Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bahaya Radiasi Komputer Berdampak Negatif Bagi Kesehatan

Reporter

image-gnews
Ilustrasi sinar biru dari laptop. Kredit: ANTARA
Ilustrasi sinar biru dari laptop. Kredit: ANTARA
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Jumlah waktu yang dihabiskan rata-rata orang untuk berhubungan dengan perangkat elektronik meningkat setiap harinya, risiko terpapar radiasi komputer atau laptop pun meningkat. Terlebih pada musim Pandemi Covid-19. Ditambah mayoritas kelas menengah Indonesia memiliki komputer dan ponsel pintar, belum lagi perangkat lain seperti tablet, microwave, televisi, dan alat perangkat lainnya.

Faktanya, kebanyakan masyarakat saat ini memang sangat tergantung pada perangkat elektronik dan menghindarinya adalah upaya yang tidak memungkinkan. Padahal radiasi komputer yang signifikan dapat menyebabkan banyak efek negatif pada tubuh, seperti luka bakar dan ruam kulit hingga masalah kesuburan pada pria dan wanita, fragmentasi DNA atau perubahan kode genetik yang tidak dapat diubah dan kondisi kesehatan serius lainnya seperti tumor kanker.

Bahaya dari radiasi komputer berasal dari efek biologis termal dan non-termal dari radiasi non-pengion energi rendah. Ini berasal dari fungsi internal komputer, yang memancarkan frekuensi sangat rendah atau ELF dan koneksi WiFi atau Bluetooth, yang memancarkan frekuensi radio atau RF.

Dilansir dari laman earth911.com, ada beberapa cara yang relatif mudah untuk dilakukan agar terhindar atau setidaknya mengurangi risiko terpapar radiasi komputer.

1. Nonaktifkan fungsi nirkabel

Perangkat nirkabel, termasuk router, printer, tablet, dan laptop, semua memancarkan sinyal Wi-Fi. Kapan pun jika memungkinkan, nonaktifkan fungsi Wi-Fi pada perangkat Anda. Saat menggunakan komputer, gunakan kabel Ethernet untuk akses Internet, bukan Wi-Fi dan letakkan komputer dalam mode pesawat untuk mengurangi paparan radiasi, dan nyalakan fungsi Wi-Fi hanya bila perlu.

2. Ganti nirkabel dengan perangkat kabel

Beberapa perangkat, seperti keyboard nirkabel, headset, dan mouse, berfungsi hanya ketika mereka mentransmisikan sinyal nirkabel. Ganti perangkat ini dengan versi kabel untuk mengurangi risiko paparan radiasi komputer.

3. Simpan sumber radiasi komputer

Jika Anda memiliki router Wi-Fi di rumah Anda, letakkan di tempat yang agak jauh dari tempat orang menghabiskan waktu sebanyak mungkin. Hindari menyimpan ponsel di saku Anda karena perangkat ini memberikan radiasi bahkan ketika Anda tidak menggunakannya sebagai telepon. Jika Anda menggunakan microwave, jangan berdiri di depannya saat beroperasi. Jarak antara Anda dan sumber radiasi, secara signifikan dapat mengurangi tingkat paparan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

4. Gunakan ponsel cerdas Anda dengan aman

Bila memungkinkan, letakkan ponsel Anda dalam mode pesawat. Simpan perangkat sejauh mungkin dari tubuh Anda, terutama ketika Anda sedang tidak menggunakannya. Hindari berbicara menggunakan ponsel ketika di dalam mobil di mana ponsel harus bekerja ekstra keras untuk menjaga sinyal yang layak, sehingga meningkatkan paparan EMF. Gunakan fitur speakerphone untuk menghindari meletakkan telepon ke kepala Anda. Ini sangat penting bagi anak-anak yang lebih rentan terhadap radiasi ponsel. Ketika Anda mengganti ponsel Anda, cari model dengan peringkat laju penyerapan spesifik (SAR) yang lebih rendah.

5. Prioritaskan area tidur karena Anda menghabiskan banyak waktu tidur

Saat tidur, ini adalah waktu yang penting untuk melindungi diri dari radiasi elektromagnetik. Jika Anda memiliki router Wi-Fi, matikan pada malam hari saat tidak digunakan. Matikan ponsel atau nyalakan mode pesawat untuk mengurangi paparan EMF dan menghemat energi. Perlu diingat bahwa sebagian besar ponsel masih akan berfungsi sebagai jam alarm dalam mode pesawat. Hapus semua perangkat nirkabel yang tidak perlu dari area tidur atau nonaktifkan fitur Wi-Fi.

HENDRIK KHOIRUL MUHID

Baca: Selain Kacamata 3 Hal ini Efektif Minimalisir Radiasi Komputer

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jenis Sampah yang Tak Boleh Dibuang Sembarangan, Cek Solusinya

9 jam lalu

Ilustrasi tong sampah. Sumber: TurboSquid
Jenis Sampah yang Tak Boleh Dibuang Sembarangan, Cek Solusinya

Beberapa jenis barang tak bisa dibuang seenaknya ke tempat sampah atau sembarang tempat karena berbahaya bagi lingkungan. Apa saja?


4 Manfaat Tidur Menggunakan Guling

13 jam lalu

Ilustrasi bantal dan guling. shutterstock.com
4 Manfaat Tidur Menggunakan Guling

Tidur menggunakan guling tak sekadar kenyamanan, tapi juga ada manfaat lain


Terkini: Jokowi Kumpulkan Menteri Rapat Terbatas soal Perniagaan Elektronik, ASN Wajib Bersikap Netral Hadapi Situasi Politik

18 jam lalu

Presiden Joko Widodo alias Jokowi (tengah) memimpin rapat kabinet terbatas mengenai percepatan penanganan dampak pandemi COVID-19 di Istana Merdeka, Jakarta, Senin, 29 Juni 2020. Rapat ini digelar setelah diunggahnya video saat Presiden memperingatkan kabinetnya terkait penanganan Covid-19. ANTARA/Akbar Nugroho Gumay
Terkini: Jokowi Kumpulkan Menteri Rapat Terbatas soal Perniagaan Elektronik, ASN Wajib Bersikap Netral Hadapi Situasi Politik

Presiden Jokowi mengumpulkan para menteri dalam rapat terbatas di Istana Merdeka bahas social commerce.


Tidur Setelah Berolahraga, Apa Efeknya Untuk Tubuh?

18 jam lalu

Ilustrasi wanita tidur. Freepik.com
Tidur Setelah Berolahraga, Apa Efeknya Untuk Tubuh?

Setelah berolahraga terasa mengantuk atau ingin tidur tersebab respons alami tubuh terhadap aktivitas fisik


Mengapa Kurang Tidur Menyebabkan Sakit Kepala?

1 hari lalu

Ilustrasi wanita alami kepala pusing saat bangun tidur. Foto: Freepik.com/Jcomp
Mengapa Kurang Tidur Menyebabkan Sakit Kepala?

Kurang tidur dapat memengaruhi kesehatan secara signifikan, termasuk menyebabkan sakit kepala yang parah.


Yang Perlu Dipahami soal Melatonin dan Dosis yang Dianjurkan

3 hari lalu

Wanita mengalami susah tidur atau insomnia. Freepik.com/Jcomp
Yang Perlu Dipahami soal Melatonin dan Dosis yang Dianjurkan

Kebanyakan penderita insomnia dan gangguan tidur memilih suplemen seperti melatonin untuk mengatasinya. Seberapa ampuhkah?


Kebiasaan Sleep Call di Kalangan Gen Z, Bahayakah?

5 hari lalu

Jasa sleep call belakangan menjamur di media sosial. Mereka menargetkan anak-anak muda kesepian yang membutuhkan teman ngobrol dan berbagi keluh kesah.
Kebiasaan Sleep Call di Kalangan Gen Z, Bahayakah?

Kebiasaan sleep call nyatanya membawa risiko bahaya buruk yang berujung pada gangguan kesehatan.


Apa Itu Tummy Time dan Manfaatnya bagi Bayi?

6 hari lalu

Ilustrasi bayi bermain teether. shutterstock.com
Apa Itu Tummy Time dan Manfaatnya bagi Bayi?

Tummy time adalah istilah yang digunakan untuk menggambarkan waktu yang bayi habiskan dalam posisi tengkurap.


Kurang Tidur Dapat Berdampak Negatif bagi Kesehatan Otak, Ini Penjelasannya

8 hari lalu

Ilustrasi wanita kurang tidur. Freepik.com/Benzoix
Kurang Tidur Dapat Berdampak Negatif bagi Kesehatan Otak, Ini Penjelasannya

Kurang tidur mengganggu kemampuan seseorang untuk fokus secara efisien dan mengingat memori.


5 Penyebab Seseorang Bangun Tidur Lebih Cepat Seiring Bertambahnya Usia

9 hari lalu

Ilustrasi wanita alami kepala pusing saat bangun tidur. Foto: Freepik.com/Jcomp
5 Penyebab Seseorang Bangun Tidur Lebih Cepat Seiring Bertambahnya Usia

Sebuah penelitian menunjukan bahwa proses penuaan alami bisa mempengaruhi pola tidur karena otak menjadi kurang responsif seiring bertambahnya usia.