Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mengenal Permanent Resident yang Diajukan Cindy Fatikasari dan Teuku Firmansyah untuk Menetap di Kanada

image-gnews
Artis Cindy Fatikasari yang berperan sebagai orangtua Hendra dan Angel, berpose saat menghadiri press screening film My Idiot Brother di Epicentrum XXI Kuningan Jakarta, 29 September 2014. TEMPO/Nurdiansah
Artis Cindy Fatikasari yang berperan sebagai orangtua Hendra dan Angel, berpose saat menghadiri press screening film My Idiot Brother di Epicentrum XXI Kuningan Jakarta, 29 September 2014. TEMPO/Nurdiansah
Iklan

TEMPO.CO, JakartaSudah lebih dari dua dekade Cindy Fatikasari dan Teuku Firmansyah membangun rumah tangga. Saat ini, mereka memiliki rencana untuk menetap lebih lama di Kanada untuk menemani putranya berkuliah di sana sehingga bakal mengajukan permanent resident atau kalau di Indonesia dikenal dengan istilah Izin Tinggal Tetap (ITAP).

Berdasarkan kemenkumham.go.id, di Indonesia, ITAP adalah izin kepada orang asing tertentu untuk menetap dan bertempat tinggal sebagai penduduk Indonesia. ITAP memiliki masa berlaku selama 5 tahun, kecuali bagi orang asing yang berstatus sebagai suami atau istri dan anak yang lahir di Indonesia dari pemegang ITAP. 

Sementara itu, di Kanada yang bakal ditempati Cindy dan Teuku, ITAP dikenal dengan sebutan permanent resident atau status penduduk tetap. Permanent resident adalah adalah seseorang yang telah diberi status tinggal tetap dengan berimigrasi ke Kanada, tetapi bukan warga negara Kanada. Biasanya, permanent resident dimiliki oleh warga negara dari luar Kanada dan beberapa orang tanpa kewarganegaraan. Namun, pemegang permanent resident bukan seorang pekerja asing atau mahasiswa yang di Kanada untuk waktu singkat.

Untuk menjaga status permanent resident, disarikan dari laman canada.ca, seseorang harus berada di Kanada minimal selama 730 hari dalam lima tahun terakhir. Selama rentang waktu 730 hari tersebut, seseorang tidak perlu terus-menerus tinggal di Kanada.

Lalu, ketika sudah mendapatkan permanent resident, seseorang bisa memperoleh haknya antara lain: 

  • Mendapatkan manfaat sosial, termasuk nomor asuransi sosial untuk bekerja dan perawatan kesehatan
  • Tinggal, bekerja, atau belajar di Kanada
  • Mengajukan kewarganegaraan Kanada
  • Mendapat perlindungan hukum Kanada dan Piagam Hak dan Kebebasan Kanada
  • Membayar pajak dan menghormati hukum Kanada tingkat federal, provinsi, dan kota.

Di sisi lain, pemegang permanent resident tidak bisa memilih atau mencalonkan diri untuk jabatan politik dan menduduki pekerjaan yang membutuhkan izin keamanan tingkat tinggi.

Seseorang yang mengajukan permanent resident Kanada perlu memenuhi beberapa syarat dan ketentuan, yaitu:

  • Menjadi penduduk tetap Kanada;
  • Hadir secara fisik di Kanada;
  • Memenuhi persyaratan tempat tinggal;
  • Tidak berada di bawah perintah pemindahan yang efektif; dan
  • Tidak dihukum karena pelanggaran yang terkait dengan penyalahgunaan kartu permanent resident

Berdasarkan canada.ca, terdapat pula beberapa dokumen yang harus dipenuhi untuk mendaftar sebagai permanent resident, yaitu: 

Foto

Jika mendaftar online, seseorang harus mengunggah satu foto dalam waktu 12 bulan terakhir dari tanggal mendaftar dan sertakan gambar bagian depan serta belakang. Sementara itu, jika mendaftar langsung, seseorang harus menyerahkan dua foto identik yang diambil dalam waktu 12 bulan terakhir. 

Bukti Tempat Tinggal di Kanada

Seseorang harus menunjukkan bukti kewajiban tempat tinggal dalam 5 tahun terakhir sebelum mendaftar.

Sertakan Dokumen Identitas Utama 

Salinan dokumen identitas utama harus menunjukkan jenis dan nomor dokumen, tanggal kedaluwarsa, nama lengkap, foto, dan tanggal lahir. Seseorang dapat menyalin beberapa dokumen identitas, seperti:

  • Paspor atau dokumen perjalanan yang masih berlaku atau dimiliki ketika menjadi penduduk tetap; dan 
  • Sertifikat identitas atau dokumen perjalanan yang dikeluarkan Menteri Imigrasi, Pengungsi, dan Kewarganegaraan Kanada atau negara asing untuk mendapatkan permanent resident.

Pilihan Editor: Kanada Tawarkan 90 Ribu Status Tetap untuk Imigran

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Cara dan Syarat Kerja Legal bagi Orang Asing di Indonesia

3 hari lalu

Ketahui cara dan syarat kerja legal bagi orang asing di Indonesia. Pastikan Anda memenuhi beberapa persyaratan yang sudah ditentukan. Ini ulasannya. Foto: Canva
Cara dan Syarat Kerja Legal bagi Orang Asing di Indonesia

Ketahui cara dan syarat kerja legal bagi orang asing di Indonesia. Pastikan Anda memenuhi beberapa persyaratan yang sudah ditentukan. Ini ulasannya.


LPEI dan Diaspora Indonesia Buka Akses Pasar UKM Indonesia ke Kanada

4 hari lalu

LPEI dan Diaspora Indonesia Buka Akses Pasar UKM Indonesia ke Kanada

Kolaborasi LPIE dengan institusi pemerintahan membawa mitra binaan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) LPEI untuk pertama kalinya menembus pasar ekspor ke Kanada.


Aktivis Lingkungan Aeshnina ke Kanada Minta Justin Trudeau Hentikan Ekspor Sampah Plastik ke Indonesia

5 hari lalu

Aeshnina Azzahra Aqilani co Captain River Warrior Indonesia (Riverin) Bergabung dalam Pawai untuk mengakhiri Era Plastik, Ottawa, Kanada 21 April 2024. Foto dok: ECOTON
Aktivis Lingkungan Aeshnina ke Kanada Minta Justin Trudeau Hentikan Ekspor Sampah Plastik ke Indonesia

Aktivis lingkungan Aeshnina Azzahra Aqilani co Captain Riverin minta PM Kanada Justin Trudeau hentikan impor sampah plastik ke Indonesia.


6 Cara Bayar Paspor di M-Paspor Lewat M-Banking, Cepat dan Mudah

5 hari lalu

Petugas Imigrasi menunjukkan aplikasi Mobile Paspor atau M-PASPOR di Pusat Pelayanan Terpadu Kanwil Kemenkumham Jawa Timur, Surabaya, Jawa Timur, Kamis 27 Januari 2022. Aplikasi yang diluncurkan Ditjen Imigrasi Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia dan bisa diunduh dari 'Play Store' itu untuk memudahkan dan mempercepat masyarakat dalam pengurusan paspor. ANTARA FOTO/Didik Suhartono
6 Cara Bayar Paspor di M-Paspor Lewat M-Banking, Cepat dan Mudah

Pembayaran paspor kini bisa dilakukan secara online melalui m-Banking. Berikut cara pembayaran M-Paspor lewat m-Banking yang mudah.


Perampok Gasak Emas Rp 253 Miliar di Kanada, Terbesar dalam Sejarah

8 hari lalu

Emas batangan murni 99,99 persen ditempatkan di ruang kerja di pabrik logam mulia Krastsvetmet di kota Krasnoyarsk, Siberia, Rusia, 31 Januari 2023. REUTERS/Alexander Manzyuk
Perampok Gasak Emas Rp 253 Miliar di Kanada, Terbesar dalam Sejarah

Polisi Kanada menangkap sembilan orang yang diduga melakukan pencurian emas terbesar dalam sejarah.


Mengenal Apa Itu Deportasi dan Tips Menghindarinya

9 hari lalu

Apa itu deportasi? Deportasi merujuk pada tindakan paksa mengeluarkan WNA dari wilayah negara. Berikut penjelasan lengkapnya. Foto: Canva
Mengenal Apa Itu Deportasi dan Tips Menghindarinya

Apa itu deportasi? Deportasi merujuk pada tindakan paksa mengeluarkan WNA dari wilayah negara. Berikut penjelasan lengkapnya.


Kini Walikota Kanada, Pria Ini Pernah Jadi Gelandangan dan Pecandu Narkoba

16 hari lalu

Bendera Kanada dengan gambar daun ganja saat kampanye legalisasi ganja tahunan di Parliament Hill di Ottawa, Ontario, Kanada, 20 April 2017.[REUTERS/Chris Wattie]
Kini Walikota Kanada, Pria Ini Pernah Jadi Gelandangan dan Pecandu Narkoba

Seorang walikota Kanada pernah menjadi gelandangan dan pecandu narkoba. Ia berhasil bangkit dan menjadi pemimpin sebuah kota di Kanada.


Intel Kanada Temukan Campur Tangan Cina dalam Dua Pemilu

18 hari lalu

Bendera AS dan Kanada berkibar di perbatasan Kanada-Amerika Serikat di Jembatan Kepulauan Seribu, yang tetap ditutup untuk lalu lintas yang tidak penting untuk memerangi penyebaran penyakit virus corona (Covid-19) di Lansdowne, Ontario, Kanada, 28 September , 2020. [REUTERS/Lars Hagberg/File Foto]
Intel Kanada Temukan Campur Tangan Cina dalam Dua Pemilu

Laporan Badan Intelijen Keamanan Kanada (CSIS) menemukan bahwa ada campur tangan Cina dalam dua pemilu terakhir di negara itu.


Permohonan Visa Ditolak, Periksa 6 Kesalahan Umum Ini

18 hari lalu

Ilustrasi Paspor. TEMPO/Fardi Bestari
Permohonan Visa Ditolak, Periksa 6 Kesalahan Umum Ini

Kalau sedang merencanakan perjalanan ke luar negeri, memahami kesalahan umum tentang pengajuan visa dapat meningkatkan peluang visa disetujui


Siang Ini Amerika dan Kanada Alami Gerhana Matahari Total, Begini Tahapan Terjadinya

19 hari lalu

Penampakan Gerhana Matahari Total yang diamati dari Pantai Airleu, Com, Distrik Lautem, Timor Leste, Kamis 20 April 2023. FOTO : Observatorium Astronomi ITERA Lampung  atau OAIL
Siang Ini Amerika dan Kanada Alami Gerhana Matahari Total, Begini Tahapan Terjadinya

Walaupun Indonesia tidak alami gerhana matahari total yang terjadi hari ini, tetapi ini merupakan fenomena menarik di dunia.