Pelajari Bantuan Hidup Dasar untuk Tangani Penyakit Jantung

Reporter

Antara

Rabu, 28 September 2022 21:25 WIB

Ilustrasi gagal jantung. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Spesialis jantung Yusra Pintaningrum mengatakan orang harus punya pengetahuan bantuan hidup dasar agar bisa menyelamatkan orang. Salah satunya jika mengalami henti jantung.

“Karena penting sekali bisa menolong orang yang terkena serangan jantung secara cepat. Jadi perlu sekali pelatihan bantuan hidup dasar,” ujar dosen Fakultas Kedokteran Universitas Mataram itu.

Yusra mengatakan bantuan hidup dasar perlu dipelajari semua orang, tidak hanya bagi tenaga medis. Salah satunya mempelajari tentang pijat jantung.

“Jadi semua orang harus mempelajari, bagaimana caranya itu di internet banyak cara bantuan hidup dasar, itu pasti ada,” ucapnya.

Menurutnya, mempelajari pijat jantung perlu karena penyakit jantung merupakan penyakit tidak menular yang paling banyak dialami penduduk Indonesia. Beberapa cirinya adalah sering sesak napas, nyeri pada area dada, dan irama jantung tidak beraturan.

Advertising
Advertising

“Perlu ada pemeriksaan lebih lanjut jika mengalami keluhan tersebut agar bisa ditangani dengan tepat, terutama jika mempunyai faktor risiko seperti kencing manis, darah tinggi, faktor genetik dari keluarga, dan kebiasaan merokok,” jelasnya.

Faktor risiko
Ia juga mengatakan penyakit ini muncul karena gaya hidup masyarakat yang tidak sehat dengan mengonsumsi gula, garam, dan gorengan. Ia menjelaskan faktor risiko terjadinya penyakit jantung koroner juga bisa dari diabetes akibat kelebihan gula, hipertensi atau tekanan darah tinggi, dan lemak dari gorengan dan santan.

“Gula dibatasi empat sendok makan per hari per orang, garam satu sendok teh per hari, dan lemak sebaiknya lima sendok makan per hari per orang,” jelas Yusra.

Ia juga mengingatkan untuk rutin cek kesehatan bagi yang sudah lanjut usia setiap enam bulan dan jika terdeteksi memiliki faktor genetik penyakit jantung. “Kalau orang tua ada riwayat sakit jantung walaupun masih muda, ada baiknya segera periksa atau medical check up. Untuk orang tanpa faktor risiko setahun sekali cukup,” sarannya.

Baca juga: Waspadai Gejala Penyakit Jantung Bawaan

Berita terkait

10 Tips Pencegahan Penyakit Hipertensi, Tak Perlu Habiskan Kuah

1 hari lalu

10 Tips Pencegahan Penyakit Hipertensi, Tak Perlu Habiskan Kuah

Penyakit hipertensi seringkali timbul tanpa adanya gejala. Cegah dengan lakukan 10 kebiasaan ini.

Baca Selengkapnya

Frank Sinatra Berpulang 26 Tahun Lalu, Ini 5 Lagu Populernya Salah Satunya Jadi OST Squid Game

2 hari lalu

Frank Sinatra Berpulang 26 Tahun Lalu, Ini 5 Lagu Populernya Salah Satunya Jadi OST Squid Game

Salah satu lagu Frank Sinatra menjadi soundtrack atau OST serial populer asal Korea Selatan, Squid Game. Ini lagu top lainnya.

Baca Selengkapnya

7 Potensi Ancaman Serius Hipertensi dan Langkah-Langkah Pencegahan

2 hari lalu

7 Potensi Ancaman Serius Hipertensi dan Langkah-Langkah Pencegahan

Hari hipertensi sedunia diperingati setiap 17 Mei

Baca Selengkapnya

Ciptakan Sistem Deteksi Kardiovaskular, Peneliti Indonesia Sabet Penghargaan University of Manchester

2 hari lalu

Ciptakan Sistem Deteksi Kardiovaskular, Peneliti Indonesia Sabet Penghargaan University of Manchester

Peneliti dari Indonesia mengembangkan alat deteksi penyakit kardiovaskular. Cocok dipakai untuk tenaga medis di daerah pedesaan.

Baca Selengkapnya

11 Daftar Makanan Ultra Proses atau Makanan Instan yang Membahayakan Kesehatan

2 hari lalu

11 Daftar Makanan Ultra Proses atau Makanan Instan yang Membahayakan Kesehatan

Para ahli lebih menyarankan masyarakat untuk membatasi makanan ultra proses alias makanan instan yang tidak memberikan nutrisi-nutrisi berharga.

Baca Selengkapnya

Waspada Kematian Akibat Penyakit Jantung Mendadak Akibat Aritmia

3 hari lalu

Waspada Kematian Akibat Penyakit Jantung Mendadak Akibat Aritmia

Jenis penyakit jantung yang paling sering mengakibatkan henti jantung adalah gangguan irama jantung (aritmia). Kenali gejalanya.

Baca Selengkapnya

Mitos Terkait Serangan Jantung saat Berolahraga dan Faktanya

4 hari lalu

Mitos Terkait Serangan Jantung saat Berolahraga dan Faktanya

Ada sejumlah mitos seputar serangan jantung saat berolahraga yang sebenarnya keliru. Dokter jantung menjelaskan faktanya.

Baca Selengkapnya

Dokter: Pasien Penyakit Jantung Tak Disarankan Olahraga Malam

4 hari lalu

Dokter: Pasien Penyakit Jantung Tak Disarankan Olahraga Malam

Dokter menyarankan penderita jantung tidak olahraga malam, karena kerja jantung jadi lebih berat

Baca Selengkapnya

Cegah Serangan Jantung dengan Cek Denyut Nadi saat Berolahraga

4 hari lalu

Cegah Serangan Jantung dengan Cek Denyut Nadi saat Berolahraga

Orang yang berolahraga harus memperhatikan denyut nadi agar terhindar dari serangan jantung mendadak. Berikut rumusnya.

Baca Selengkapnya

Ciri Orang Berisiko Terkena Serangan Jantung, Sering Pingsan Hingga Nyeri Dada

4 hari lalu

Ciri Orang Berisiko Terkena Serangan Jantung, Sering Pingsan Hingga Nyeri Dada

sejumlah ciri fisik yang perlu diwaspadai seseorang yang berisiko terkena serangan jantung mendadak saat beraktivitas berat seperti olahraga.

Baca Selengkapnya