Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Sederet Manfaat Saffron Untuk Kesehatan Tubuh dan Wajah

Reporter

image-gnews
Saffron. sultanspice.co.nz
Saffron. sultanspice.co.nz
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Manfaat saffron punya segudang khasiat untuk manusia. Saffron merupakan putik bunga crocus sativus L. Uniknya bagian bunga ini, baik untuk kesehatan tubuh, juga bisa dimanfaatkan untuk menjaga kecantikan wajah.

Namun perlu diperhatikan, sebelum menggunakan saffron konsultasikan terdahulu ke dokter. Sebagai upaya antisipasi jika nantinya ternyata menimbulkan efek samping buruk.

Safron punya kandungan antioksidan, baik menangkal radikal bebas. Menghapus noda hitam dan bekas jerawat. Selain itu mengatasi iritasi pada wajah. Bahan ini juga baik untuk melindungi wajah dari paparan sinar ultraviolet. Bisa mengurangi lingkaran hitam di area mata. Dan dapat mencerahkan wajah.

Lebih lanjut, kandungan antioksidan pada saffron berupa krosin dan krosetin. Senyawa inilah yangmemberi efek warna merah. Senyawa antioksidan lainnya, yakni safranal, sehingga ada rasa dan aroma yang khas. Kaempferol juga ditemukan pada kelopak bunga saffron bisa mengurangi peradangan dalam tubuh. Kegunaan antioksidan pada saffron juga mampu menurunkan kolesterol dalam darah dan mencegah pembuluh darah tersumbat.

Lebih dari itu, saffron berpotensi melawan kanker. Misalnya bisa membunuh sel kanker. Begitupun krosin yang merupakan antioksidan utama dalam saffron juga membuat sel kanker lebih sensitif terhadap obat kemoterapi. Sayangnya belum teruji secara penelitian, masih sekedar dugaan sementara.

Baca: Khasiat Saffron Rempah Untuk Obati Bekas Jerawat Dan Noda Hitam

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pemberian ekstrak saffron sekitar 30 miligram tiap hari pada populasi perempuan berusia 20 hingga 45 tahun ditemukan bisa menurunkan gejala premenstrual syndrome (PMS). Pun menangani depresi derajat ringan hingga sedang.

Khasiat saffron selanjutnya dapat meningkatkan gairah seksual. Konsumsi saffron mampu memperbaiki gejala disfungsi ereksi pada pria akibat efek samping obat anti-depresan. Untuk wanita, efeknya dapat mengurangi nyeri saat berhubungan seksual, pun meningkatkan libidio dan lubrikasi.

Mengonsumsi saffron dapat menurunkan nafsu makan. Mreasa kenyang lebih lama, sehingga nafsu makan untuk nyemil pun berkurang. Cocok untuk mereka yang sedang diet.

Kandungan pada saffron pun membuat senditivitas insulin meningkat. Hal ini dapat menurunkan kadar gula pada tubuh. Selain itu saffron bisa memperbaiki fungsi kognitif pada orang dewasa yang mengalami penyakit alzheimer. Begitulah, manfaat saffron untuk kesehatan tubuh dan menjaga kesehatan kulit.

RAUDATUL ADAWIYAH NASUTION

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Lupakan Keripik, Ini Alasan Anda Perlu Mengganti Camilan dengan Kismis

10 jam lalu

Ilustrasi Kismis Hitam/ANTARA/Shutterstock/Kriacho Oleksii
Lupakan Keripik, Ini Alasan Anda Perlu Mengganti Camilan dengan Kismis

Karena dibuat dari buah asli, kismis pun baik kesehatan karena mengandung tinggi serat yang baik buat pencernaan dan jantung


AstraZeneca Siap Tarik Vaksin Covid-19 karena Surplus

1 hari lalu

Vaksin Covid-19 AstraZeneca. REUTERS/Dado Ruvic
AstraZeneca Siap Tarik Vaksin Covid-19 karena Surplus

AstraZeneca menyatakan dengan banyaknya varian vaksin Covid-19 yang sudah diproduksi, maka terdapat surplus dari vaksin-vaksin yang tersedia


Jokowi: Daerah Kepulauan Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis

2 hari lalu

Presiden Joko Widodo atau Jokowi (tengah) didampingi oleh Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Mendagri Tito Karnavian, MenPAN-RB Azwar Anas, Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta sekaligus Kasetpres Heru Budi Hartono saat meresmikan Program Pendidikan Dokter Spesialis Berbasis Rumah Sakit Pendidikan sebagai Penyelenggara Utama atau Hospital Based (PPDS RSPPU) di RS Anak dan Bunda Harapan Kita, Jakarta, Senin, 6 Mei 2024. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Jokowi: Daerah Kepulauan Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis

Jokowi mengatakan kemampuan produksi dokter spesialis Indonesia hanya 2.700 per tahun.


Manfaat Saffron untuk Kesehatan Kulit saat Cuaca Panas

3 hari lalu

Saffron
Manfaat Saffron untuk Kesehatan Kulit saat Cuaca Panas

Tak hanya untuk kesehatan fisik, saffron juga bisa dimanfaatkan untuk menjaga kesehatan kulit saat cuaca panas seperti belakangan ini.


Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

4 hari lalu

Petugas kesehatan melakukan imunisasi pada balita saat pelayanan imunisasi Rotavirus (RV) di Posyandu Nirwana, Kecamatan Karang Tengah, kota Tangerang, Banten, Selasa, 15 Agustus 2023. Imuniasi yang diberikan pada bayi umur 2-4 bulan tersebut bertujuan untuk mencegah diare berat serta mengatisipasi terjadinya stunting. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

Bayi harus menjalani imunisasi karena beberapa alasan tertentu yang akan dibahas dalam artikel ini.


6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

5 hari lalu

Ilustrasi Imunisasi. TEMPO/Fully Syafi
6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

Bayi penting untuk melakukan imunisasi secara rutin agar terhindar dari bahaya kesehatan mendatang. Lantas, apa saja bahaya bagi bayi yang tidak melakukan imunisasi?


Top 3 Dunia: AstraZeneca Ada Efek Samping dan Unjuk Rasa Pro-Palestina

7 hari lalu

Vaksin AstraZeneca menjadi satu di antara vaksin yang digunakan banyak negara termasuk Indonesia dalam melawan pandemi virus corona. Sarah Gilbert juga melepas hak paten dalam proses produksi vaksin tersebut, sehingga harga vaksin bisa lebih murah. Sarah dan sejumlah ilmuwan yang terlibat dalam pembuatan vaksin telah dianugrahi gelar kebangsawanan oleh Ratu Elizabeth II tahun ini. REUTERS
Top 3 Dunia: AstraZeneca Ada Efek Samping dan Unjuk Rasa Pro-Palestina

Top 3 dunia, AstraZeneca, untuk pertama kalinya, mengakui dalam dokumen pengadilan bahwa vaksin Covid-19 buatannya dapat menyebabkan efek samping


Untuk Pertama Kali, AstraZeneca Akui Vaksin Covidnya Punya Efek Samping Langka

7 hari lalu

Seorang petugas kesehatan memegang botol berisi vaksin Oxford/AstraZeneca coronavirus disease (COVID-19) di Rumah Sakit Nasional di Abuja, Nigeria, 5 Maret 2021. [REUTERS/Afolabi Sotunde]
Untuk Pertama Kali, AstraZeneca Akui Vaksin Covidnya Punya Efek Samping Langka

Perusahaan farmasi AstraZeneca digugat dalam gugatan class action atas klaim bahwa vaksin Covid-19 produksinya menyebabkan kematian dan cedera serius


Mengapa Menggunakan Parfum saat Berkeringat Tidak Disarankan?

9 hari lalu

Ilustrasi pengharum atau parfum. youtube.com
Mengapa Menggunakan Parfum saat Berkeringat Tidak Disarankan?

Meskipun terlihat sepele, penggunaan parfum saat tubuh sedang berkeringat bisa menyebabkan aroma yang tak sedap.


5 Teknik Pernapasan untuk Mempermudah Tidur pada Malam Hari

9 hari lalu

Ilustrasi perempuan tidur. Foto: Freepik.com
5 Teknik Pernapasan untuk Mempermudah Tidur pada Malam Hari

Berikut beberapa teknik pernapasan yang dapat Anda praktikkan untuk memeprmudah tidur pada malam hari