5 Tips Terlihat Menonjol saat Wawancara Kerja

Minggu, 11 Juni 2023 16:45 WIB

Wawancara adalah tahapan selanjutnya setelah kamu melamar kerja. Kesan yang baik akan memberikan kamu kesempatan lebih. (Canva)

TEMPO.CO, Jakarta - Mencari kerja merupakan hal yang bisa dibilang sulit dan melelahkan. Namun lolos sesi wawancara akan membuat Anda merasa bangga dan puas atas usaha yang telah Anda lakukan.

Sesi wawancara terkadang menjadi tahapan yang menakutkan. Anda akan bertemu langsung dengan pesaing Anda dan membuat Anda merasa rendah diri. Dikutip dari Times of India, berikut tips terlihat menonjol saat wawancara:

1. Mempersiapkan diri dengan matang

Menurut sebuah penelitian mengenai perusahaan, penting bagi Anda untuk memahami job desk serta perusahaan yang Anda lamar. Anda mungkin perlu menunjukkan skill yang Anda miliki serta pengalaman yang selaras dengan kriteria perusahaan. Anda juga harus berlatih melakukan wawancara agar nantinya Anda tidak gugup dan bingung memberi jawaban.

2. Menunjukkan keunikan yang Anda miliki

Advertising
Advertising

Tanpa keunikan, Anda sama saja dengan kandidat lainnya. Anda harus menunjukkan pada pewawancara kerja mengenai keunikan diri Anda. Tekankan pencapaian, keterampilan, atau pengalaman spesifik Anda yang membuat Anda nampak berharga bagi perusahaan. Kemampuan yang akan Anda tunjukkan bisa kemampuan kepemimpinan, keterampilan memecahkan masalah, maupun kreativitas Anda.

3. Menunjukkan semangat dan antusiasme

Menunjukkan minat yang tulus pada perusahaan dan posisi yang Anda lamar dapat membuat pewawancara tertarik pada Anda. Anda tidak perlu takut bila pewawancara meminta Anda untuk bertanya mengenai perusahaan. Anda bisa bersikap proaktif dan menanyakan mengenai perusahaan maupun rencana kedepan hingga departemen yang Anda pilih. Semangat dan antusiasme yang Anda tunjukkan dapat mencerminkan dedikasi dan keinginan Anda untuk berkontribusi pada perusahaan.

4. Menunjukkan bukti nyata

Saat menjelaskan mengenai skill atau keterampilan yang Anda miliki, sebaiknya Anda menunjukkan bukti nyata mengenai skill tersebut. Anda bisa menunjukkan sertifikat kompetensi yang Anda miliki untuk memperkuat pewawancara terkait skill Anda.

5. Tonjolkan kemampuan beradaptasi dan fleksibilitas

Dalam lingkungan bisnis yang serba cepat saat ini, kemampuan beradaptasi sangat dibutuhkan. Tujukkan kemampuan Anda dalam menangani perubahan serta sifat fleksibel Anda dalam menangani permasalahan.

Pilihan Editor: 9 Tips agar Wawancara Kerja Lancar dan Berkesan Positif

Berita terkait

Ucapan Positif Bisa Bantu Kesehatan Mental Anak

21 jam lalu

Ucapan Positif Bisa Bantu Kesehatan Mental Anak

Kebiasaan menggunakan kata baik dari orang tua itu bisa membimbing anak menguatkan kesehatan mental dan kesejahteraan mereka.

Baca Selengkapnya

Eks Kepala Bea Cukai Purwakarta Diseret Urusan PT Cipta Mitra Agro, Pengacara: Itu Bisnis Istrinya

1 hari lalu

Eks Kepala Bea Cukai Purwakarta Diseret Urusan PT Cipta Mitra Agro, Pengacara: Itu Bisnis Istrinya

Pengacara eks Kepala Bea Cukai Purwakarta Rahmady Effendy merasa heran kliennya diseret dalam kasus yang melibatkan perusahaan sang istri.

Baca Selengkapnya

Program Wirausaha Bantu Tingkatkan Rasa Percaya Diri Anak Wujudkan Potensi

4 hari lalu

Program Wirausaha Bantu Tingkatkan Rasa Percaya Diri Anak Wujudkan Potensi

Pelatihan program wirausaha muda bantu anak melatih pola pikir menjadi pengusaha, sekaligus tingkatkan rasa percaya diri mereka.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Mendaftarkan Alamat Toko di Google Maps

5 hari lalu

Begini Cara Mendaftarkan Alamat Toko di Google Maps

Mendaftarkan alamat toko bisnis di Google Maps dapat membantu meningkatkan visibilitas dan mencapai audiens yang lebih luas.

Baca Selengkapnya

Kemendag Sebut Bisnis Waralaba Meningkat 5 Persen, Terpusat di Pulau Jawa

8 hari lalu

Kemendag Sebut Bisnis Waralaba Meningkat 5 Persen, Terpusat di Pulau Jawa

Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Kemendag Isy Karim menyebut perkembangan waralaba tahun ini meningkat sebanyak 5 persen.

Baca Selengkapnya

Kementerian Perdagangan Sebut Waralaba Makanan dan Minuman Terbesar, Capai 47 Persen

8 hari lalu

Kementerian Perdagangan Sebut Waralaba Makanan dan Minuman Terbesar, Capai 47 Persen

Dirjen Perdagangan Dalam Negeri Kementerian Perdagangan Isy Karim menyebut bisnis waralaba di sektor makanan dan minuman menjadi yang terbesar

Baca Selengkapnya

Daftar 7 Franchise dengan Modal Murah di Bawah Rp 10 Juta, Ada Es Teh Solo

9 hari lalu

Daftar 7 Franchise dengan Modal Murah di Bawah Rp 10 Juta, Ada Es Teh Solo

Bagi Anda yang ingin membuka bisnis dengan modal yang terbatas, sejumlah franchise murah di bawah Rp 10 juta berikut ini bisa jadi masuk pertimbangan.

Baca Selengkapnya

Catat, 5 Tips Lolos Wawancara Kerja Babak Terakhir

13 hari lalu

Catat, 5 Tips Lolos Wawancara Kerja Babak Terakhir

Sudah takukah Anda ada beberapa tips agar lolos wawancara kerja terakhir untuk suatu perusahaan?

Baca Selengkapnya

Indeks Bisnis UMKM BRI Triwulan I 2024

14 hari lalu

Indeks Bisnis UMKM BRI Triwulan I 2024

PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk mempublikasikan Indeks Bisnis Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) Q1-2024 dan Ekspektasi Q2-2024.

Baca Selengkapnya

Perjanjian Pranikah, Perhatikan Ketentuannya

16 hari lalu

Perjanjian Pranikah, Perhatikan Ketentuannya

Perjanjian pranikah atau perjanjian pisah harta dilakukan kedua pasangan memiliki pendapatan atau bisnis sendiri masing-masing.

Baca Selengkapnya