjadi saat dia pergi ke sebuah mall. Tya dan Kanaka memasuki sebuah toko sepatu yang memiliki karpet permadani. "Dia sujud disitu (dia kira karpetnya sajadah). Asli itu sih kita ngakak sambil agak panik karena kan banyak orang-orang lewat," kata Tya Ariestya. Baca: Pemerintah Siapkan Rp 35,7 Triliun untuk THR, Ini Tips agar Hemat

Meski begitu, Tya Ariestya mengaku sangat bersyukur melihat sang putra yang sudah mengenal ibadah sejak kecil. Tya juga mengungkapkan harapannya untuk bisa mengajak Kanaka melaksanakan salat idul fitri di tahun ini. Tya merasa beryukur bahwa dari kecil anaknya sudah mengenal ibadah. "Kalau keluarga kami tidak ngoyo kok, yang penting Kanaka Insya Allah punya akhlak yang baik, punya tiang agama yang baik, dan bisa jadi muslim yang baik, yang bisa menghargai dan dihargai banyak orang," katanya.

Tya berharap hal positif selalu dilakukan sang anak. "Positif menangapi orang, positif tiap memberikan sesuatu, insya Allah bisa jadi orang yang bermanfaat dan menyenangkan. Nb: semoga lebaran ini Kanaka bisa ikut solat ied," tulis Tya Ariestya mengakhiri. Baca: Filosofi di Setiap Desain SLANKED, Sepatu Lokal ala Slank

Advertising
Advertising

Menanggapi foto dan cerita yang dibagikan Tya Ariestya soal putranya yang mulai beribadah sejak dini, netizen pun langsung memberikan tanggapan positif. Mereka mengaku kagum Tya dan Kanaka. Bahkan, sejumlah netizen juga tak lupa mendoakan Kanaka agar bisa terus tumbuh menjadi anak yang saleh. "Semoga selamanya menjadi anak yg sholeh amin YRA," ujar netizen lain.

TABLOID BINTANG

Berita terkait

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

3 jam lalu

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

Bayi penting untuk melakukan imunisasi secara rutin agar terhindar dari bahaya kesehatan mendatang. Lantas, apa saja bahaya bagi bayi yang tidak melakukan imunisasi?

Baca Selengkapnya

Saran Psikolog agar Anak Berkembang di Bidang Seni

1 hari lalu

Saran Psikolog agar Anak Berkembang di Bidang Seni

Orang tua perlu memberikan kesempatan kepada anak untuk bereksplorasi di berbagai bidang, baik seni maupun bidang lain.

Baca Selengkapnya

Uang Kementan untuk Keluarga Syahrul Yasin Limpo: dari Tagihan Parfum, Skincare, Kafe, hingga Sunatan

3 hari lalu

Uang Kementan untuk Keluarga Syahrul Yasin Limpo: dari Tagihan Parfum, Skincare, Kafe, hingga Sunatan

Dalam sidang terungkap bekas Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo alias SYL acapkali menggunakan uang Kementan untuk keperluan pribadi.

Baca Selengkapnya

Bocah 15 Tahun jadi Korban Persetubuhan Sang Kekasih, Ibunya Lapor Polisi

9 hari lalu

Bocah 15 Tahun jadi Korban Persetubuhan Sang Kekasih, Ibunya Lapor Polisi

DP seorang anak wanita berusia 15 tahun menjadi korban dugaan persetubuhan anak di bawah umur. Pelaku diduga pemilik sebuah BAR.

Baca Selengkapnya

Saksi Ungkap Sering Bayari Biaya Ulang Tahun Cucu Syahrul Yasin Limpo Pakai Uang Kementan

9 hari lalu

Saksi Ungkap Sering Bayari Biaya Ulang Tahun Cucu Syahrul Yasin Limpo Pakai Uang Kementan

Menjawab itu, Isnar mengatakan putra Syahrul Yasin Limpo, Redindo juga pernah meminta uang kepadanya.

Baca Selengkapnya

Pentingnya Ibu Pahami Jenis Bahasa Kasih Sayang pada Anak dan Keluarga

9 hari lalu

Pentingnya Ibu Pahami Jenis Bahasa Kasih Sayang pada Anak dan Keluarga

Ibu cerdas perlu mengetahui bahasa kasih sayang agar bisa disampaikan kepada keluarga dan anak.

Baca Selengkapnya

OJK Imbau Para Ibu agar Tak Ciptakan Generasi Sandwich

10 hari lalu

OJK Imbau Para Ibu agar Tak Ciptakan Generasi Sandwich

toritas Jasa Keuangan (OJK) mengingatkan para ibu agar tidak menciptakan generasi sandwich. Apa itu?

Baca Selengkapnya

Kenali Penyebab dan Kiat Menangani Anak yang Gemar Berbohong

14 hari lalu

Kenali Penyebab dan Kiat Menangani Anak yang Gemar Berbohong

Berikut langkah-langkah yang bisa dilakukan ketika mendapati anak berbohong.

Baca Selengkapnya

Puasa Syawal Berapa Hari? Ini Waktu Pelaksanaan dan Bacaan Niatnya

18 hari lalu

Puasa Syawal Berapa Hari? Ini Waktu Pelaksanaan dan Bacaan Niatnya

Puasa Syawal berapa hari? Puasa Syawal dilakukan selama 6 hari setelah Idul Fitri. Berikut ini ketentuan, waktu pelaksanaan, dan bacaan niatnya.

Baca Selengkapnya

7 Tips Ajak Anak Pola Makan Sehat

19 hari lalu

7 Tips Ajak Anak Pola Makan Sehat

Kebiasaan makan yang buruk dapat berdampak negatif pada kesehatan anak. Simak 5 tips anak ajak pola makan sehat

Baca Selengkapnya