Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

5 Zodiak yang Paling Suka Cari Perhatian alias Caper

Reporter

Editor

Rini Kustiani

image-gnews
Ilustrasi wanita percaya diri. Freepik.com/Drobotdean
Ilustrasi wanita percaya diri. Freepik.com/Drobotdean
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Seseorang yang hobi cari perhatian dari sekelilingnya biasanya akan merasa malas untuk mendengarkan pembicaraan orang lain. Mereka lebih senang untuk didengarkan dan menceritakan kehidupannya sendiri. Kelompok orang seperti ini umumnya tergolong dalam kepribadian ekstrovert.

Para pencari perhatian memang tak selalu berpersepsi negatif. Sebab ada kalanya mereka memang mendapatkan sorotan karena punya sesuatu yang selalu menarik. Dengan kata lain, mereka layak mendapatkan perhatian karena memang "beda".

Lantas zodiak apa saja yang punya karakter cari perhatian alias caper ini? Berikut ulasannya seperti dikutip dari Your Tango:

  • Aries (21 Maret - 19 April)
    Tingkat kepercayaan diri seorang Aries memang begitu tinggi. Mereka tak ragu untuk tampil beda atau menyampaikan gagasan yang lain dari orang kebanyakan. Itu sebabnya mereka selalu berhasil mencuri perhatian orang-orang di sekitarnya.

    Sebenarnya, para Aries tak selalu menargetkan diri untuk menjadi pusat perhatian. Namun entah bagaimana, sesuatu yang mereka tampilkan atau ucapkan memang menarik.

  • Gemini (21 Mei - 20 Juni)
    Para Gemini adalah orang yang mudah bergaul dan menyenangkan. Cerita mereka tentang berbagai hal mampu menjadi magnet bagi orang lain untuk setia mendengarkan hingga tuntas. Namun demikian, Gemini selalu haus akan perhatian. Mereka akan selalu mencari cara untuk mendapatkannya.

  • Leo (23 Juli - 22 Agustus)
    Berangkat dari kepribadian yang dominan, para Leo memang suka dan merasa harus menjadi pusat perhatian. Terkadang menunjukkan sikap agak dramatis sehingga orang lain akan terkejut dengannya. Di dalam hati, mereka sangat menikmati itu. Terkadang iseng membuat "keributan" kecil sekadar untuk memberitahu orang lain akan kehadirannya.

    Iklan
    Scroll Untuk Melanjutkan

  • Scorpio (23 Oktober - 21 November)
    Para Scorpio biasanya berusaha keras untuk membuat kesan bahwa mereka akan selalu ada saat dibutuhkan. Satu hal yang perlu diketahui dari keberadaan Scorpio adalah dia tak bisa diabaikan. Jadi, meskipun sedang kesal dengan si Scorpio, kamu harus menerima kenyataannya bahwa dia akan selalu ada di pikiran.

  • Sagitarius (23 November - 21 Desember)
    Orang yang bernaung di zodiak Sagitarius adalah kelompok yang menikmati hidup. Itu sebabnya orang lain selalu membicarakannya. Zodiak ini juga terkenal ekstrovet dan populer di lingkaran pertemanannya. Mereka pembawa kebahagiaan untuk orang-orang di sekitarnya.

LAURENSIA FAYOLA | YOUR TANGO

Baca juga:
4 Zodiak yang Tak Suka Bersantai Lama, Virgo Pecandu Kerja

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Giliran OpenAI Garap Search Engine Berbasis AI, Saingi Produk Google dan Microsoft

1 hari lalu

ChatGPT. Foto : OpenAI
Giliran OpenAI Garap Search Engine Berbasis AI, Saingi Produk Google dan Microsoft

OpenAI bersiap meluncurkan mesin pencari berbasis AI, tak ingin ketinggalan dari Gemini AI milik Google dan Copilot besutan Microsoft.


Pakar Antimonopoli Sebut Rencana Google AI di iPhone Akan Bermasalah

49 hari lalu

Gemini (Google)
Pakar Antimonopoli Sebut Rencana Google AI di iPhone Akan Bermasalah

Google sudah berada di bawah pengawasan karena membayar miliaran dolar kepada Apple untuk menjadi penyedia pencarian default.


Google Menangguhkan Gemini Gambar Orang, Tak Akurat hingga Upaya Merilis Ulang Versi Baru

26 Februari 2024

Gemini (Google)
Google Menangguhkan Gemini Gambar Orang, Tak Akurat hingga Upaya Merilis Ulang Versi Baru

Google menghentikan sementara kemampuan Gemini AI untuk menghasilkan gambar orang setelah perangkat tersebut tidak akurat menghasilkan gambar tokoh


Google Hentikan Fitur Pembuatan Gambar di Gemini Imbas Bias di Tokoh Sejarah Amerika

26 Februari 2024

Gemini (Google)
Google Hentikan Fitur Pembuatan Gambar di Gemini Imbas Bias di Tokoh Sejarah Amerika

Google menghentikan fitur pembuatan gambar di Gemini--chatbot AI miliknya yang dulu bernama Bard.


Google Resmi Rebranding AI Bard Menjadi Gemini, Ini Detailnya

9 Februari 2024

Gemini (Google)
Google Resmi Rebranding AI Bard Menjadi Gemini, Ini Detailnya

Inti dari penawaran baru Gemini adalah Gemini Ultra yang tersedia melalui tingkat AI Premium Google One.


Google Bard Resmi Berubah Nama Menjadi Gemini, Ini Kelebihannya

9 Februari 2024

Gemini (Google)
Google Bard Resmi Berubah Nama Menjadi Gemini, Ini Kelebihannya

Dengan mengubah nama Bard menjadi Gemini, Google siap menantang popularitas ChatGPT OpenAI.


Tahun Baru Imlek 2024, PBB Terbitkan Prangko Khusus Seri Naga

17 Januari 2024

Gambar yang dirilis oleh Badan Pos PBB (UNPA) pada 16 Januari 2024 ini menunjukkan lembaran prangko Tahun Naga. (UNPA/HO via Xinhua)
Tahun Baru Imlek 2024, PBB Terbitkan Prangko Khusus Seri Naga

Badan Pos Perserikatan Bangsa-Bangsa (UNPA) akan menerbitkan prangko khusus seri Naga untuk merayakan Tahun Baru Imlek 2024.


Google Luncurkan Model AI Gemini untuk Mengalahkan GPT-4

7 Desember 2023

Logo Google. REUTERS
Google Luncurkan Model AI Gemini untuk Mengalahkan GPT-4

Gemini adalah lompatan besar dalam model AI yang pada akhirnya akan mempengaruhi hampir semua produk Google.


Ini Dia Gemini, Model AI Pesaing ChatGPT Buatan Google

7 Desember 2023

Logo baru Facebook yang dicetak 3D terlihat di depan logo Google yang ditampilkan dalam ilustrasi ini yang diambil pada 2 November 2021. REUTERS/Dado Ruvic/Illustration
Ini Dia Gemini, Model AI Pesaing ChatGPT Buatan Google

Alphabet, perusahaan holding bentukan Google, memperkenalkan model AI Gemini yang telah lama ditunggu-tunggu.


Menilik Horoskop: Sejarah dan Tanda Zodiak, Apa Bintangmu?

9 Agustus 2023

Ilustrasi Horoskop. shutterstock.com
Menilik Horoskop: Sejarah dan Tanda Zodiak, Apa Bintangmu?

Horoskop menjadi istilah yang tidak asing lagi terdengar oleh sebagian orang, terkait zodiak. Bagaimana perkembangan horoskop dari masa ke masa?