Jaga Daya Tahan Tubuh saat Perjalanan Jauh dengan Makan Setiap 3 Jam

Reporter

Antara

Selasa, 21 Mei 2024 15:05 WIB

Ilustrasi makanan di pesawat terbang. Unsplash.com/Jannoon208

TEMPO.CO, Jakarta - Pakar gizi Luciana B. Sutanto mengatakan idealnya makan tiga jam sekali sesuai kebutuhan saat melakukan perjalanan jauh agar energi dan daya tahan tubuh tetap terjaga.

“Maksudnya kalau lagi disediain banyak, dimakan terus itu enggak bagus, apalagi untuk yang punya penyakit,” katanya, Selasa, 21 Mei 2024.

Makan tiga jam sekali juga bermanfaat karena tubuh akan cepat lapar jika sedang beraktivitas banyak seperti ibadah haji. Makan teratur dengan konsumsi gizi seimbang seperti karbohidrat, buah dan sayur akan menambah energi selama beraktivitas di tempat tujuan.

Ia mengatakan meski tersedia banyak makanan tetap harus memperhatikan konsep gizi seimbang, yakni dengan porsi sayur yang cukup sesuai kebutuhan tubuh. Hindari juga makan terlalu banyak, terlebih yang memiliki penyakit bawaan seperti kolesterol tinggi dan diabetes, karena dikhawatirkan akan kambuh saat di tujuan maupun saat kembali ke Indonesia.

“Tetap makan sayur. Kadang-kadang keasyikan makan enak sayurnya enggak usah dimakan. Padahal sayur itu penting banget untuk menjaga keteraturan buang air besar, jadi tetap ikut gizi seimbang,” pesan lulusan Universitas Indonesia itu.

Advertising
Advertising

Siapkan suplemen serat
Jika di tempat tujuan jarang menemukan sayur atau makanan berserat, Luciana menyarankan membawa suplemen serat. Namun penggunaan suplemen ini disarankan dicoba dulu di Indonesia agar jika terjadi reaksi tertentu bisa segera ditangani atau dicari suplemen lain.

Suplemen serat juga bisa membantu mengatasi sulit buang air besar yang biasa terjadi saat melakukan perjalanan jauh. Selain itu, untuk mempertahankan energi selama di perjalanan, Luciana juga menyarankan banyak mengonsumsi camilan di pesawat saat sedang tidak tersedia makanan.

“Misal biskuit atau cokelat, minuman yang tinggal seduh kalau pas jam-jam terbang lagi enggak ada makanan, makan bekal sendiri,” jelasnya.

Hal penting lain adalah selalu sedia obat-obatan yang rutin diminum agar tak kesulitan mencari obat di tempat tujuan karena alergi atau perbedaan kandungan obat.

Pilihan Editor: Pakar Ingatkan Jemaah Haji dengan Hipertensi Rutin Minum Air dan Obat

Berita terkait

Penyelenggaran Haji 2024 Berakhir Tanpa Pertanggungjawaban Menag kepada DPR

1 hari lalu

Penyelenggaran Haji 2024 Berakhir Tanpa Pertanggungjawaban Menag kepada DPR

Padahal, ujar Selly, rapat evaluasi dan pertanggungjawaban haji 2024 penting diketahui untuk menyusun perencanaan ibadah haji 2025.

Baca Selengkapnya

Tips Jaga Daya Tahan Tubuh Anak saat Cuaca Panas dari Praktisi Kesehatan

3 hari lalu

Tips Jaga Daya Tahan Tubuh Anak saat Cuaca Panas dari Praktisi Kesehatan

Berikut tips menjaga daya tahan tubuh anak saat cuaca panas dari praktisi kesehatan agar tak mudah sakit.

Baca Selengkapnya

Pansus Haji Lanjutkan Rapat Bahas Rekomendasi dan Kesimpulan Siang Ini

4 hari lalu

Pansus Haji Lanjutkan Rapat Bahas Rekomendasi dan Kesimpulan Siang Ini

Pansus Haji DPR akan melanjutkan rapat internal hari ini pukul 9.30 untuk membahas rekomendasi dan kesimpulan atas temuan pelanggaran dalam penyelenggaraan haji 2024.

Baca Selengkapnya

Pengaruh Gizi Seimbang pada Perkembangan Motorik Anak

11 hari lalu

Pengaruh Gizi Seimbang pada Perkembangan Motorik Anak

Dokter anak mengingatkan orang tua gizi seimbang berperan terhadap perkembangan motorik anak, stimulasi juga tidak kalah penting .

Baca Selengkapnya

Dekan FKUI Sebut Kendala Penanganan Malnutrisi

11 hari lalu

Dekan FKUI Sebut Kendala Penanganan Malnutrisi

Malnutrisi sering tidak terdiagnosis dengan baik sehingga penanganan menjadi terlambat dan berdampak pada kegagalan dalam proses penyembuhan.

Baca Selengkapnya

Tips Siapkan Fisik Sebelum Ikut Lari Maraton

15 hari lalu

Tips Siapkan Fisik Sebelum Ikut Lari Maraton

Apa persiapan fisik yang perlu dilakukan sebelum ikut lari maraton? Simak kata dokter.

Baca Selengkapnya

Ahli Gizi Bagi Saran Sehat buat Lansia, dari Makanan sampai Olahraga

15 hari lalu

Ahli Gizi Bagi Saran Sehat buat Lansia, dari Makanan sampai Olahraga

Selain mengonsumsi makanan sehat dengan kandungan gizi seimbang, lansia perlu rutin melakukan aktivitas fisik untuk menjaga badan tetap bugar.

Baca Selengkapnya

Soal Temuan Pansus Haji DPR, Begini Respons Menag Yaqut dan KPK

17 hari lalu

Soal Temuan Pansus Haji DPR, Begini Respons Menag Yaqut dan KPK

Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas mempersilakan Pansus Haji mengungkapkan temuan-temuannya.

Baca Selengkapnya

Curah Hujan Tinggi, Guru Besar IPB Imbau Tingkatkan Imunitas dengan Vitamin C

17 hari lalu

Curah Hujan Tinggi, Guru Besar IPB Imbau Tingkatkan Imunitas dengan Vitamin C

Pakar gizi menjelaskan perlunya menjaga kesehatan tubuh, terutama di musim hujan. Salah satunya dengan mengonsumsi vitamin C.

Baca Selengkapnya

Pansus Haji Sebut Temukan Banyak Fakta Fukum Ihwal Dugaan Penyimpangan Haji 2024, Apa Saja?

23 hari lalu

Pansus Haji Sebut Temukan Banyak Fakta Fukum Ihwal Dugaan Penyimpangan Haji 2024, Apa Saja?

Pansus Haji DPR menyayangkan Kemenag tidak memenuhi permintaan klarifikasi mengenai fakta hukum yang ditemukan Pansus.

Baca Selengkapnya