Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tips Pilih Semangka agar Dapat yang Manis dan Matang

Reporter

image-gnews
Ilustrasi Semangka
Ilustrasi Semangka
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Semangka selalu jadi favorit saat cuaca panas. Selain mengandung banyak air dan lezat, buah ini juga kaya vitamin A, C, dan antioksidan yang ampuh menjaga kekebalan tubuh dan kesehatan kulit. Namun, pembeli terkadang kecewa karena salah pilih yang kurang lezat akibat tidak teliti atau memang belum mengerti triknya. 

Agar tidak kecewa, penting untuk mengetahui cara memilih buah semangka yang matang sempurna. Beberapa penanda dapat diketahui dari tampilan dan suara sederhana untuk membantu memastikan membawa pulang semangka paling manis dan beraroma setiap saat. 

Memilih semangka juga perlu perhatian terhadap beberapa detail penting. Beberapa caranya lewat memperhatikan garis-garis pada kulit hingga mengetuk buah untuk mendengarkan suara yang dihasilkan. Setiap langkah dapat membantu mendapatkan semangka yang terbaik. Berikut beberapa tips agar tak salah pilih saat membeli buah semangka, dilansir dari realsimple.com.

Garis-garis semangka
Garis-garis pada kulit semangka adalah kunci. Pilih yang pola garisnya kuat dan konsisten. Garis warna hijau tua dan krem menunjukkan kematangan yang sempurna. Semangka kusam juga sering lebih matang daripada yang mengkilap.

Titik di kulit
Perhatikan titik besar yang berubah warna pada permukaan semangka. Titik kuning krem atau oranye menandakan semangka penuh rasa. Hindari yang titiknya putih atau kuning muda.

Batang kering
Batang yang kering dan berwarna kuning-coklat berarti semangka matang sempurna. Jika batangnya hijau, semangka tersebut belum matang dan mungkin kurang manis.

Ketuk buah
Mengetuk semangka bukan mitos. Ketuk dan dengarkan suaranya. Nada dalam dan berlubang menandakan buah yang berair dan matang. Jika suaranya tinggi dan padat, semangka belum matang.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Bintik-bintik manis
Bintik pelapukan kering dan garis anyaman menunjukkan semangka yang sangat manis. Ini adalah tanda gula yang merembes keluar dari buah.

Berat buah
Semangka yang lebih berat untuk ukurannya berarti lebih banyak air dan tentunya lebih manis dan berair. Angkat dan rasakan beratnya sebelum membeli.

Bentuk bulat
Semangka bulat cenderung lebih manis dibanding yang oval. Bentuk oval biasanya lebih berair tapi kurang beraroma. Hindari juga yang permukaannya tidak rata.

Musim terbaik
Beli semangka antara Mei dan September. Pada periode ini, semangka mencapai puncak kematangan dan menawarkan rasa terbaik. Dengan trik ini, Anda akan selalu membawa pulang semangka yang manis dan matang.

Pilihan Editor: 7 Manfaat Makan Buah Semangka bagi Kesehatan Tubuh

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Inilah 10 Buah yang Dapat Menurunkan Asam Urat dengan Cepat

28 hari lalu

Ilustrasi memakan buah-buahan. Shutterstock.com
Inilah 10 Buah yang Dapat Menurunkan Asam Urat dengan Cepat

Memasukkan sepuluh buah ini dalam diet harian Anda dapat membantu menurunkan kadar asam urat dengan cepat.


6 Buah Penurun Hipertensi, Ini Kandungan yang Membuatnya Berkhasiat

44 hari lalu

Ilustrasi memakan buah-buahan. Shutterstock.com
6 Buah Penurun Hipertensi, Ini Kandungan yang Membuatnya Berkhasiat

Ada beragam cara menurunkan hipertensi. Rutin mengonsumsi sejumlah buah-buahan bisa jadi pilihan.


Cegah Kerugian Saat Kredit Mobil, Perhatikan 5 Tips Berikut

44 hari lalu

Ilustrasi Membeli Mobil. shutterstock.com
Cegah Kerugian Saat Kredit Mobil, Perhatikan 5 Tips Berikut

Untuk ajukan kredit mobil ada beberapa hal perlu diperhatikan. Salah satunya mengukur kemampuan finansial jangka pendek maupun panjang. Apa lagi?


6 Tips Memilih Kursi Pesawat yang Paling Nyaman untuk Perjalanan

44 hari lalu

Kursi pesawat berwarna biru, diyakini memberi efek menenangkan. Foto: The Independent
6 Tips Memilih Kursi Pesawat yang Paling Nyaman untuk Perjalanan

Memilih kursi terbaik di pesawat dapat memberikan kenyamanan dalam perjalanan. Berikut terdapat tips memilih kursi pesawat paling nyaman.


Ketahui Nutrisi Buah dan Sayur Berdasarkan Warnanya

46 hari lalu

Ilustrasi buah angggur. Foto: Pixabay.com/Nickype11
Ketahui Nutrisi Buah dan Sayur Berdasarkan Warnanya

Warna-warni pada buah atau sayuran menjadi petunjuk kandungan nutrisinya.


Inilah 10 Buah dan Sayuran Berwarna Ungu yang Kaya Manfaat bagi Kesehatan

46 hari lalu

Ilustrasi buah-buahan/ toko buah. REUTERS/Lucas Jackson
Inilah 10 Buah dan Sayuran Berwarna Ungu yang Kaya Manfaat bagi Kesehatan

Sayuran dan buah berwarna ungu menawarkan berbagai manfaat kesehatan yang luar biasa.


7 Rekomendasi Buah, Efektif Cegah Dehidrasi Saat Cuaca Panas

53 hari lalu

Ilustrasi memakan buah-buahan. Shutterstock.com
7 Rekomendasi Buah, Efektif Cegah Dehidrasi Saat Cuaca Panas

Saat cuaca panas seperti saat ini, menjaga tubuh tetap terhidrasi merupakan hal penting.


Tips agar Tak Salah Pilih Pasangan lewat Perjodohan

59 hari lalu

Ilustrasi kencan (pixabay.com)
Tips agar Tak Salah Pilih Pasangan lewat Perjodohan

Buat yang sedang mencari pasangan melalui proses perjodohan atau kencan kilat, perhatikan beberapa hal penting berikut agar tak salah pilih.


Teknik Kuno Menyimpan Apel agar Tahan Lama, dari Pasir sampai Serbuk Gergaji

28 April 2024

Ilustrasi apel kecoklatan. Pixabay/Angela Yuriko SMith
Teknik Kuno Menyimpan Apel agar Tahan Lama, dari Pasir sampai Serbuk Gergaji

Untuk mencegah apel cepat busuk perlu teknik penyimpanan yang tepat, sederhana, tapi efektif. Berikut cara menyimpan apel gaya lama tapi efektif.


Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

23 April 2024

Kepala Eksekutif Pengawas Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan, Edukasi, dan Pelindungan Konsumen OJK, Friderica Widyasari Dewi (kiri) berdialog dengan pelajar saat Kegiatan Edukasi Keuangan di Indonesia Banking School, Jakarta, Senin, 22 Januari 2024. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyelenggarakan kegiatan Edukasi Keuangan terkait investasi, pinjaman hingga perencanaan keuangan yang diikuti sekitar 1.500 pelajar secara luring dan daring guna meningkatkan literasi keuangan masyarakat khususnya bagi pelajar. TEMPO/Tony Hartawan
Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

Kepala Eksekutif OJK Friderica Widyasari Dewi memberikan sejumlah tips yang dapat diterapkan oleh ibu-ibu dalam menyikapi isi pelemahan rupiah.