Saran Ahli Gizi agar Daya Tahan Tubuh Terjaga di Musim Pancaroba

Reporter

Antara

Kamis, 11 Juli 2024 22:42 WIB

Ilustrasi minum air putih. Pexels/Yaroslav Shuraev

TEMPO.CO, Jakarta - Makanan tinggi gula seperti kue atau minuman bersoda dapat mengurangi kemampuan sel melawan bakteri. Pakar dieti dan gizi di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo Jakarta, Fitri Hudayani, menjelaskan makanan tinggi gula akan menekan daya tahan tubuh yang dapat mempengaruhi kesehatan di musim pancaroba ini.

“Yang dapat menekan daya tahan tubuh antara lain makanan tinggi gula,” kata Fitri.

Gula alami dari buah disarankan untuk mengganti gula di makanan. Selain gula, Fitri mengatakan makanan yang mengandung lemak tinggi, khususnya lemak jenuh, dan yang memiliki kandungan natrium atau garam berlebih juga dapat menurunkan daya tahan tubuh di musim pancaroba.

Hindari garam dan lemak
Garam dan lemak jenuh dapat mengganggu keseimbangan nutrisi tubuh dan juga menyebabkan rasa haus jika dikonsumsi saat cuaca panas. Selain itu, lemak juga dapat membuat tubuh lebih rentan terhadap penyakit. Ia menyarankan dalam menghadapi cuaca yang saat ini tidak menentu harus memperhatikan kesehatan dan menjaga daya tahan tubuh. Salah satunya dengan mengonsumsi makanan sehat dari sayur atau buah.

“Kita harus memperhatikan kesehatan tubuh, salah satunya dengan menjaga daya tahan tubuh dengan mengonsumsi makanan yang sehat, khususnya sumber vitamin, mineral, yang bisa berasal sayur dan buah-buahan,” jelasnya.

Advertising
Advertising

Fitri mengatakan sayur dan buah memiliki mineral yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh. Selain itu, ia juga menyarankan cukup minum air putih setidaknya 2 liter per hari. Jika cuaca sedang panas, minum air dingin juga diperbolehkan berupa air putih atau jus buah tanpa gula. Minum air dingin dapat membantu menghilangkan dahaga dan rasa panas, juga mengatur suhu tubuh kembali normal.

“Sebaiknya minuman yang dikonsumsi berupa air putih atau jus buah tanpa gula,” saran Fitri.

Pilihan Editor: Peralihan Musim Bikin Cuaca Tak Menentu, Bentengi Tubuh dengan Vitamin Berikut

Berita terkait

Perlunya Sekolah Beri Edukasi Makanan Sehat Cegah Anak Obesitas

3 hari lalu

Perlunya Sekolah Beri Edukasi Makanan Sehat Cegah Anak Obesitas

Ahli gizi mengimbau sekolah turut memberi edukasi makanan sehat untuk mencegah risiko anak obesitas.

Baca Selengkapnya

Apa Saja Manfaat Minum Air Putih Saat Perut Kosong?

3 hari lalu

Apa Saja Manfaat Minum Air Putih Saat Perut Kosong?

Salah satu cara efektif untuk memaksimalkan manfaat air putih adalah dengan minum air putih saat perut kosong, yakni pada pagi hari sebelum sarapan.

Baca Selengkapnya

Anak di Atas 2 Tahun Boleh Makan Jajanan Pasar, Ini Syaratnya

4 hari lalu

Anak di Atas 2 Tahun Boleh Makan Jajanan Pasar, Ini Syaratnya

Orang tua boleh memberinya makanan ringan seperti bubur kacang hijau, buah, jajanan pasar, tetapi sebisa mungkin menghindari yang tinggi gula.

Baca Selengkapnya

12 Alasan Banyak Orang Ingin Tinggal di Jepang

10 hari lalu

12 Alasan Banyak Orang Ingin Tinggal di Jepang

Beberapa alasan yang mendasari banyak orang untuk pindah ke Jepang

Baca Selengkapnya

15 Makanan dan Minuman yang Bisa Menurunkan Daya Tahan Tubuh

11 hari lalu

15 Makanan dan Minuman yang Bisa Menurunkan Daya Tahan Tubuh

Daya tahan tubuh bisa dijaga dengan baik jika menghindari makanan-makanan berikut ini.

Baca Selengkapnya

Biasakan Minum Air Putih saat Perut Kosong dan Rasakan Manfaatnya

12 hari lalu

Biasakan Minum Air Putih saat Perut Kosong dan Rasakan Manfaatnya

Hal pertama yang harus dilakukan setelah bangun tidur adalah minum air untuk menghidrasi tubuh. Berikut manfaat minum air putih saat perut kosong.

Baca Selengkapnya

IDAI Ingatkan Bahaya Batuk Rejan dan Pentingnya Imunisasi

20 hari lalu

IDAI Ingatkan Bahaya Batuk Rejan dan Pentingnya Imunisasi

Batuk rejan membuat anak sulit menarik napas hingga mengeluarkan bunyi ketika batuk sehingga perlu dicegah sejak awal dengan imunisasi.

Baca Selengkapnya

Orthorexia atau Obsesi Terhadap Makanan Sehat Dapat Berakibat Buruk, Kenapa?

22 hari lalu

Orthorexia atau Obsesi Terhadap Makanan Sehat Dapat Berakibat Buruk, Kenapa?

Jika penerapan pola makan sehat dilakukan secara berlebihan, hal itu menandakan orthorexia.

Baca Selengkapnya

Cara Penanganan Pradiabetes dengan Pola Hidup Sehat

32 hari lalu

Cara Penanganan Pradiabetes dengan Pola Hidup Sehat

Penanganan pradiabetes dilakukan dengan menerapkan cara pola hidup sehat.

Baca Selengkapnya

Viral Anak Cuci Darah, Menkes Soroti Konsumsi Gula Tinggi

41 hari lalu

Viral Anak Cuci Darah, Menkes Soroti Konsumsi Gula Tinggi

Banyaknya konsumsi gula pada makanan dan minuman dikaitkan dengan kasus anak yang harus menjalani cuci darah karena mengalami gagal ginjal.

Baca Selengkapnya