3 Resep Kacang Mete, Bronis, Kue Cokelat, dan Isian Kurma

Kamis, 26 Oktober 2023 20:47 WIB

Ilustrasi kacang mete. Unsplash.com/Jenn Kosar

TEMPO.CO, Jakarta - Kacang mete bisa dikreasikan dengan berbagai resep makanan. Dikutip dari WebMD, kacang mete mengandung lemak sehat yang sebagian besar bersumber dari asam stearat.

Dikutip dari Cookpad, berikut tiga resep camilan berbahan kacang mete.

Kurma Cokelat Mete

Bahan

  • 10 buah kurma
  • 20 buah kacang mete panggang
  • 100 gram cokelat
  • 50 gram cokelat putih dipanaskan hingga cair
Advertising
Advertising

Cara Membuat

1. Belah kurma menjadi dua bagian, buang bijinya, kemudian isi dengan kacang mete.

2. Mengetim cokelat selama 10 menit atau sampai mencair, aduk-aduk dan angkat.

3. Masukkan kurma berisi kacang mete ke dalam cairan cokelat.

4. Angkat menggunakan sumpit, taruh dalam wadah. Dibiarkan sampai cokelat mengeras.

5. Mengetim cokelat putih sampai mencair untuk menghias kurma yang telah mengeras.
Simpan cokelat kurma ke dalam kulkas.

Bronis Kacang Mete

Bahan

  • 150 gram cokelat batang
  • 50 gram margarin
  • 60 gram minyak goreng
  • 2 butir telur
  • 50 gram gula aren
  • 60 gram gula pasir
  • 1 sendok teh vanilla
  • 150 gram tepung terigu
  • 20 gram cokelat bubuk
  • Seperempat sendok teh garam
  • Setengah sendok teh baking powder
  • 1 sendok teh perasa cokelat
  • 70 gram kacang mete

Cara Membuat

1. Iris sebagian kacang mete, sangrai sampai kecokelatan, disisihkan.

2. Campur cokelat batang, margarin dan minyak dipanaskan sampai meleleh. Aduk rata dan dibiarkan sampai hangat.

3. Kocok telur denan gula pasir dan gula aren halus. Kocok sampai gula larut.

4. Campur cokelat yang sudah dilelehkan dengan kocokan gula dan telur, diaduk.

5. Tuang tepung terigu, cokelat bubuk, garam, dan baking powder.

6. Tambah kacang mete sangrai dan perisa cokelat.

7. Tuang adonan ke dalam loyang yang telah diolesi minyak goreng.

8. Tabur bagian atas adonan dengan kacang mede yang dibelah menjadi dua.

9. Panggang dalam oven bersuhu 170 derajat Celcius selama 40 menit atau sampai bronis matang.


Kue Cokelat Kacang Mete

Bahan

  • 75 gram dark cooking chocolate, dilelehkan
  • 250 gram tepung terigu
  • 27 gram susu bubuk
  • 2 sendok makan tepung maizena
  • 15 gram cokelat bubuk
  • 100 gram butter
  • 100 gram margarin
  • 90 gram gula halus
  • 1 kuning telur
  • 50 gram kacang mete panggang
  • 1 putih telur

Cara Membuat

1. Cuci kacang mete, ditiriskan, susu di loyang dan panggang di oven selama enam menit.

2. Saring tepung, susu bubuk, tepung maizena dan cokelat bubuk, disisihkan.

3. Campur margarin, mentega, dan gula halus menggunakan mixer. Tambah satu butir kuning telur, dicampur menggunakan mixer, kemudian diratakan menggunakan spatula.

4. Tambah dark cooking chocolate leleh, aduk.

5. Masukkan bertahap campuran tepung, aduk pelan sampai semua tercampur.

6. Ambil adonan, tekan dan cetak sesuai selera.

7. Oles bagian atas kue dengan putih telur, kemudian beri kacang mete panggang.

8. Oven dipanaskan selama 15 menit dengan suhu 50 derajat Celsius.

9. Panggang adonan selama kurang lebih 30 menit.

Pilihan Editor: Deretan Manfaat Kacang Mete untuk Kesehatan

Berita terkait

Kejagung Tetapkan Eks Kakanwil Bea Cukai Riau Jadi Tersangka Korupsi Importasi Gula

1 hari lalu

Kejagung Tetapkan Eks Kakanwil Bea Cukai Riau Jadi Tersangka Korupsi Importasi Gula

Jadi tersangka kasus importasi gula, eks Kakanwil Bea Cukai Riau Ronny Rosfyandi ditahan di Rutan Salemba Cabang Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Dorong Penghiliran Industri Jagung, Uni Eropa Jajaki Peluang Investasi IKN

13 hari lalu

Terkini: Jokowi Dorong Penghiliran Industri Jagung, Uni Eropa Jajaki Peluang Investasi IKN

Terkini: Presiden Jokowi dorong penghiliran industri jagung, Uni Eropa jajaki peluang investasi di IKN.

Baca Selengkapnya

Bahlil Janji Percepat Investasi untuk Swasembada Gula dan Bioetanol

13 hari lalu

Bahlil Janji Percepat Investasi untuk Swasembada Gula dan Bioetanol

Menteri Investasi Bahlil Lahadalia mengatakan akan mempercepat investasi untuk percepatan swasembada gula dan bioetanol.

Baca Selengkapnya

Harga Naik, Toko Ritel Batasi Penjualan Gula Pasir

13 hari lalu

Harga Naik, Toko Ritel Batasi Penjualan Gula Pasir

Sejumlah toko ritel melakukan pembatasan penjualan gula pasir imbas dari naiknya harga gula.

Baca Selengkapnya

Tinggi Gula dan Asam, Siapa Saja yang Harus Menghindari Nanas?

16 hari lalu

Tinggi Gula dan Asam, Siapa Saja yang Harus Menghindari Nanas?

Buah nanas memang kaya vitamin dan mineral. Tapi tak semua orang bisa leluasa memakan buah ini. Berikut yang sebaiknya menghindari.

Baca Selengkapnya

Jokowi Percaya Bahlil Pimpin Satgas Gula dan Bioetanol, Ini 7 Tugas Pokoknya

17 hari lalu

Jokowi Percaya Bahlil Pimpin Satgas Gula dan Bioetanol, Ini 7 Tugas Pokoknya

Presiden Jokowi tunjuk Menteri Investasi Bahlil Lahadalia sebagai Ketua Satgas Gula dan bioetanol. Apa saja tugas-tugasnya?

Baca Selengkapnya

Bapanas Naikkan Harga Acuan Gula Jadi Rp 17.500 per Kilogram

28 hari lalu

Bapanas Naikkan Harga Acuan Gula Jadi Rp 17.500 per Kilogram

Badan Pangan Nasional (Bapanas) merespons kenaikan harga gula di tingkat konsumen. Saat ini harga gula sudah jauh melampaui Harga Acuan Pemerintah (HAP) Rp 15.500 per kilogram. Karena itu, Bapanas menaikan HAP gula mulai 5 April 2024 menjadi Rp 17.500 per kilogram.

Baca Selengkapnya

Inilah 5 Makanan yang Harus Dihindari Penderita Diabetes

29 hari lalu

Inilah 5 Makanan yang Harus Dihindari Penderita Diabetes

Berikut makanan yang sebaiknya Anda hindari jika Anda menderita diabetes.

Baca Selengkapnya

Pentingnya Jaga Asupan Gula Anak di Libur Lebaran

31 hari lalu

Pentingnya Jaga Asupan Gula Anak di Libur Lebaran

Dokter anak mengingatkan orang tua untuk mengawasi dan menjaga asupan gula anak saat libur Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

6 Hidangan Lebaran yang Harus Dihandari Penderita Asam Urat

37 hari lalu

6 Hidangan Lebaran yang Harus Dihandari Penderita Asam Urat

Enam makanan khas Lebaran ini justru dapat memperburuk kondisi asam urat.

Baca Selengkapnya