Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Punya Hewan Peliharaan, Awas Tertular Penyakit Berikut

Reporter

image-gnews
Ilustrasi adopsi anjing dan kucing. Salemcountyhumanesociety.org
Ilustrasi adopsi anjing dan kucing. Salemcountyhumanesociety.org
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Memiliki hewan peliharaan di rumah sering membuat kita tersenyum karena polah lucunya, baik kucing, anjing, ikan, burung, kera, atau yang lain. Kita sering dibuat senang melihat gaya ikan yang berenang, kucing sibuk dengan mainannya, dan anjing yang selalu mengikuti ke manapun kita berjalan.

Memiliki binatang peliharaan memang menyenangkan. Tapi, mereka pun bisa membawa penyakit. Berikut tujuh penyakit menular pada hewan yang juga bisa menjangkiti orang di sekitar, seperti dilansir Foxnews.

Salmonella
Biasanya kita hanya berpikir salmonella disebabkan oleh makan daging atau ikan yang tidak dimasak. Padahal, penyakit ini juga bisa didapat dari hewan peliharaan. Salmonella adalah tipe bakteri yang hidup di saluran pencernaan. Hewan yang di dalam tubuhnya bersarang bakteri ini mungkin terlihat sehat dari luar.

Hewan-hewan ini akan mengeluarkan bakteri melalui kotoran dan kemudian mengenai bagian tubuh lain, seperti bulu. Bila kita tak mencuci tangan setelah menyentuh mereka, bakteri pun akan berpindah ke tubuh kita. Untuk mengurangi risiko, selalu mencuci tangan sehabis menyentuh hewan peliharaan, terutama bila menyentuh kotorannya.

Baca juga: Berniat Miliki Hewan Peliharaan, Intip Prediksi Pengeluarannya

Ringworm
Sejenis penyakit kulit akibat jamur yang juga disebut dermatofitosis atau sejenis kurap. Selain dari binatang, kita juga bisa mendapatkan penyakit ini dari kolam renang atau ruang ganti umum. Bila melihat ada kulit kemerahan pada hewan peliharaan yang selalu merasa gatal dan menggaruk tubuhnya, hati-hati binatang tersebut terserang ringworm. Untungnya penyakit ini bisa diatasi dengan obat oles.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Penyakit cakar kucing
Diperkirakan sekitar 40 persen kucing membawa penyakit akibat bakteri ini, yang bisa menular ke manusia lewat gigitan, cakaran, atau jilatan dari hewan tersebut pada kulit yang terluka. Akibatnya, luka tersebut membengkak dan merah. Gejala lainnya seperti flu, dan bisa lebih serius.

Penyakit Lyme
Penyakit Lyme juga bisa diakibatkan oleh kutu yang ada di tubuh binatang peliharaan. Kutu itu terbawa hewan setelah bermain di luar rumah dan kemudian bersarang di bulunya. Tak ada gejala khusus dari penyakit Lyme sampai kita menemukan bercak merah pada kulit, demam, atau nyeri persendian atau otot sehingga butuh pertolongan medis segera.

Cacingan
Cacingan juga bisa ditularkan oleh binatang peliharaan. Cacing tersebut hidup di saluran pencernaan sebagai parasit dan larvanya bisa ditularkan dari kotoran hewan. Biasanya cacing masuk ke tubuh manusia melalui kaki yang telanjang. Cacing masuk ke dalam kulit tanpa terdeteksi, atau bisa juga masuk ke tubuh lewat makanan yang dipegang dengan tangan yang kotor.

Toksoplasmosis
Penyakit ini ditularkan oleh hewan lewat parasit mikroskopis, terutama lewat kucing. Gejalanya seperti flu dan bisa sangat berbahaya bila wanita hamil yang tertular. Untuk mencegahnya, selalu bersihkan kotoran kucing dengan menggunakan sarung tangan. Bila sedang hamil, mintalah orang lain yang melakukannya. Cucilah tangan setiap kali habis berkebun.

Rabies
Kita tak pernah melupakan rabies bila membicarakan penyakit menular dari binatang. Virus rabies menginfeksi sistem saraf pusat pada manusia dan hewan dan akibatnya fatal. Untuk mencegahnya, pastikan hewan-hewan peliharaan mendapat vaksin rabies dan menjauhlah dari binatang-binatang liar yang berkeliaran di jalan.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Selain Tikus, Inilah 4 Hewan yang Kerap Dijadikan Percobaan Penelitian

1 hari lalu

Kelinci yang menjadi alat uji ilmiah. shutterstock.com
Selain Tikus, Inilah 4 Hewan yang Kerap Dijadikan Percobaan Penelitian

Berikut beberapa hewan yang kerap dijadikan hewan percobaan dalam penelitian:


10 Hewan Terkecil di Dunia, Ada yang Ukurannya 7,7 Milimeter

5 hari lalu

Kosta Rika menyimpan 50 jenis burung kolibri, hingga disebut ibu kota kolibri dunia. Foto: Konrad Whote/Look-Foyo/Getty Images
10 Hewan Terkecil di Dunia, Ada yang Ukurannya 7,7 Milimeter

Berikut ini deretan hewan terkecil di dunia, mulai dari spesies ikan, katak, kura-kura, kelinci, tikus, hingga ular.


10 Hewan Paling Berbahaya di Dunia, Ada Lalat Tsetse hingga Ikan Batu

5 hari lalu

Ikan buntal. telegraph.co.uk
10 Hewan Paling Berbahaya di Dunia, Ada Lalat Tsetse hingga Ikan Batu

Berikut deretan hewan paling berbahaya di dunia yang bisa membunuh manusia dalam hitungan detik. Ada lalat tsetse hingga tawon laut.


Jangan Menularkan Penyakit setelah Lebaran, Ini yang Perlu Dilakukan

12 hari lalu

Ilustrasi batuk pilek. Shutterstock
Jangan Menularkan Penyakit setelah Lebaran, Ini yang Perlu Dilakukan

Setelah Lebaran, orang telah banyak berinteraksi dengan yang lain dan kemungkinan lupa menerapkan pola hidup sehat. Jangan sampai menularkan penyakit.


Pakar Ingatkan Bahaya Main Ponsel di Toilet

13 hari lalu

Ilustrasi pria menggunakan ponsel di toilet. buzznigeria.com
Pakar Ingatkan Bahaya Main Ponsel di Toilet

Penelitian menyebut kebiasaan main ponsel di toilet tentu saja tidak baik karena membuat tubuh lebih mudah terpapar bakteri dan kuman berbahaya.


Tak Perlu Risau Hewan Peliharaan Ditinggal Mudik Lebaran, Ini Tips Memilih Jasa Petshop untuk Anabul Anda

18 hari lalu

Seorang pekerja bermain dengan kucing di jasa penitipan hewan Pawradise, Cakung, Jakarta Timur, Rabu, 3 April 2024. Menjelang lebaran tempat penitipan kucing dan anjing tersebut telah dipesan penuh oleh warga yang ingin menitipkan hewan peliharaannya sebelum ditinggal mudik ke kampung halaman dengan biaya jasa penitipan Rp100 ribu hingga Rp180 ribu per harinya. ANTARA/M Risyal Hidayat
Tak Perlu Risau Hewan Peliharaan Ditinggal Mudik Lebaran, Ini Tips Memilih Jasa Petshop untuk Anabul Anda

Jasa petshop kini kian populer terutama menjelang mudik lebaran. Bagaimana cari jasa penitipan hewan peliharaan, khususnya anabul yang oke?


IPB Buka Fasilitas Penitipan Hewan Peliharaan, dari Kucing sampai Babi

19 hari lalu

Rumah Sakit Hewan Pendidikan (RSHP) milik Sekolah Kedokteran Hewan dan Biomedis (SKHB) IPB University membuka fasilitas penitipan hewan peliharaan pada saat hari raya. Fasilitas tersebut merupakan yang terbesar se-Asia Tenggara. IPB.ac.id
IPB Buka Fasilitas Penitipan Hewan Peliharaan, dari Kucing sampai Babi

Fasilitas milik Rumah Sakit Hewan Pendidikan Sekolah Kedokteran Hewan dan Biomedis IPB University ini diklaim yang terbesar se-ASEAN.


Tempat Penitipan Hewan Peliharaan Laris Jelang Lebaran, Berapa Tarifnya?

19 hari lalu

Ilustrasi penitipan hewan. TEMPO/M Taufan Rengganis
Tempat Penitipan Hewan Peliharaan Laris Jelang Lebaran, Berapa Tarifnya?

Tempat penitipan hewan, terutama kucing dan anjing, banyak dimanfaatkan oleh masyarakat yang hendak mudik lebaran.


Kenali Gejala Flu Singapura, Mudah Tertular pada Anak Melalui Batuk

24 hari lalu

Sejumlah perawat dengan menggunakan masker melakukan pemeriksaan terhadap LSY (5 tahun) warga negara Singapura suspect flu babi (H1N1) di ruang isolasi RSUD Tanjungpinang, Kepulauan Riau. Selasa (21/7). ANTARA/Yusnadi Nazar
Kenali Gejala Flu Singapura, Mudah Tertular pada Anak Melalui Batuk

Flu Singapura yang mudah menular pada anak usia di bawah lima tahun. Orang tua perlu waspadai gejalanya.


Awas, Ini Tempat yang Diklaim Paling Berkuman di Kantor

26 hari lalu

Ilustrasi wanita bekerja di kantor. shutterstock.com
Awas, Ini Tempat yang Diklaim Paling Berkuman di Kantor

Beberapa titik bisa menjadi tempat berkumpulnya kuman dan bakteri di kantor sehingga Anda harus selalu menjaga kebersihan diri setelah menyentuhnya.