Manfaat Lavender sebagai Obat Herbal yang Sudah Dipercaya sejak Dulu

Reporter

Tempo.co

Minggu, 27 Agustus 2023 21:03 WIB

Ilustrasi kebun lavender. Shutterstock

TEMPO.CO, Jakarta - Lavender selama ini ini dikenal dengan baunya yang khas dan dipercaya bisa mengusir nyamuk. Tanaman ini juga dibuat minyak lavender yang digunakan untuk aromaterapi dan membantu masalah tidur dan kecemasan.

Sejak dulu lavender sudah dipercaya sebagai obat herbal. Selama ribuan tahun tanaman ini digunakan untuk berbagai pengobatan, termasuk insomnia, kecemasan, eksim, sakit kepala, dan rambut rontok. Tanaman yang berasal dari kawasan Mediterania ini dikenal karena aroma dan bunga lavender dan untuk produksi minyak.

Lavender dipercaya mengandung minyak yang punya efek menenangkan dan sebagian percaya tanaman ini mengandung antibakteri dan antijamur. Ilmu pengetahuan modern telah mengkonfirmasi manfaat lavender tapi masih perlu penelitian lebih lanjut. Berikut manfaat lavender menurut Express.

Ilustrasi minyak lavender. Pixabay.com

Masalah tidur
Sudah lama lavender direkomendasikan untuk melawan insomnia dan banyak semprotan lavender di pasaran menjanjikan kualitas tidur yang lebih baik.

Advertising
Advertising

Kecemasan
Menurut sebuah penelitian yang dilakukan di rumah sakit, terutama di ruang gawat darurat, aroma lavender dicoba pada pasien di sana untuk melihat efeknya. Hasilnya, mereka yang mencium aroma lavender bisa mengurangi rasa cemas dan tidur lebih nyenyak.

Rambut rontok
Penelitian pada hewan pada 2021 menemukan minyak lavender berhasil merangsang pertumbuhan rambut dalam 28 hari.

Sakit kepala
Penelitian pada 2016 menemukan penderita migrain yang diterapi dengan lavender selama tiga bulan menunjukkan angka sakit kepala yang lebih rendah. Sebanyak 47 peserta dengan migrain diminta untuk menghirup aroma minyak lavender selama 15 menit. Hasilnya, keparahan dan frekuensi sakit kepala berkurang.

Pilihan Editor: 5 Sumber Aromaterapi yang Bermanfaat untuk Meredakan Stres

Berita terkait

Saran Dokter buat Penderita Diabetes yang Mau Coba Pengobatan Herbal

20 Januari 2024

Saran Dokter buat Penderita Diabetes yang Mau Coba Pengobatan Herbal

Dokter penyakit dalam mengatakan penderita diabetes harus memahami dua hal sebelum mencoba pengobatan herbal. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Makna Filosofis Bunga Lavender yang Jarang Diketahui Banyak Orang

20 Januari 2024

Makna Filosofis Bunga Lavender yang Jarang Diketahui Banyak Orang

Telusuri makna filosofis dalam keindahan bunga lavender. Dari kebijaksanaan hingga ketenangan, temukan simbolisme yang menginspirasi.

Baca Selengkapnya

Dosen UMM Teliti Obat Alami Diabetes dari Daun Kembang Bulan

1 Januari 2024

Dosen UMM Teliti Obat Alami Diabetes dari Daun Kembang Bulan

Penelitian ini menjadi penelitian pertama di Indonesia yang memanfaatkan kembang bulan sebagai obat diabetes.

Baca Selengkapnya

Dukung Perkembangan Obat Herbal dengan Tingkatkan Peran Pendidikan di Kedokteran

10 Desember 2023

Dukung Perkembangan Obat Herbal dengan Tingkatkan Peran Pendidikan di Kedokteran

Sistem pendidikan berbekal ilmu pengetahuan di bidang herbal diperlukan agar dokter bisa meresepkan obat yang bersumber dari alam atau fitofarmaka.

Baca Selengkapnya

Fitofarmaka Diharapkan Bisa Masuk JKN

4 Desember 2023

Fitofarmaka Diharapkan Bisa Masuk JKN

Dokter sebenarnya ingin meresepkan fitofarmaka untuk pasien, tapi karena tidak dijamin sehingga menggunakan pengobatan yang lain.

Baca Selengkapnya

6 Manfaat Daun Sirih Tak Hanya untuk Antiseptik, Berikut Rincian Kandungannya

24 November 2023

6 Manfaat Daun Sirih Tak Hanya untuk Antiseptik, Berikut Rincian Kandungannya

Daun sirih bagi kesehatan sudah lama dikenal sebagai obat herbal untuk berbagai gangguan kesehatan. Apa manfaatnya, apa saja kandungannya?

Baca Selengkapnya

Hati-hati Minum Jamu dan Obat Herbal Mengandung Steroid, Ini Efeknya

21 November 2023

Hati-hati Minum Jamu dan Obat Herbal Mengandung Steroid, Ini Efeknya

Pakar mengatakan konsumsi jamu dan obat-obatan herbal yang mengandung steroid dapat memicu berbagai jenis penyakit, termasuk diabetes.

Baca Selengkapnya

Deretan Potensi Manfaat Daun Kemangi untuk Kesehatan

8 November 2023

Deretan Potensi Manfaat Daun Kemangi untuk Kesehatan

Karena khasiatnya kemangi banyak diproduksi dalam bentuk kapsul sebagai suplemen maupun obat herbal.

Baca Selengkapnya

Ingin Temulawak Indonesia Setara Ginseng Korea, Pemerintah Dorong Lebih Banyak Penelitian

6 November 2023

Ingin Temulawak Indonesia Setara Ginseng Korea, Pemerintah Dorong Lebih Banyak Penelitian

Pemerintah mengajak lebih banyak peneliti dan tim dari industri untuk memperbanyak penelitian tentang temulawak.

Baca Selengkapnya

Dikenal Sebagai Daun Surga dari Kalimantan, Ini Manfaat Daun Kratom

25 Oktober 2023

Dikenal Sebagai Daun Surga dari Kalimantan, Ini Manfaat Daun Kratom

Sederet manfaat daun kratom untuk kesehatan tubuh

Baca Selengkapnya