TEMPO.CO, Jakarta - Pernahkah mencium bau apak di rumah setelah bepergian dalam waktu lama atau setelah liburan? Bau ini disebabkan oleh kelembaban yang tinggi dan kurangnya sirkulasi udara selama kita pergi.
Bau apak dan pengap juga bisa disebabkan kebocoran pipa, peralatan HVAC kotor, atau pakaian dan karpet kotor yang ditinggal sebelumnya. Menghilangkan penyebab yang jelas bisa diambil untuk mengatasi masalah ini dan membuat rumah kembali segar.
Dirangkum dari berbagai sumber, berikut adalah beberapa cara yang dapat dilakukan untuk menghilangkan bau apak di rumah setelah ditinggal liburan:
1. Sirkulasi udara
Buka semua jendela dan pintu selama beberapa jam untuk memberikan sirkulasi udara segar ke dalam rumah. Ini akan membantu mengurangi kelembaban dan menghilangkan bau apak.
Terkadang bau ini hanya disebabkan oleh debu dan ventilasi yang kurang, apalagi jika rumah berbau apek sehabis liburan. Biarkan udara segar masuk dan buka semua tirai untuk membiarkan sinar matahari masuk. Buka juga ruang tertutup seperti lemari.
2. Menemukan sumber masalah
Jika baunya berada di satu tempat, temukan sumbernya dengan mengendusnya. Jika ada area tertentu di rumah atau karpet yang berbau apek, penyebabnya bisa berupa kain basah yang tertinggal di belakang tempat tidur dan menimbulkan jamur, atau sesuatu di bawah karpet. Bersihkan area yang dirasa berbau apek terlebih dahulu.
3. Gunakan pengering udara
Jika ruangan yang tidak memiliki jendela atau sirkulasinya sedikit, bisa membawa pengering udara atau dehumidifier untuk menyerap kelembaban udara dan menyalakannya sebentar agar udara dapat mengalir. Hal ini dapat membantu mencegah pertumbuhan jamur dan mengurangi bau apak.
4. Gunakan baking soda
Letakkan mangkuk kecil berisi baking soda di area-area yang tertutup dan rentan terhadap bau apak, seperti lemari pakaian atau ruang penyimpanan. Hingga 24 jam dapat membantu menyerap kelembapan dan bau lembap.
5. Membersihkan secara menyeluruh
Jika ingin membersihkan ruangan secara menyeluruh, gunakan kemoceng, kain lembab, sikat, dan penyedot debu untuk membersihkan seluruh permukaan dan menghilangkan debu. Jika ada pakaian yang terkena bau apak, segera cuci dan keringkan dengan baik sebelum menyimpannya kembali.
6. Gunakan pengharum ruangan
Setelah membersihkan rumah, gunakan pengharum ruangan atau lilin aromaterapi untuk memberikan aroma segar dan menyamarkan bau apak yang tersisa.
Untuk pengharum ruangan yang mudah dan alami, rebus kulit lemon dalam panci berisi air. Letakkan di area rumah yang ingin dikeluarkan udaranya. Kipas angin dapat mengedarkan wewangian ke seluruh ruangan.
Selain mengikuti langkah-langkah di atas, menjaga kelembapan di dalam rumah dan memberikan sirkulasi udara yang baik secara teratur juga dapat membantu mencegah masalah bau apak di kemudian hari.
Pilihan Editor: Jaga Selalu Kebersihan Rumah dengan Rutin Lakukan Ini