Memperkenalkan Hobi pada Anak? Simak Trik Giring Nidji

Reporter

Editor

Saroh mutaya

Kamis, 16 Maret 2017 14:43 WIB

Giring Nidji. TEMPO/Imam Sukamto

TEMPO.CO, Jakarta - Vokalis band Nidji, Giring Ganesha mengaku menularkan kegemarannya bermain menggunakan kostum karakter atau cosplay kepada anak-anaknya.

Hal tersebut terlihat saat Giring bersama keluarga menghadiri pemutaran pertama film "Beauty and the Beast". Tampak dua anak perempuannya, Aisyah (6) dan Jasmina (2) mengenakan gaun kuning seperti yang dipakai karakter Belle dalam film tersebut.

Baca juga: Seks Pranikah, Dampaknya dari Kesehatan sampai Hidup Berantakan

"Sengaja dong (memakai dress Belle). Bapaknya saja waktu nonton Star Wars pakai baju Darth Vader full pakai helmnya, pakai light saber, pakai semuanya lengkap," ujar Giring di Jakarta, Rabu malam , 15 Maret 2017.

"Jadi bagi mereka ini biasa, dari keluarga kami memang cosplayer," sambung dia.

Istri Giring, Cynthia Riza, mengaku membelikan kostum princess untuk anaknya sejak kecil. Hal itu juga, menurut Cynthia, yang membuat anaknya tidak merasa risi saat mengenakan kostum princess.

"Kebetulan mengoleksi kostum princess. Semuanya punya, enggak cuma Belle. Yang punya kakak sudah kekecilan jadi sekarang buat adiknya," ujar dia.

Tak hanya kegemaran cosplay, Giring juga menularkan hobi menonton film kepada anak-anaknya. Dia sering mengajak keluarga untuk menonton film bersama. Saat ada adegan film yang tidak layak ditonton anak-anak, seperti berciuman, dia mengatakan tanpa dikomando tiga orang anaknya otomatis menutup mata.

"Kalau anak-anak saya udah otomatis. Kalau ada langsung 'sseet!' (tutup mata). (Ngomong) 'udah belum? Udah belum?'," kata dia. (Baca :Gangguan Makan Perlu Terapi Emosi sampai Pola Pikir, Coba 5 Ini )

Giring sendiri menantikan sejumlah film yang diantisipasi tahun ini antara lain "Star Wars: The Last Jedi", "Guardians of the Galaxy Vol.2" dan "Thor: Ragnarok".

"Kostum yang punya cuma Darth Vader karena perut saya buncit jadi enggak kelihatan, coba kalau Spiderman. Captain America masih aman, tertutup jubah," ujar Giring sambil tertawa.

ANTARA

Baca :Ingin Lepas dari Kecanduan Alkohol? Ben Affleck Punya Jawabnya

Berita terkait

Artis Indonesia Bereaksi Usai Timnas U-23 Kalah dari Guinea, Ibnu Jamil: Wasit Kacau

8 hari lalu

Artis Indonesia Bereaksi Usai Timnas U-23 Kalah dari Guinea, Ibnu Jamil: Wasit Kacau

Selebritas Indonesia ramai-ramai mengungkapkan kekesalannya kepada wasit yang menyebabkan kekalahan Timnas U-23.

Baca Selengkapnya

Baim Wong Klaim Konten Prank KDRT-nya tidak untuk Rendahkan Polisi

7 Oktober 2022

Baim Wong Klaim Konten Prank KDRT-nya tidak untuk Rendahkan Polisi

Baim Wong mengklaim video prank laporan KDRT-nya ke polisi untuk edukasi ke masyarakat

Baca Selengkapnya

Baim Wong dan Paula Verhoeven Penuhi Panggilan Polisi soal Video Prank KDRT

7 Oktober 2022

Baim Wong dan Paula Verhoeven Penuhi Panggilan Polisi soal Video Prank KDRT

Pasangan Baim Wong dan Paula Verhoeven dilaporkan polisi atas tuduhan laporan palsu karena membuat konten prank KDRT

Baca Selengkapnya

Video Porno Mirip Nagita Slavina, Polisi: Palsu, Hasil Editan

15 Januari 2022

Video Porno Mirip Nagita Slavina, Polisi: Palsu, Hasil Editan

Kasat Reskrim Polres Jakarta Pusat AKB Wisnu Wardhana mengatakan pemeran dalam video porno yang viral di media sosial bukanlah Nagita Slavina

Baca Selengkapnya

Polisi Bantah Punya Daftar Artis Pengguna Narkoba

15 Januari 2022

Polisi Bantah Punya Daftar Artis Pengguna Narkoba

Dugaan ini mencuat setelah polisi menangkap empat artis di awal 2022 karena narkoba,

Baca Selengkapnya

Pengacara Minta Nia Ramadhani Direhabilitasi, Alasannya Pecandu Berat

12 Januari 2022

Pengacara Minta Nia Ramadhani Direhabilitasi, Alasannya Pecandu Berat

Kuasa hukum Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie, Wa Ode Nur Zainab, membantah pernyataan hakim yang menyebut kliennya memakai sabu hanya untuk senang-senang

Baca Selengkapnya

Bantah Asal Tangkap Naufal Samudra, Polisi: Ada Dua Alat Bukti

9 Januari 2022

Bantah Asal Tangkap Naufal Samudra, Polisi: Ada Dua Alat Bukti

Penangkapan Naufal Samudra jadi pertanyaan karena polisi tidak menemukan barang bukti narkotika dan tes urine negatif.

Baca Selengkapnya

Dinkes DKI Pastikan Ashanty tak Dapat Perlakuan Khusus

9 Januari 2022

Dinkes DKI Pastikan Ashanty tak Dapat Perlakuan Khusus

Dinas Kesehatan DKI Jakarta memastikan tidak ada perlakuan khusus terhadap penyanyi Ashanty yang baru kembali dari Turki dan terpapar virus corona.

Baca Selengkapnya

Tarif Cassandra Angelie Rp 30 Juta, Polisi Bantah Pelanggannya Pejabat

4 Januari 2022

Tarif Cassandra Angelie Rp 30 Juta, Polisi Bantah Pelanggannya Pejabat

Cassandra Angelie mengaku sudah lima kali beroperasi dengan tarif sekali kencan sebesar Rp30 juta.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Artis Sinetron CA Atas Dugaan Kasus Prostitusi

31 Desember 2021

Polisi Tangkap Artis Sinetron CA Atas Dugaan Kasus Prostitusi

Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Metro Jaya menangkap seorang artis sinetron berinisial CA dalam kasus dugaan prostitusi.

Baca Selengkapnya