Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Sensasi Penuh Drama di Paris

image-gnews
Peragaan busana karya perancang asal Inggris, Sarah Burton, pada Paris fashion week.  REUTERS/Gonzalo Fuentes
Peragaan busana karya perancang asal Inggris, Sarah Burton, pada Paris fashion week. REUTERS/Gonzalo Fuentes
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -Alexander McQueen belum mati. Setidaknya begitulah yang tampak pada Pekan Mode Paris, awal bulan ini. Di dalam gedung Balai Kota Paris, sebuah drama dan misteri terjadi. Semua model perempuan berubah menjadi ratu lebah yang suram. Muka mereka tertutup oleh topi berjaring, seperti lubang-lubang sarang lebah. Badan mereka kaku membentuk wujud jam pasir.

Penonton terbius oleh tampilan tersebut. Inilah koleksi terbaru merek asal Inggris selepas meninggalnya sang desainer dua tahun lalu. McQueen tewas bunuh diri sembilan hari setelah ibunya meninggal akibat kanker. Dunia mode terkejut dan merasa kehilangan. Namun sepertinya rasa kangen mereka terobati di tangan rancangan Sarah Burton.

Burton bekerja untuk McQueen sejak 1996. Lulusan sekolah seni prestisius Central Saint Martins, London, itu tidak pernah bekerja di tempat lain. Ia bekerja mulai menjadi pegawai magang hingga menjadi tangan kanan McQueen. Ia sempat tidak percaya diri atas kemampuannya. “Pertama yang saya pikir, bagaimana memulai semuanya?” kata perempuan 38 tahun ini kepada Vogue Inggris pada 2011. “Tapi saya bertanya lagi, untuk apa Lee (nama depan McQueen) bekerja? Apakah supaya tutup?”

Burton pun mendapat semangat. Sejak pertunjukan koleksi musim semi 2011, ia mampu membangkitkan kembali nama besar McQueen. Pergelaran yang terakhir semakin menunjukkan kepiawaiannya. Ia mungkin tidak sejenius gurunya, yang bisa menampilkan pergelaran busana bertema baroque bercampur misteri ala adegan film Alfred Hitchcock. Tapi Burton membawa napas baru McQueen yang tetap berdrama dengan segala kompleksitasnya.

Gaun malamnya terlihat bergaya Renaissance. Atasannya berbentuk korset, bagian bawah mengembang seperti tudung saji. Mirip gaya berpakaian Ratu Prancis Marie Antoinette. Burton memberi sentuhan modern dengan detail rok transparan. Tulang rok ia tampilkan di luar. Ada aksen renda dan bahan metal pada bagian dada.

Semua rancangannya bertolak belakang dengan koleksi musim semi-panas pada umumnya. Tidak ada warna-warna atau motif yang ceria. Semua terasa gelap dan misterius. Bentuk sarang lebah sangat terasa di bagian penutup kepala hingga stocking.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Burton mengaku tidak ada alasan khusus mengapa ia mengambil bentuk tersebut. “Mungkin karena lebah perempuan pekerja seperti kami di studio,” katanya sambil tertawa sebelum pergelaran berlangsung. Yang jelas, keinginannya hanya satu. Seperti McQueen, ia ingin sensualitas bentuk tubuh perempuan terwujud dalam rancangannya, tapi dengan ringan dan tidak telanjang. 

Begitulah Pekan Mode Paris, selalu menampilkan kreasi tanpa batas para desainer. Semua dilakukan karena ia menjadi penutup pekan mode dunia, setelah sebelumnya digelar di New York, London, dan Milan. Banyak yang menjadikannya ajang pembuktian diri, save the best for the last.

Rancangan baju siap pakai rumah mode Chanel juga membuat penonton terheran-heran. Entah apa yang ada di pikiran Karl Lagerfeld ketika memasang 13 turbin kincir angin raksasa di pinggir panggung. Ia menempatkan panel surya di lantai panggung catwalk. Tidak ada hubungannya dengan kampanye energi bersih, tentu saja.

Lagerfeld, desainer asal Jerman yang terkenal dengan pernyataan kontroversialnya, seperti menunjukkan kreativitas tiada berhenti. Pada usia yang hampir delapan dekade, Lagerfeld masih bisa berkreasi. Rok lurus ia buat seperti terusan berbentuk kemben. Gaun pendek dan panjangnya terlihat ringan karena memakai bahan organza—turunan sutra yang berwarna mengkilap. “Semuanya tentang volume dan keringanan karena keduanya susah bersatu,” katanya. 

Sentuhan pendiri rumah mode itu, Coco Chanel, juga tidak ia lupakan. Masih terlihat setelan berbahan rajut lengkap dengan perhiasan mutiara. Ada pula tas khas Chanel dengan logo dua “C” bertolak belakang di bagian mukanya. Tapi Lagerfeld membuatnya dalam ukuran raksasa. Menjinjing tas ini seperti membawa sebuah hula hoop. Unik tapi tidak jelas siapa yang mau memakainya. VOGUE | SORTA TOBING

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Rencana Anies Usai MK Tolak Gugatan: Istirahat Sejenak, Lalu Perjalanan Baru

2 menit lalu

Anies Baswedan saat menghadiri acara Syawalan HMI MPO di Yogyakarta, Ahad, 28 April 2024. Foto: Dok. Istimewa.
Rencana Anies Usai MK Tolak Gugatan: Istirahat Sejenak, Lalu Perjalanan Baru

Anies Baswedan membeberkan rencananya setelah gugatan kubunya ditolak Mahkamah Konstitusi.


Imbauan BNPB untuk Warga Terdampak Gempa Garut

9 menit lalu

Peta pusat gempa bumi kekuatan Magnitudo 6,5 yang terjadi pada Sabtu malam, 27 April 2024, pukul 23.29 WIB. ANTARA/HO/BMKG
Imbauan BNPB untuk Warga Terdampak Gempa Garut

Gempa dengan magnitudo 6,2 mengguncang wilayah Jawa Barat pada Sabtu malam, 27 April 2024 pada sekitar jam 23.29 WIB. Badan Nasional Penanggulangan Bencana atau BNPB memberi imbauan kepada warga yang terdampak gempa tersebut.


Rusia Akan Balas Jika Aset-asetnya Disita Amerika Serikat

12 menit lalu

Juru bicara Kementerian Luar Negeri Rusia Maria Zakharova berbicara saat konferensi pers di Moskow, Rusia, 4 April 2023. REUTERS/Maxim Shemetov
Rusia Akan Balas Jika Aset-asetnya Disita Amerika Serikat

Kementerian Luar Negeri Rusia mengancam negara-negara Barat akan mendapat balasan tegas jika aset-aset Rusia yang dibekukan, disita


Putusan Bermasalah Mahkamah Konstitusi di Sengketa Pilpres

12 menit lalu

Hanya tiga hakim MK, dari delapan, yang menyatakan terbukti kecurangan pemilu.
Putusan Bermasalah Mahkamah Konstitusi di Sengketa Pilpres

Putusan Mahkamah Konstitusi menyebutkan gugatan kecurangan Pemilu di sengketa pilpres tidak terbukti.


Desain Unik Skywalk Terpanjang di Dunia yang Baru Dibuka di Langkawi

15 menit lalu

Eagle's Nest SkyWalk di Langkawi, Malaysia, skywalk terpanjang di dunia. Instagram.com/@langkawiskycab
Desain Unik Skywalk Terpanjang di Dunia yang Baru Dibuka di Langkawi

Langkawi menyuguhkan objek wisata baru berupa skywalk dengan desain untuk


BI Optimistis Pertumbuhan Ekonomi Naik 4,7-5,5 Persen Tahun Ini

24 menit lalu

Pemandangan gedung bertingkat di antara kawasan Sudirman Thamrin, Jakarta, Selasa, 21 November 2023. Ekonom Bank Permata Josua Pardede mengatakan pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal ketiga 2023 tercatat 4,94 persen year on year (yoy). Angka tersebut turun dari kuartal sebelumnya mencapai 5,17 persen yoy, atau lebih rendah dari yang diperkirakan. TEMPO/Tony Hartawan
BI Optimistis Pertumbuhan Ekonomi Naik 4,7-5,5 Persen Tahun Ini

BI sedang mempersiapkan instrumen insentif agar mendorong pertumbuhan ekonomi.


Prabowo Ungkap Restu Jokowi Jadi Alasan Dia Maju Pilpres 2024

32 menit lalu

Presiden terpilih 2024 Prabowo Subianto memberikan sambutan saat menghadiri acara halalbihalal dan silaturahmi di Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) di Seven, Jakarta Pusat, Minggu, 28 April 2024. Dalam acara tersebut juga dihadiri oleh sejumlah pejabat seperti, Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo, Menkominfo Budi Arie Setiadi, Menteri Investasi Bhlil Lahadalia hingga kedubes Arab Saudi. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Prabowo Ungkap Restu Jokowi Jadi Alasan Dia Maju Pilpres 2024

Prabowo menjelaskan alasan mengapa dia maju dalam Pilpres 2024.


Rio Reifan Kembali Ditangkap atas Kasus Narkoba, Polisi Sita Sabu, Ekstasi hingga Obat Keras

35 menit lalu

Rio Reifan sudah 4 kali tertangkap dalam kasus narkoba. Pada 8 Januari 2015, Rio pertama kali ditangkap karena kedapatan bertransaksi sabu. Rio kembali mendekam di penjara setelah berpesta sabu di tempat hiburan malam di Bekasi pada 13 Agustus 2017. Rio kembali ditangkap polisi pada 13 Agustus 2019 dengan barang bukti 0,0129 gram sabu. Paling anyar, Rio kembali ditangkap polisi karena kembali menggunakan narkoba pada Senin malam, 19 April 2021. TEMPO
Rio Reifan Kembali Ditangkap atas Kasus Narkoba, Polisi Sita Sabu, Ekstasi hingga Obat Keras

Polres Metro Jakarta Barat menangkap aktor Rio Reifan dalam kasus penyalagunaan narkotika di kediamannya di Jakarta Barat pada Jumat, 26 April 2024.


Panglima Militer Ukraina Akui Terseok-seok Hadapi Serangan Rusia

42 menit lalu

Petugas pemadam kebakaran bekerja di lokasi pemukiman yang rusak berat selama serangan rudal Rusia, di tengah serangan Rusia di Ukraina, di kota Zviahel, wilayah Zhytomyr, Ukraina, dalam gambar yang dirilis 9 Juni 2023. Layanan pers Layanan Darurat Negara Ukraina di wilayah Zhytomyr/Handout via REUTERS
Panglima Militer Ukraina Akui Terseok-seok Hadapi Serangan Rusia

Panglima Militer Ukraina mengakui pihaknya menghadapi kesulitan dalam memerangi Rusia.


Anies Baswedan Soal Putusan MK: Perjuangan Tidak Sia-sia

47 menit lalu

Mantan calon Presiden Anies Baswedan hadir dalam acara  Halal Bihalal di Kantor DPP PKS, Jakarta Selatan pada Sabtu, 27 April 2024. Tempo/Yohanes Maharso
Anies Baswedan Soal Putusan MK: Perjuangan Tidak Sia-sia

Anies Baswedan menyatakan langkah barisannya melakukan gugatan dugaan kecurangan Pilpres 2024 ke Mahkamah Konstitusi (MK) bukanlah hal sia-sia.